Anda di halaman 1dari 13

TUGAS ARSITEKTUR DAN ORGANISASI KOMPUTER I

KINERJA DAN FUNGSI MODEL ARSITEKTUR DAN ORGANISASI KOMPUTER DAN STRUKTUR KOMPUTER TOP LEVEL

Disusun Oleh : Nama NIM : Revi Aulia Yudhistira : 123100035

Dosen : Hidayatulah Himawan S.T., M.T.

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI UPN VETERAN YOGYAKARTA 2012

BAB I KINERJA DAN FUNGSI MODEL ARSITEKTUR DAN ORGANISASI KOMPUTER

Arsitektur AMD Athlon II X4 631 vs Intel Pentium G 840


Perbandingan antara AMD Athlon II X4 631 dengan Intel Pentium G 840 dilihat dari beberapa aspek sebagai berikut :

Platform Pengujian
Motherboard

ASRock A75M-ITX

MSI Z68A-GD80

Memory

Graphic Card

Kingston KHX1600C9D381K2/4GX

NVIDIA GTX 560 ti

Power Supply

1.

Performa software umum AMS Athlon II X4 631 unggul di aplikasi yang benar-benar bisa memanfaatkan keempat core secara penuh. Sementara itu, Pentium G 840 unggul saat menggunakan aplikasi yang lebih menyukai performa per core. Melihat hasil yang kami peroleh, keduanya bisa dinyatakan berimbang.

2.

Performa Gaming Menunjukkan bahwa gaming secara umum memang membutuhkan core dalam jumlah banyak. Efisiensi core di Pentium G 840 dan kecepatannya yang lebih tinggi pun tidak membuatnya mampu mengalahkan Athlon II X4 631. Akan tetapi, perbedaan performanya memang tidak terpaut jauh.

3.

Pengujian Konsumsi Daya Jelas akan berpihak ke prosesor yang TDP-nya lebih rendah. Sebenarnya cukup unik melihat Pentium G 840 mampu bersaing dengan Athlon II X4 631 dengan menggunakan konsumsi daya sekitar 30% lebih rendah.

Pengujian : 1. 7Zip Dengan menggunakan aplikasi 7Zip, kita dapat melihat kinerja sebuah prosesor saat menggunakan jumlah thread tertentu. Dari pengujian ini, terlihat bahwa kemampuan 1 core Pentium G 840 memang lebih baik dibandingkan 1 core Athlon II X4. Tetapi pada kenyataan sehari-hari, ada software yang bisa memanfaatkan 4 core di Athlon II X4 631 dan menghasilkan kinerja yang lebih baik.

2.

Winzip 15 (Non AES) Software ini cukup populer bagi pengguna awam sehingga menjadi salah satu benchmark. Entah kenapa, Winzip 15 masih menampilkan Pentium G 840 sebagai

prosesor yang lebih baik, meski hanya terpaut sedikit dibandingkan pesaingnya.

Gaming Performance : 1. Resident Evil 5, DX10 Game ini menyukai core dalam jumlah banyak. AMD Athlon II X4 memenangkan ronde ini secara cukup mutlak. Meski demikian, skor Pentium G 840 pun masih dalam toleransi playable. 2. eft 4 Dead 2 Saat menjalankan game ini, kedua prosesor menampilkan hasil yang unik. Dalam scene di dalam ruangan, Pentium G 840 sedikit lebih unggul. Sementara di luar ruangan, Athlon II X4 631 yang lebih unggul.

Arsitektur Prosesor Core i3 vs AMD Phenom II X6 1100T 1. Prosessor Core i3


Secara umum, fitur-fitur yang diusung oleh prosesor Intel Itanium adalah sebagai berikut: a. Prosesor 64-bit murni. Meskipun demikian, ia dapat melakukan eksekusi terhadap kode 32-bit Intel x86 melalui teknologi yang disebut dengan IA-32 Execution Layer (IA-32 EL), meski kinerjanya kurang mengesankan. b. Mampu mengakses memori fisik hingga 16 Terabyte (menggunakan 44-bit address bus) c. Teknologi EPIC (Explicitly Parallel Instruction Computing), yang memungkinkan prosesor Itanium dapat melakukan 20 operasi tiap siklusnya d. Dua buah unit integer, dan dua buah unit memori yang dapat mengeksekusi hingga empat instruksi tiap detak e. Dua buah unit floating-point, yang dalam Itanium disebut sebagai FMAC (FloatingPoint Multiply Accumulate) yang mampu menangani hingga 82 operand, dan mampu melakukan eksekusi dua operasi tiap detak. f. Dua tambahan unit MMX yang masing-masing mampu melakukan dua operasi floating-point. Selain itu unit ini juga mampu melakukan eksekusi terhadap delapan operasi floating-point presisi tunggal yang dapat dieksekusi tiap siklus. g. Memiliki 128 register integer, 128 register floating point, 8 register pencabangan (branch register), serta 64 register predikasi (predication)

