Anda di halaman 1dari 2

HUKUM DAN MEKANISME INTEGRASI: Sebuah Analisa Sosiologi Kasus Pelanggaran HAM Konsep integrasi sebenarnya tidak pernah

secara jelas didefinisikan. Sosiologi melihat konsep ini berbeda dengan yang digunakan dalam teori sosial. Dalam buku teks Sociology , integrasi terbagi dua: kultural dan fungsional, sedangkan dalam ilmu sosial konsep integrasi sebagian besar mengacu pada teori Talcott Parsons. The Structure of Sociological Theory mengutarakan analisa Turner terhadap integrasi Parsons sebagai integrasi fungsional, dimana keberadaannya tergantung pada ketiga elemen lainnya. 1 Suatu sistem terintegrasi secara fungsional ketika setiap elemen saling berhubungan. Konflik timbul ketika terjadi ketidak seimbangan elemen. 2 Oleh karena itu, dibutuhkan Hukum untuk menyelesaikan konflik. Indonesia sebagai negara yang berdasar atas hukum sudah sepatutnya mampu menciptakan mekanisme integrasi dalam masyarakat. Namun, melihat hukum yang berlaku saat ini, sangat sulit menciptakan mekanisme integrasi yang ideal. Kekuatan politik di tanah air masih sangat berpengaruh terhadap keputusan hukum. Tulisan ini akan mengambil contoh salah satu kebijakan pemerintah yang tidak berjalan sesuai fungsinya yaitu pembentukan Pengadilan HAM-Ad hoc dan Komisi Kebenaran dan Rekonsiliasi (KKR). Pembentukan Pengadilan HAM Ad-hoc dan KKR Masih ingat kasus kerusuhan Mei 1998? Akibat dari kerusuhan tersebut, peta politik di Indonesia mengalami perubahan yang cukup signifikan. Dulu, kebebasan mengeluarkan pendapat yang dilindungi oleh UUD Pasal 28 sepertinya hanya bersifat retorika semata. Bahkan, Departemen Penerangan disinyalir merupakan perpanjangan tangan pemerintah untuk membungkam pers yang kebablasan. Kerusuhan Mei 1998 membuka pintu demokrasi yang selama ini tertutup rapat. Sayangnya, bukan hanya pintu demokrasi saja yang terbuka akibat dari kejadian tersebut. Banyaknya korban yang berjatuhan atas nama demokrasi menjadikan kerusuhan Mei 1998 sebagai salah satu kasus pelanggaran HAM yang

1 The University of Utah, Journal of Undergraduate Research, Undergraduate Research Opportunities Program, University of Utah V 7, No 1 pp 1-9. 2

Ibid.

Anda mungkin juga menyukai