Anda di halaman 1dari 18

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Sekolah Kelas/Semester Mata Pelajaran Tema Alokasi Waktu : SDN Jatimulya 11 : II / I : Ilmu Pengetahuan Alam

(IPA) : Hewan : 2 x 35 Menit ( 1 kali pertemuan)

I.

Standar kompetensi 1. Mengenal bagian-bagian utama tubuh hewan dan tumbuhan, pertumbuhan hewan dan tumbuhan serta berbagai tempat hidup makhluk hidup.

II.

Kompetensi Dasar 1.1. Mengenal bagian-bagian hewan dan tumbuhan di sekitar rumah dan sekolah melalui pengamatan.

III.

Indikator 1.1.1. Menyebutkan bagian-bagian tubuh hewan di lingkungan sekitar. 1.1.2. Menyebutkan kegunaan hewan bagi manusia

IV.

Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat menyebutkan bagian-bagian tubuh hewan di lingkungan sekitar dengan memperhatikan model hewan dan gambar hewan yang ditampilkan melalui ICT. 2. Siswa dapat menyebutkan kegunaan hewan bagi kehidupan manusia melalui pengamatan di lingkungan sekitar.

V.

Materi Ajar A. Fakta: BAGIAN TUBUH HEWAN Tubuh hewan memiliki bagian bagian, antara lain: kepala badan dan alat gerak di kepala ada mulut, mata, telinga dan hidung di badan ada dada, perut dan ekor ada berbagai alat gerak hewan kaki sayap sirip dan perut Gambar di samping menunjukkan gambar seekor kuda. Alat geraknya adalah kaki. Kuda berguna bagi manusia. Kita dapat menunggang kuda di Taman Safari. Kita juga dapat berkeliling kota Jogjakarta dengan naik delman yang ditarik oleh kuda. Lihatlah gambar kucing di bawah ini!

Kucing mempunyai bagian-bagian tubuh. Masing-masing bagian tubuh kucing memiliki kegunaan yang berbeda. Kucing dapat membantu kita menangkap tikus.Tau kan. Film Tom And Jerry.

Tahukah kalian, bahwa kucing memiliki mata seperti kaca yang dapat memantulkan sinar sekecil apapun. Oleh karena itu, mata kucing tampak bercahaya di tempat yang gelap. Perhatikan juga gambar Ikan di bawah ini!

Ikan juga memiliki bagian-bagian tubuh yang kegunaanya berbeda-beda. Tapi bagian tubuh ikan berbeda dengan bagian tubuh kuda dan kucing. Daging ikan mengandung protein yang tinggi. Protein sangat bermanfaat untuk tubuh kita. Oleh karena itu kita sebaiknya banyak makan ikan.

Setiap bagian tubuh mempunyai kegunaan bagi kehidupan hewan Coba selidikilah hewan yang lain, sebutkan bagian-bagian tubuhnya dan kegunaannya.

B. Identifikasi Konsep: VI. Bagian-bagian tubuh hewan Kegunaan bagian-bagian tubuh hewan Kegunaan hewan bagi kehidupan manusia

Metode Pembelajaran 1. Bermain peran 2. Tanya jawab 3. Diskusi 4. Penugasan

VII.

Kegiatan Pembelajaran Kegiatan Pembelajaran Pengorganisasian Waktu Kelas 10 menit


5 menit Klasikal

A. Kegiatan Awal
1. Memberikan motivasi kepada siswa dengan cara menayangkan sebuah film pendek discovery tentang hewan di alam liar. 2. Guru melakukan apersepsi kepada siswa dengan cara menunjukkan kotak tertutup yang berisi model hewan yang terdapat di lingkungan sekitar. Guru mengambil model hewan yang ada dalam kotak ajaib dan meminta siswa menebak nama hewan tersebut. 3. Guru menyampaikan tema dan pembelajaran yang akan dicapai. tujuan

2 menit

Klasikal

2 menit

Ceramah/ Klasikal

4. Siswa diajak untuk membuat kesepakatankesepakatan dalam pembelajaran. Misalnya: cara berbicara, teknik kerja kelompok

1 menit

Diskusi kelas/ Klasikal

B. Kegiatan Inti
1. EKSPLORASI - Siswa dibagi menjadi 5 kelompok @ 5-6 siswa. Salah seorang anggota kelompok berpura-pura menjadi kucing. Anggota yang lain memberikan perlakuan, misal: (1) menutup mata,(2) menutup mulut, (3) menutup telinga kucing,(4) mengikat kaki depan kucing, (Sebelumnya siswa diminta untuk menebak akibat dari perlakuan yang mereka berikan) Masing-masing kelompok diberikan lembar kerja untuk menentukan bagianbagian tubuh hewan dan manfaat hewan tersebut bagi kehidupan manusia. (Lembar Kerja Siswa terlampir, tiap-tiap kelompok berbeda lembar kerjanya) (Guru berkeliling untuk menilai keterampilan proses siswa saat bekerja dalam kelompok serta memberikan jawaban dan penjelasan singkat pada siswa atau kelompok yang belum mengerti atau bertanya).