2. Prosessor Phenom II X6 1100T


AMD Phenom II X6 1100T diposisikan oleh AMD untuk menggantikan Phenom II X6 1090T sebagai prosesor tercepat milik AMD. Dengan kecepatan ekstra 100 MHz serta kemampuan TurboCore hingga 3,7 GHz, Phenom II X6 1100T sedikit lebih unggul dari pemilik tahta sebelumnya. Hasil Pengujian Dengan selisih 100 MHz, kinerja CPU ini hanya terpaut sedikit dibandingkan dengan X6 1090T. Tapi dengan mulai menghilangnya 1090T di pasaran, 1100T memiliki kinerja yang terbilang baik terutama untuk prosesor berinti banyak yang terjangkau. Hasil Uji Kinerja

Arsitektur Prosesor INTEL CORE i7 vs AMD


1. Prosessor Intel Core i7 Core i7 merombak total arsitekturnya antara lain : a. Mengintegrasikan memory Controller langsung didalam processor. Sebelumnya memory Controller terletak pada chipset Motherboard (MCH). Dengan memory controller langsung didalam processor, maka transfer data antara processor & RAM akan meningkat secara signifikan. b. Menghilangkan fungsi FSB (Front Side Bus). Fungsi FSB digantikan dengan QPI (Quick Path Interconnect) yang mengubungkan sistem processor dan I/O Hub di chipset Motherboard. c. Menambahkan fungsi L3 cache, yang sebelumnya hanya dikenal pada Processor Server. d. Menggunakan sistem Smart Cache dengan share total. Dengan sistem ini, maka share cache memory akan semakin besar & efektif karena bisa digunakan dengan kapasitas penuh. e. Menggunakan teknologi Hyperthreading (HT) yang dulunya dikenal pada Pentium 4. Teknologi HT yang dipadukan dengan Core, akan menghasilkan Processor dengan 4 Core 8-threads. Secara umum sistem akan mengenali Core i7 sebagai processor 8 core (4 core riil, 4 core virtual dengan HT). Cara Kerja Core i7 a. Memory controller baru yang terintegrasi menangani aliran data antara memory utama (RAM) dan processor. Tiga channel memory (DDR3 1066 MHz) menghasilkan bandwidth hingga 25,6 GB/detik. Semakin besar bandwidth, semakin cepat kinerja yang dihasilkan untuk aplikasi-aplikasi padat data (grafis dan multimedia). Perumpamaan untuk ini sama seperti melebarkan jalan raya untuk melancarkan arus lalu-lintas yang padat. b. TBT menggunakan on-die power control, yang mengatur kecepatan clock setiap core, bergantung pada kebutuhan komputasi. Sebagai contoh, untuk aplikasi yang sederhana seperti web browsing, Core i7 menurunkan power tiga core, dan secara perlahan meningkatkan power satu core tanpa menaikkan power yang masuk ke dalam processor mirip dengan fitur overclocking otomatis builtin.

c. Kembali ke tahun 2000, masa sebelum multicore processing diperkenalkan, Intel memperkenalkan HT memecah proses komputasi ke dalam beberapa virtual processor. HT meningkatkan kinerja multitasking dengan menjalankan beberapa program secara bersamaan. Core i7 memiliki empat core, bila HT diaktifkan, sistem operasi akan melihatnya sebagai delapan processor.

2. Prosessor AMD athlon64 AMD athlon64 memiliki fitur-fitur seperti: a. Hyper Transport Tekhnologi Penggandaan Bus pada jalur system sehingga data yang dapat diantar dalam satu waktu lebih banyak karena lalu lintas data yang lebih cepat. b. Enhanced Virus Protection (EVP) Tekhnologi yang memungkinkan processor untuk mengenali virus dan sejenisnya sehingga eksekusi terhadap data tersebut tidak akan dilanjutkan oleh processor. c. Integrated Memory Controller Memungkinkan Processor untuk melakukan pengaksesan memory langsung tanpa melewati chipset northbridge terlebih dahulu. d. Dual Core Pemasangan 2 buah core pada satu processor yang berarti terdapat 2 pengeksekusi perintah dalam satu processor. e. CoolnQuiet Peningkatan kinerja prosesor sering meningkatkan konsumsi power dan kebisingan. Dengan teknologi ini memungkinkan penggunaan power yang efektif dan sistem yang lebih hening saat menggunakan kinerja sesuai dengan kebutuhan.f. AMD64 Technology Teknologi untuk menjalankan aplikasi-aplikasi yang berbasis 64 bit.

