Anda di halaman 1dari 1

Emiten BUMN Harus Jadi Pionir Penggerak Bursa dan Sektor RiilWhery Enggo Prayogi detikFinanceFoto: dok detikFinance

Jakarta - Emiten Badan Usaha Milik Negara (BUMN) harus menjadi pionir dalampeningkatan peran pasar modal dalam menggerakkan sektor riil di tahun 2010.Meskipun terkesan lambat, beberapa emiten BUMN harus terus merealisasikanproyekproyek baru, agar kapitalisasi pasar modal dapat berjalan optimal."Yang terpenting untuk mendorong sektor rill, para emiten harus mau investasilangsung membangun pabrik, permesinan, hingga menambah aset yang baru, " jelas Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Erwin Aksa dalamperbincangan di gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) SCBD, Jakarta, Senin(4/01/2010).Ia mencontohkan, bagaimana para BUMN bisa menjadi percontohan emiten lainuntuk berinvestasi langsung. Seperti yang dilakukan Semen Gresik yang mulaimembangun pabrik baru, juga Pertambangan Bukit Asam dengan jalur kereta apisebagai sarana angkutan nikel, bauksit dan alumina.Menurutnya, hal ini sedikit terlambat, jika dilakukan dalam dua sampai tiga tahunkebelakang, tentu akan memberi efek baik saat ini."Harus digalakan. Harusnya dilakukan 2-3 tahun lalu. Padahal dana mereka ada," jelasnya.Ditambahkannya, emiten BUMN juga harus lebih berani. Jangan ambil kebijakanyang konservatif. Pasar modal harus dikapitalisasi dengan baik, bukan sematakinerja. Rata-rata emiten BUMN, dinilainya memiliki kelebihan kas.
"80% dana emiten hanya equity. Seperti Jasa Marga (JSMR), likuiditasnya banyaktapi enggak dipakai. Harusnya untuk sektor riil," katanya.Pemerintah pun harus memberi insentif, misalkan dengan subsidi suku bunga,hingga pemegang saham akan melihat prospek penanaman investasi langsung,menjanjikan dan dapat memperoleh keuntungan.Erwin juga mengungkapkan, pencapaian prestasi pasar modal pada perdagangan2009, tidak memberikan pengaruh signifikan terhadap sektor riil. "Sektor pasarmodal lebih banyak putaran dana di pasar uang saja, sedangkan perusahaan yangsudah listing tidak melakukan ekspansi atas kinerja baik mereka tahun lalu,"imbuhnya.

Anda mungkin juga menyukai