50 menit

10 menit

Bermain peran/diskusi kelompok

10 menit

Diskusi kelompok

Kegiatan Pembelajaran
1. ELABORASI Masing-masing kelompok memajang hasil kerjanya di papan tulis dan perwakilan kelompok mempresentasikan hasil kerja kelompoknya. Anggota kelompok lain memberikan tanggapan dan guru memberikan penguatan konsep. Hasil pajangan diperbaiki oleh kelompok sesuai saran dan masukan guru dan kelompok lain kemudian memajangnya kembali di papan tulis

Pengorganisasian Waktu Kelas

7 menit

Diskusi Kelas

8 menit

Diskusi Kelompok

2. KONFIRMASI Guru memberikan apresiasi terhadap hasil karya tiap kelompok yang telah diperbaiki seambil memberikan penguatan konsep Guru menanyakan kembali materi yang telah di sampaikan dan dipresentasikan oleh siswa dan memberikan hadiah berupa tanda bintang jika ada yang dapat menjawab dengan tepat (siswa dengan tanda bintang yang paling banyak mendapat hadiah berupa buku cerita) Guru memberikan kesempatan pada siswa yang belum mengerti untuk bertanya. Guru menjawab pertanyaan siswa dengan bahasa yang mudah mereka pahami.

4 menit

Klasikal

5 menit

Tanya Jawab

6 menit

Diskusi kelas

51 Kegiatan Akhir
1. Guru dan siswa menyimpulkan materi pembelajaran kemudian menuliskannya di papan tulis dan siswa menyalin kembali 2. Siswa melakukan refleksi pelajaran dengan mengerjakan tes tertulis per individu. (lembar tes tertulis individu terlampir) 3. Guru memberikan penguatan konsep materi agar materi yang dipelajari dapat dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari (Dengan mengetahui manfaat hewan-hewan diatas maka kita dapat lebih menyayangi dengan merawatnya serta bersyukur pada Allah SWT yang telah menciptakan hewan tersebut. Siswa juga dapat merawat)

10 menit
2 menit Ceramah/ Klasikal

5 menit

Klasikal

2 menit

Ceramah/ Klasikal

Kegiatan Pembelajaran
4. Menutup pelajaran dengan berdoa bersama

Pengorganisasian Waktu Kelas


1 menit Klasikal

VIII.

Sumber Belajar Media Pembelajaran (Alat/Bahan) 1. Kotak hewan 2. Model hewan 3. Gambar hewan 4. Kaset CD discovery (film hewan di alam liar) 5. ICT 6. Tali pengikat 7. Penutup mata Sumber belajar 1. KTSP kelas 2 mata pelajaran IPA 2. Science Focus. 2010. Science For Elementary School Year II. Bogor: Yudhistira. 3. Tim Bina Karya Guru. 2008. Ilmu Pengetahuan Alam untuk kelas 2 SD. Jakarta:Erlangga. 4. Leksono,M,S,dkk. 2007. Sains modern untuk SD dan MI kelas 2. Jakarta: Widya Utama. 5. Lembar Kerja Siswa (LKS)

IX.

Penilaian A. Penilaian proses Dilakukan saat siswa melakukan diskusi dan presentasi, meliputi keaktifan, kerjasama, dan toleransi siswa dalam kelompok selama proses pembelajaran berlangsung. (Format penilaian keaktifan siswa terlampir) B. Penilaian Hasil 1. Penilaian Hasil Kerja Kelompok Didasarkan pada hasil kerja kelompok siswa (Lembar Kerja Siswa terlampir). 2. Penilaian Hasil Kerja Individu Teknik : Tes Tertulis (Lembar tugas individu terlampir)

Tes lisan Siswa secara lisan menjawab pertanyaan sekitar bagianbagian tubuh hewan dan kegunaannya bagi kehidupan manusia (siswa yang berhasil menjawab mendapat bintang).

Bentuk

: Tes tertulis : Pilihan ganda dan Isian Tes Lisan : Dikte

Pedoman penskoran: Perhitungan nilai akhir dalam skala 0 100 , sebagai berikut :

Nilai Akhir =

Perolehan Skor X Skor Ideal (100) Total Skor Max

Jakarta, 6 Januari 2011 Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Prof. Dr. Yetti Supriyati, M.Pd.

Iriana Ngesti Utami

Lampiran:

LEMBAR TUGAS (INDIVIDU)


(TEMATIK KELAS II) Satuan Pendidikan Hari/ Tanggal Kelas/ Semester Tema Mata Pelajaran Waktu Pengerjaan : SDN Jatimulya 11 : Kamis, 6 Januari 2011 : 2/1 : Hewan : IPA : 5 menit

I.

