Anda di halaman 1dari 3

Topik 1 Rancang Bangun Packing Minuman Otomatis Berbasis Mikrokontroller ATMega8535 Topik ini merupakan modifikasi dari peralatan

penyediaminuman teh /es teh yang suadh tersedia dipasaran dengan penutupan yang masih bersifat manual. (Seal dengan menggunakan Pemanas) Cara kerja dari alat ini adalah 1. Minuman (teh yang sudah tersedia dibak) diatur volumenya dengan menggunakan timer mikrokontroller yang mengendalikan kran elektronik (Solenoid dengan diameter cukup untuk mempercepat laju pengisian teh). 2. Tempat penutupan yang semula digerakkan dengan menggunakan manual diganti dengan penutupan yang bersifat otomatis dengan deteksi adanya tempat minuman. 3. Penutup minuman ditempatkan pada posisinya dengan menggunakan motor dc dengan torsi yang cukup untuk menggerakkan gulungan tutup. 4. Tepat atau tidaknya tempat minuman dengan tutup dirancang dengan menggunakan timer dan tentu saja mekanik yang sudah disesuaikan. 5. Penekanan ke bawah (tutup ke tempat minuman) digerakkan dengan menggunakan motor power windows (cari motor dengan arus yang kecil) dan ditahan dibawah untuk memastikan bahwa penutup dan tempat minuman sudah melekat. 6. Teh dengan penutup plastik siap untuk dihidangkan. Topik 2 Sisitem parkir cerdas dengan menggunakan input pasword dan nomor kendaraan berbasis mikrokontroller atnega8535 terintegrasi dengan komputer Topik ini terbagi untuk 2 orang dengan alokasi tugas adalah : 1. Perancangan perangkat keras yang terintegrasi ke mikrokontroller 2. Program basis data untuk merecord kendaraan yang sudah parkir yang terintegrasi dengan durasi atau lama waktu parkir. A. Rancang Bangun Sistem Parkir Cerdas Berbasis mikrokontroller ATMega 8535 dengan input nomor kendaraan dan password Cara Kerja dari alat ini adalah : 1. Sistem parikir teriri dari sistem minimal mikrokontroller ATMega 8535 yang terintegrasi dengan modul RTC untuk pengambilan waktu mulai dan berakhir parkir dengan masukan berupa tombol keypad 3x4 untuk masukan nomor kendaraan dan ditampilkan dengan menggunakan penampil 7 segmen yang cukup besar untuk dilihat. 2. Entri data password dilakukan dengan menggunakan kode desimal. Untuk nomor kendaraan dengan huruf, dikonfersikan ke 2 digit data numeric karena keterbatasan alat masukan dan penampil. 3. Data ini akan dikrimkan ke komputer melalui port serial untuk dibaca oleh sistem basis data untuk menentukan valid tidaknya entri yang dimasukkan (Khusus nomor kendaraan). 4. Setelah selasai entri, secara otomatis gerbang akan terbuka. 5. Untuk keluar dilakukan entri dengan metode yang sama B. Rancang Bangun Basis Data dengan Visual Basic Pada Sisitem Parkir Cerdas Cara kerja: 1. Basis data menampilkan nomor kendaraan yang sudah didecode ulang ke nomor asli untuk memudahkan operator dalam mengecek kendaraan yang keluar.

2. Sistem ini juga menampilkan lama waktu parkir dari kendaraan yang masuk Topik 3 Rancang Bangun Robot Humanoid berbasis mikrokontroller ATMega 8535 (semoga ada bantuan pembiayaan) Cara kerja dari alat ini adalah : 1. Robot bisa berdiri dan berjalan dengan keseimbangan yang bagus yang nanti akan ditopang dengan menggunakan sensor axcelerometer 3 axis 2. Servo yang digunakan adalah microservo cukup 6 dulu untuk mengendalikan kaki kanan dan kaki kiri untuk menjamin robot bisa berjalan. 3. Pengembangan berikutnya bisa dilakukan oleh mahasiswa lain Topik 4 Simulator Trafic kereta api dengan SCADA System berbasis PLC LG K120 S Topik ini bisa dikerjakan untuk 2 orang dengan pengerjaan bersama Cara kerja: 1. Ambil salah satu stasiun yang cukup padat yang ada dijogjakarta (Misal stasiun TUGU) 2. Penampil untuk simulasi diwakili dengan led yang bisa menunjukkan kegiatan dari kereta api yang lalu lalang distasiun. 3. Perpindahan engsel (jalur) dilakuakn dengan menggunakan simulator juga (diwakili dengan indicator led) 4. SCADA di tunjukkan dengan menggunakan touch screen. Topik 5 Rancang Bangun Inverted pendulum Berbasis Mikrokontroller TAMega8535 Cara Kerja: 1. Alat ini merupakan alat beroda (2roda) dengan beban yang terletak diatas. 2. Posisi keseimbangan pendulum dideteksi dengan menggunakan otari encoder yang diletakkan pada roda dan dibaca oleh mikrokontroller sebagai panduan agar beban selalu berada diatas dalam posisi setimbang. 3. Sensor bisa diambil dari bekas mouse dengan peletakan titik 0 yang bisa didteksi dengan menggunakan tombol untuk menentukana titik setimbang pendulum. 4. Gunakan motor DC dengan rpm tinggi dengan torsi yang cukup untuk menahan dan menggerakkan beban. Topik 6 Rancang Bangun Pelipat Bungkus Kado Berbasis ATMega 8535 Kalo saudara melihat ditoko yang menyediakan kado tentu saja anda melihat bungkus kado yang terbuat dari karton dengan harga yang cukup menggiurkan. Terinspirasi dari bahan tersebut maka ada ide pembuatan alat lipat bungkus kado dengan berbagai ukuran tentu saja antara tempat dan tutup teripsah. Cara kerja alat ini adalah : 1. Mekanik bisa menggunakan motor dc untuk menetukan ukuran yang pas. 2. Ukuran kardus ditentukan melalui input mikrokontroller yang didapat dari keypad 3x4

3. Penekanan dan pelipatan kardus menggunakan motor dengan tosi yang cukup. 4. Mekanik bisa dikonsultasikan langsung di lab. Topik 7 Rancang Bangun Packing kopi dengan menggunakan ATMega 8535 Cara kerja alat: 1. Alat ini adalah alat yang digunakan untuk mengemas kopi yang sudah jadi menjadi kemasan yang siap untuk dipasarkan. 2. Kopi bubuk yang akan dimasukkan ditimbang dengan sistem penimbangan yang dibuat terintegrasi dengan alat. 3. Alat digunakan untuk melipat plastik sekaligus memberi seal (atau pengunci) agar kopi tidak lagi berceceran. 4. Lebih jelas konsultasikan langsung ke Lab.

Kalo masih ada yang ingin bisa langsung ke saya pak Firdaus. Terimakasih

Anda mungkin juga menyukai