Anda di halaman 1dari 3

Tidak ada perbedaan prinsipil antara empat madzhab, pendapat-pendapat mereka berdekatan karena kedekatan faktor historis (hubungan

antara murid dengan gurunya) disamping mereka semua masih berada dalam satu kelompok ahli sunnah. Imam SyafiI adalah murid dari Imam Malik sekaligus murid dari Abu Yusuf (pelanjut Imam Abu Hanifah), sedang Imam Ahmad bin Hambal adalah murid kesayangan Imam Syafii ketika berdomisili di Iraq. Meskipun demikian, masing-masing madzhab tetap mempunyai corak sendiri-sendiri yang dapat dibedakan satu dengan yang lainnya. 1. Madzhab Hanafi : dinisbahkan kepada Imam Abu Hamifah an Numan bin Tsabit, lahir di Kufah th. 700 M. dan wafat th. 767 M. Corak madzhabnya : dikenal sebagai ahli royi, karena mahir dalam menggunakan qiyas (analogi). Jauhnya jarak antara kufah dan Madinah menyebabkan sedikitnya para ahli hadist, disamping kompleksitas persoalan di Kufah sebagai kota perdagangan yang dekat dengan pusat Pemerintahan (Baghdad), dibanding dengan kota Madinah. Imam Hanafi sendiri sangat berhati-hati dalam mengambil sunnah (hadist), karena pada saat itu banyak beredar hadist-hadist maudlu (palsu) akibat dari pergolakan politik dan banyaknya kelompok-kelompok yang sangat fanatik membela kepentingan sendiri. Beliau memang menerima hujjiah (kemungkinan dipakainya hujjah) hadist ahad bila memenuhi persyaratan Syuhroh (hadist masyhur ). Diantara ucapan beliau yang terkenal sebelum wafat adalah : Inilah pendapat saya, dan bila ada orang lain yang membawa pendapat lebih kuat, maka itulah yang aku ikuti. Murid-murid Imam Abu Hanifah yang terkenal diantaranya adalah Abu Yusuf Yaqub yang sempat menjadi hakim agung pada zaman pemerintahan Harun Ar-Rasyid, dan juga Muhammad bin Hasan As-Syaibaini, tokoh intelektual dan penulis buku-buku madzhab hanafi. Saat ini madhab Hanafi dipakai di Turki, Suriah, Afganistan, Turkistan dan India. 2. Madzhab Maliki : dinisbahkan kepada Imam Malik bin Anas , lahir di Madinah th. 713 M. dan wafat th. 795 M. bergelar imamu ahli hadist, atau imamu daril hijrah. Beliau selama hidupnya tidak pernah meninggalkan kota Madinah kecuali untuk menunaikan ibadah hajji, karena kecintaan beliau kepada madinaturrasul tersebut. Corak madzhabnya adalah madzhab hadist, karena Madinah memang menjadi pusat peredaran hadist, keluarga beliau juga terkenal sebagai perowi hadist, sehingga madzhabnya bercorak sebagai madzhab hadist. Al-Muwattho adalah kumpulan hadist yang disusun oleh Imam Malik, dan termasuk buku hadist yang pertama ditulis. Rijjalussanad dalam kitab ini kebanyakan adalah para hijaziyun. Ketika Harun Ar-Rasyid bermaksud menjadikan buku ini sebagai rujukan utama dalam menentukan hukum fiqih, beliau menulak dan berkata : .

