Anda di halaman 1dari 1

2.5 Tingkat keberhasilan wajib belajar 9 tahun Pendidikan Pendidikan merupakan syarat utama pembangunan kapabilitas dasar manusia.

Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan modal untuk penggerak pembangunan yang pada gilirannya dapat meningkatkan kesejahteraan disamping Sumber Daya Alam. Pendidikan yang berkualitas akan menghasilkan manusia terdidik yang bermutu dan handal sesuai dengan kebutuhan jaman. Pendidikan merupakan elemen penting pembangunan dan perkembangan sosialekonomi masyarakat. Bagi perempuan, pendidikan tinggi akan memberikan dampak positif, yaitu perempuan diharapkan mampu menjadi sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya guna untuk kepentingan dirinya sendiri dan keluarga, membebaskan perempuan dari belenggu budaya yang cenderung menguntungkan laki-laki, dan dapat melahirkan generasi yang lebih berkualitas. Terdapat 2 indikator utama dalam pendidikan, yaitu Angka Melek Huruf (AMH- literacy rate) dan Angka Partisipasi Sekolah (APS participation rate for school age population).

Dewasa ini pembangunan pendidikan di Provinsi Jawa Barat relatif terus membaik. Hal ini ditunjukkan oleh semakin meningkatnya persentase penduduk 15 tahun ke atas yang melek huruf dan rata-rata lama sekolah.

Anda mungkin juga menyukai