BAB II STRUKTUR KOMPUTER TOP LEVEL

Secara umum komputer memiliki empat struktur utama yang terdiri dari : 1. CPU atau Central Processing Unit

2. I/O (input dan Output)


3. Systems Interconnection 4. Main Memory Berikut ini penjelasan dari kinerja dan fungsi dari masing-masing struktur dalam komputer top level :

1. CPU ( Central Processing Unit )


CPU adalah merupakan komponen terpenting dari sistem komputer. Komponen pengolah data berdasarkan instruksi yang diberikan kepadanya.

Fungsi
Fungsi utama dari CPU adalah melakukan operasi aritmatika dan logika terhadap data yang diambil dari memori atau dari informasi yang dimasukkan melalui beberapa perangkat keras, seperti papan ketik, pemindai, tuas kontrol, maupun tetikus. Cara kerja CPU yaitu dengan mengambil instruksi-instruksi dari memori utama dan mengeksekusinya satu per satu sesuai dengan alur perintah.

Kinerja
CPU berperan sebagai otak dari komputer. Oleh karena itu, kinerjanya dipengaruhi oleh beberapa hal seperti :

a. Teknologi, teknologi yang bagus akan makin efisien dalam jumlah instruksi. b. Jumlah core, semakin banyak core semakin banyak jumlah instruksi (thread) yang
bisa dikerjakan sekaligus.

c. Clock speed, semakin cepat clock speednya maka semakin banyak instruksi yang
dapat dikerjakan

Komponen : a. Arithmetic and Logic Unit (ALU) ALU sering disebut mesin bahasa (machine language) karena bagian ini mengerjakan instruksi instruksi bahasa mesin yang diberikan padanya. Bertugas membentuk fungsi fungsi pengolahan data komputer.

b. Control unit Bertugas mengontrol operasi CPU dan secara keselurahan mengontrol komputer sehingga terjadi sinkronisasi kerja antar komponen dalam menjalankan fungsi fungsi operasinya. Termasuk dalam tanggung jawab unit kontrol adalah mengambil instruksi instruksi dari memori utama dan menentukan jenis instruksi tersebut. c. Register Media penyimpan internal CPU yang digunakan saat proses pengolahan data. Memori ini bersifat sementara, biasanya digunakan untuk menyimpan data saat diolah ataupun data untuk pengolahan selanjutnya. d. CPU Interconnection Sejumlah mekanisme komunikasi yang menghubungkan komponen internal CPU yaitu ALU, unit kontrol dan register register. Juga menghubungkan komponen eksternal CPU yaitu sistem lainnya, seperti masukan/keluaran memori utama, dan piranti

2. I/O (input dan Output)


Input Device (Alat Masukan) Adalah perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai alat untuk memasukan data atau perintah ke dalam computer. Kinerja unit input : memasukkan data dari luar ke dalam mikroprosesor ,

contohnya data yang berasal dari keyboard atau mouse. Output Device (Alat Keluaran) Adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menampilkan keluaran sebagai hasil pengolahan data. Keluaran dapat berupa hard-copy (ke kertas), soft-copy (ke monitor), ataupun berupa suara.

Kinerja unit output : menampilkan data, atau dengan kata lain untuk menangkap data yang dikirimkan oleh mikroprosesor, contohnya data yang akan ditampilkan pada layar monitor atau printer.

3. Systems Interconnection
System Interconnection adalah sistem koneksi dan bus yang menghubungkan komponen internal CPU, yaitu ALU, unit kontrol dan register-register dan juga dengan bus-bus eksternal CPU yang menghubungkan dengan sistem lainnya, seperti memori utama, piranti masukan /keluaran. Sistem bus adalah penghubung bagi keseluruhan komponen komputer dalam menjalankan tugasnya. Transfer data antar komponen komputer sangatlah mendominasi kerja suatu komputer. Data atau program yang tersimpan dalam memori dapat diakses dan dieksekusi CPU melalui perantara bus, begitu juga kita dapat melihat hasil eksekusi melalui monitor juga menggunakan sistem bus.
Bus merupakan lintasan komunikasi yang menghubungkan dua atau lebih komponen komputer. Sifat penting dan merupakan syarat utama bus adalah media transmisi yang dapat digunakan bersama oleh sejumlah perangkat yang terhubung padanya. Karena digunakan bersama, diperlukan aturan main agar tidak terjadi tabrakan data atau kerusakan data yang ditransmisikan. Walaupun digunakan bersama namun dalam satu waktu hanya ada sebuah perangkat yang dapat menggunakan bus.

Karakteristik Dan Cara Kerja Interkoneksi Sistem (Sistem Bus) Karakteristik penting sebuah bus adalah bahwa bus merupakan media transmisi yang dapat digunakan bersama. Sejumlah perangkat yang terhubung ke bus dan suatu sinyal yang ditransmisikan oleh salah satu perangkat ini dapat ditermia oleh salah satu perangkat yang terhubung ke bus. Bila dua buah perangkat melakukan transmisi dalam waktu yang bersamaan, maka sinyal-sinyalnya akan bertumpang tindih dan menjadi rusak. Dengan demikain, hanya sebuah perangkat saja yang akan berhasil melakukan transimi pada suatu saat tertentu.