Pilihlah jawaban di bawah ini yang paling benar dengan cara memberikan tanda silang! 1. Hewan yang biasanya dipelihara orang adalah . a. Kucing c. Harimau b. Ular d. Gajah 2. Bagian kucing yang digunakan untuk makan adalah . a. Telinga c. Hidung b. Mulut d. Kaki 3. Kita harus menyayangi hewan peliharaan karena . a. Makhluk ciptaan Tuhan b. Tak ada yang menyayangi c. Tidak susah menyayangi hewan d. Tidak terlalu memberatkan

II. Isilah titik-titik di bawah ini! 4. Perhatikan gambar di bawah ini! Hewan di samping dinamakan . Hewan di samping di manfaatkan . Tuliskan 2 bagian tubuh hewan di samping dan kegunaanya bagi hewan tersebut! 1. 2.

5. Hewan di samping dinamakan . Hewan di samping di manfaatkan . Tuliskan cara merawat hewan disamping! . .

Lampiran:

KUNCI JAWABAN

LEMBAR TUGAS (INDIVIDU)


(TEMATIK KELAS II) I. Pilihlah jawaban di bawah ini yang paling benar dengan cara memberikan tanda silang!

1. Hewan yang umumnya dipelihara orang adalah . a. Ayam c. Harimau b. Ular d. Gajah Jawab : A 2. Bagian kucing yang digunakan untuk makan adalah . c. Telinga c. Hidung d. Mulut d. Kaki Jawab : B 3. Kita harus menyayangi hewan peliharaan karena . a. Makhluk ciptaan Tuhan b. Tak ada yang menyayangi c. Tidak susah menyayangi hewan d. Tidak terlalu memberatkan Jawab : A II. Isilah titik-titik di bawah ini! 4. Perhatikan gambar di bawah ini! Hewan di samping dinamakan ayam Hewan di samping di manfaatkan daging atau telurnya Tuliskan 2 bagian tubuh hewan di samping dan kegunaanya bagi hewan tersebut! 1. Paruh untuk mematuk makanan 2. Cakar untuk mengais makanan (diperbolehkan bagian yang lain)

5. Hewan di samping dinamakan sapi Hewan di samping di manfaatkan daging, susu, dan tenaganya Tuliskan cara merawat hewan di samping! Dibuatkan kandang, diberi makan secara teratur. Kriteria Penskoran: Skor untuk no 1-3 masing-masing adalah 1, skor untuk No 3. Maksimal 4, skor maksimal untuk No. 4 adalah 3. Pedoman penilaian : Total Skor X 100 = Nilai Total individu

Lampiran (penilaian keterampilan proses): PENILAIAN KEAKTIFAN SISWA Satuan Pendidikan Hari/ Tanggal Kelas/ Semester Tema Mata Pelajaran : SDN Jatimulya 11 : Kamis, 6 Januari 2011 : 2/1 : Hewan : IPA
ASPEK PENILAIAN KEAKTIFAN KERJASAMA TOLERANSI

NO

NAMA SISWA

JUMLAH

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25

Adinda Najla Putri Ajeng Sekarini Putri Ambar Maariyah Anindya Rizka Saffana Anisa Ramadhani Aunnur Rofiq Kemal Azizia Alya Eka Bintang Aryo Dipo Cikal Pasee Uria Timur Cintya Hana W Donni Putra R Fajar Septa Muhamad Farell Al Fadhli Hafizh Gabriel Davidson P Gema Hafizh Maulidi Jihan Salsabila kian Shantang Simbar Muhammad Fikri Muhammad Reza F Nadia Lutfia Agustine P Namirah Azizah ayu A Nurrahmah Rendi Rizky Syalafiya

Tegar Andriansyah Kriteria Penskoran : Maksimal skor untuk tiap aspek adalah 80 Pedoman Penilaian : Total skor tiap aspek : 3 = Nilai Total keaktifan individu

Lampiran: PENILAIAN KERJA KELOMPOK

Satuan Pendidikan Hari/ Tanggal Kelas/ Semester Tema Mata Pelajaran Terkait

: SDN Jatimulya 11 : Rabu, 6 Januari 2011 : 2/1 : Hewan : IPA


ASPEK PENILAIAN

NO

NAMA KELOMPOK

PENARIKAN HIPOTESIS

SKOR PENGERJAAN TUGAS KELOMPOK (MENJAWAB SOAL)

PRESENTASI

JUMLAH

1 2 3 4 5

Kelompok Kuda Kelompok Elang Kelompok Ikan Kelompok Ayam Kelompok Kelinci

Kriteria Penilaian: 1. Penarikan Hipotesis skor maksimal (siswa dapat memberikan hipotesis dengan alasan yang tepat) adalah 100. 2. Skor pengerjaan lembar kerja kelompok. Skor maksimal untuk bagian-bagian tubuh hewan 40 dan skor maksimal untuk menuliskan kegunaan bagian-bagian tubuh hewan adalah 60. Total skor adalah 100. 3. Skor maksimal presentasi (siswa mampu menjelaskan dengan baik) adalah 100.