Sesungguhnya para shahabat nabi telah tersebar ke berbagai penjuru negri, dan pada setiap kaum mempunyai ilmu (fiqih) sendiri, maka jika engkau membawa mereka pada satu pendapat saja akan menjadi fitnah. Beliau mensyaratkan untuk pemakaian hadist ahad agar tidak bertentangan dengan tradisi orang Madinah, sehingga apabila ada perselisihan antara khobarul ahad dengan kebiasaan yang berlaku di tengah-tengah penduduk Madinah, beliau lebih mengutamakan apa yang sudah menjadi tradisi di Madinah, karena hal itu dianggab sebagai bagian dari hadist mutawatir. Diantra pengikut madzhab beliau yang terkenal adalah : As-Syafii, Yahya al-Andulusi, Ibnu Rusyd dll. Pada saat ini madzhab Maliki berkembang di Maroko, Tunis, Tripoli, Mesir Selatan, Sudan, Bahroin dan Kuwait. 3. Madzhab Syafii : dinisbahkan kepada Muhmmad bin Idris As-SyafiI. Lahir di Gaza tahun 767 M. beliau pernah berguru kepada Sofyan bin Uyainah dan Muslim bin Khokid di Makkah, lalu kepada Imam Malik bin Anas di Madinah dan kepada Abu Yusuf serta Imam Syaibani di Kufah. Pada tahun 814 M, beliau pindah ke Mesir dan wafat disana pada tahun 820 M. Corak madzhabnya : adalah penggabungan antara fiqih hanafi (ahlu royi) dan fiqih maliki (ahlu hadist). Imam SyafiI adalah penulis Ushul Fiqih pertama dalam kitabnya : Ar-Risalah, Al-Umm dan Al-Mabsuth. Beliau juga terkenal dengan istilah qoul qodim (pendapat lama) dan qoul jadid (pendapat baru), sebagai wujud dinamika pemikiran ilmu fiqih. Sumber hukum yang beliau pakai adalah : Al-Quran , As-Sunnah, Al-Ijma dan Qiyas. Sedang istihsan ( hanafi) dan Masholihul Mursalah (maliki) beliau tolak. Tetapi beliau memakai istidlal sebagai ganti istihsan. Imam SyafiI juga terkenal sebagai pembela hadist ahad yang shahih, maksunya setiap hadist yang shahih meskipun ahad bisa digunakan sebagai dasar hukum, tidak mesti memenuhi persyaratan syuhroh (hanafi) ataupun muwafaqah bi amali ahlil Madinah (Maliki). Karena itu sebagian ulama menyimpulkan bahwa pada akhir hayatnya Imam SyafiI kembali kepada madzhab hadist, diantara ucapan beliau yang terkenal adalah


Apa bila suatu hadist terbukti keshahihannya maka itulah madzhabku, dan tolaklah pendapatku (yang tertentangan dengan hadist tadi) . Diantara murid beliau yang terkenal adalah : Ahmad bin Hambal, Daud adh-Dhohiri, Ibnu Jarir At-Thobari, Al-Ghozali, Nawawi, Suyuthi, Abu Tsaur dll. Saat ini madzhab SyafiI berkembang di Mesir, Palestina, Suriah, Libanon, Irak, Hijaz, India, Indonesia, Persia dan Yaman.

4. Madzhab Hambali : dinisbahkan kepada Ahmad bin Hambal, lahir di Baghdad tahun 780 M. dan wafat th, 855 M. Pada mulanya beliau belajar dan menghimpun hadist, kemudian berguru kepada Imam SyafiI dan Abu Yusuf, wafatnya pada tahun 855 M. Corak madzhabnya adalah : madzhab hadist, beliau juga menolak adanya ijma (konsesus) setelah berlalunya zaman shahabat. Dalam menggunakan qiyas (analogy) beliau sangat hatihati, dan hanya menerima qiyas yang manshush ala illatihi (arguman sebabnya disebut dalam ayat atau hadist). Madzhab beliau lebih mengutamakan menggunakan hadist mursal dan aqwalusshahabat dari pada qiyas. Diantara murid beliau ang terkenal adalah : Abul Wafa bin Aqil, Ibnul Qoyyim Al-Jauziyah, Ibnu Qudama, Ibnu Taimiyah dll. Saat ini madzhab hambali dianut oleh penduduk Irak, Mesir, Palestina dan Arab Saudi. Corak Madzhab lainnya : selain empat madzhab seperti tersebut diatas, masih ada beberapa madzhab fiqih yang terkenal baik di kalangan ahli sunnah maupun syiah, diantaranya adalah : madzhab adh-Dhohiri, yang didirikan oleh Daud bin Ali Al-Asfahani. Dinamakan AdhDhohiri karena madzhab ini hanya berpegang pada teks-teks lahir dari Al-Quran dan AsSunnah. Sementara itu ijma dan qiyas ditolak hujjahnya. Sedangkan madzahib Syiiyah dalam fiqih yang paling dekat dengan ahli sunnah adalah AzZaidiyah, imamnya bernama Zaid bin Ali Zainal Abidin (80122 H) dengan bukunya yang terkenal al-Majmu. Dan lainya adalah Imamiyah dan Ismailiyah. Pada umumnya selain memakai al-Quran mereka hanya memakai hadist-hadist ahli bait. Ijma (konsensus) baru akan diterima bila berasal dari pendapat Ali bin Abi Tholib yang kemudian mendapat kesepakatan para shahabat. Fatwa-fatwa para imam mereka yang dua belas juga menjadi sumber hukum.

Anda mungkin juga menyukai