Sistem komputer terdiri dari sejumlah bus yang berlainan yang menyediakan jalan antara dua buah komponen pada bermacam-macam tingkatan hirarki sisterm

komputer. Sebuah bus yang menghubungkan komponen-komponen utama komputer (CPU, memori, input/output) disebut bus sistem. Struktur interkoneksi komputer yang umum didasarkan pada penggunaan satu bus sistem atau lebih.

Struktur Sistem Bus Sebuah bus sistem terdiri dari 50 hingga 100 saluran yang terpisah. Masingmasing saluran ditandai dengan arti dan fungsi khusus. Walaupun terdapat sejumlah rancangan bus yang berlainan, fungsi saluran bus dapat diklasifikasikan menjadi tiga kelompok, yaitu saluran data, saluran alamat, dan saluran kontrol. Selain itu, terdapat pula saluran distribusi daya yang memberikan kebutuhan daya bagi modul yang terhubung.

a. Saluran Data Saluran data memberikan lintasan bagi perpindahan data antara dua modul sistem. Saluran ini secara kolektif disebut bus data. Umumnya bus data terdiri dari 8, 16, 32 saluran, jumlah saluran diakitakan denang lebar bus data. Karena pada suatu saat tertentu masing-masing saluran hanya dapat membawa 1 bit, maka jumlah saluran menentukan jumlah bit yang dapat dipindahkan pada suatu saat. Lebar bus data merupakan faktor penting dalam menentukan kinerja sistem secara keseluruhan. Misalnya, bila bus data lebarnya 8 bit, dan setiap instruksi panjangnya 16 bit, maka CPU harus dua kali mengakses modul memori dalam setiap siklus instruksinya.

b. Saluran Alamat Saluran alamat digunakan untuk menandakan sumber atau tujuan data pada bus data. Misalnya, bila CPU akan membaca sebuah word data dari memori, maka CPU akan menaruh alamat word yang dimaksud pada saluran alamat. Lebar bus alamat akan menentukan kapasitas memori maksimum sistem. Selain itu, umumnya saluran alamat juga dipakai untuk mengalamati port-port input/outoput. Biasanya, bit-bit berorde lebih tinggi dipakai untuk memilih lokasi memori atau port I/O pada modul.

c. Saluran Kontrol Saluran kontrol digunakan untuk mengntrol akses ke saluran alamat dan penggunaan data dan saluran alamat. Karena data dan saluran alamat dipakai bersama oleh seluruh komponen, maka harus ada alat untuk mengontrol penggunaannya. Sinyal-sinyal kontrol melakukan transmisi baik perintah maupun informasi pewaktuan diantara modul-modul sistem. Sinyal-sinyal pewaktuan menunjukkan validitas data dan informasi alamat. Sinyal-sinyal perintah mespesifikasikan operasioperasi yang akan dibentuk. Umumnya saluran kontrol meliputi : memory write, memory read, I/O write, I/O read, transfer ACK, bus request, bus grant, interrupt request, interrupt ACK, clock, reset.

4. Main Memory
Main memory merupakan media penyimpanan dalam bentuk array yang disusun word atau byte, kapasitas daya simpannya bisa jutaan susunan. Setiap word atau byte mempunyai alamat tersendiri. Data yang disimpan pada main memory ini bersifat volatile, artinya data yang disimpan bersifat sementara dan dipertahankan oleh sumber-sumber listrik, apabila sumber listrik dimatikan maka datanya akan hilang. Memori utama komputer bisa berupa Read-Only Memory (ROM) atau Random-Access Memory (RAM).

a. RAM (Random Access Memory) Random-Access Memory dapat ditulisi dan dibaca, dan disunting sesuka hati kita. Data yang terkandung di dalamnya pun dapat diakses dengan cara acak, tanpa harus berurutan. Berdasarkan cara kerja : 1. Dynamic RAM (DRAM) 2. Static RAM (SRAM) Berdasarkan Module :

1. 2. 3.

Single Inline Memory Module (SIMM) Double Inline Memory Module (DIMM) RIMM (Rambus)

b. ROM (Read Only Memory) ROM juga bisa diakses dengan cara acak, tapi isinya tidak dapat diubah setelah dituliskan di dalamnya. Karena itu, ROM digunakan untuk penyimpanan data permanen. ROM bersifat non-volatile, yang berarti informasi yang terkandung di dalamnya tidak akan hilang saat sistem dimatikan.

Fungsi

Main memory digunakan sebagai media penyimpanan data yang berkaitan dengan CPU atau perangkat I/O.

Anda mungkin juga menyukai