Pedoman Penilaian: Jumlah Total : Skor (1) + Skor (2) + skor (3) 3

Lampiran:

LEMBAR KERJA KELOMPOK


(KELOMPOK KUDA) : .. : .. : .. .. .. .. ..

Nama Kelompok Ketua Anggota

Model 1: Perhatikan Gambar di bawah ini, sebutkan bagian-bagian tubuh hewan di bawah ini dengan cara menuliskannya pada bagian di sebelah kanan gambar!

...

Tuliskan kegunaan bagian-bagian tubuh kuda!

Lampiran: LEMBAR KERJA KELOMPOK


(KELOMPOK ELANG) : .. : .. : .. .. .. .. ..

Nama Kelompok Ketua Anggota

Model 2: Perhatikan Gambar di bawah ini, sebutkan bagian-bagian tubuh hewan di bawah ini dengan cara menuliskannya pada bagian di sebelah kanan gambar!

. ....... ..

Tuliskan kegunaan bagian-bagian tubuh burung elang!

Lampiran: LEMBAR KERJA KELOMPOK


(KELOMPOK IKAN) : .. : .. : .. .. .. .. ..

Nama Kelompok Ketua Anggota

Model 3: Perhatikan Gambar di bawah ini, sebutkan bagian-bagian tubuh hewan di bawah ini dengan cara menuliskannya pada bagian di sebelah kanan gambar!

... . ... ........

Tuliskan kegunaan bagian-bagian tubuh ikan!

Lampiran: LEMBAR KERJA KELOMPOK


(KELOMPOK AYAM) : .. : .. : .. .. .. .. ..

Nama Kelompok Ketua Anggota

Model 4: Perhatikan Gambar di bawah ini, sebutkan bagian-bagian tubuh hewan di bawah ini dengan cara menuliskannya pada bagian di sebelah kanan gambar!

... . ... ........

Tuliskan kegunaan bagian-bagian tubuh ayam!

Lampiran: LEMBAR KERJA KELOMPOK


(KELOMPOK KELINCI) : .. : .. : .. .. .. .. ..

Nama Kelompok Ketua Anggota

Model 5: Perhatikan Gambar di bawah ini, sebutkan bagian-bagian tubuh hewan di bawah ini dengan cara menuliskannya pada bagian di sebelah kanan gambar! ... . ... ........

Tuliskan kegunaan bagian-bagian tubuh kelinci!

Lampiran:

Lembar Kerja Siswa

Kegunaan Bagian-Bagian Tubuh Hewan

Alat dan Bahan : 1. 2. Tali Pengikat Penutup mata (masker hitam tidak tembus pandang)

Hipotesis: 1. Apa yang akan terjadi jika kaki kucing diikat? 2. Apa yang akan terjadi jika mata dan telinga kucing ditutup? 3. Apa yang akan terjadi jika mulut kucing ditutup?

Cara Kerja : 1. Mintalah salah satu anggota kelompokmu untuk berpura-pura menjadi kucing (posisi merangkak di lantai)! 2. 3. Ikat kedua kaki kucingmu lalu mintalah ia berjalan! Tutuplah kedua mata dan telinganya kemudian berilah perintah agar ia berjalan di sekelilingmu! 4. 5. Tutuplah mulut kucingmu dan mintalah ia mengeluarkan suara (mengeong)! Gunakan hasil eksperimen kelompokmu untuk mengerjakan lembar kerja kelompok dan tanyakan pada guru jika ada hal yang tidak dimengerti!

Pertanyaan : 1. Apa yang terjadi saat kaki kucing diikat ? 2. Apa yang terjadi jika mata dan telinga kucing di tutup? 3. Apa yang terjadi saat mulut kucing di tutup?

Lampiran: Pertanyaan : 1. Apa yang terjadi saat kaki kucing diikat ? 2. Apa yang terjadi jika mata dan telinga kucing di tutup? 3. Apa yang terjadi saat mulut kucing di tutup?

Kunci Jawaban:

1. Saat kaki kucing tidak dapat berjalan dan berlari. 2. Saat mata kucing ditutup, kucing tidak dapat melihat jalan sehingga sering menabrak benda di depannya. Saat telinga kucing ditutup maka kucing tidak dapat mendengar. 3. Saat mulut kucing di tutup, ia tidak dapat bersuara (mengeong) dan makan.

Anda mungkin juga menyukai