Anda di halaman 1dari 12

TUGAS AOK I PERKEMBANGAN KOMPUTER

DISUSUN OLEH : FERICO DEWANDARU (123090022)

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL VETERAN YOGYAKARTA 2012

BAB I PERKEMBANGAN KOMPUTER DARI PRA SEJARAH SAMPAI MASA KINI & KEMUNGKINAN MASA DEPAN

Bagaimana Komputer Berkembang dari masa ke masa? Tentunya kita sangat tertarik mempelajari perkembangan sebuah mesin super canggih sekarang ini. Nah berikut sejarah perkembangan komputer dari masa ke masa Pendahuluan Komputer merupakan alat yang sekarang menjadi primadona manusia utuk membantu pekerjaannya. Mulai dari mengerjakan pekerjaan kantor sampai mendesain gambar dipermudah oleh komputer. Sehingga tak mengherankan lagi kalau manusia berlomba-lomba menciptakan kreasi baru di bidang komputer, baik dari sisi software maupun hardware. Akan tetapi, kita juga sering melupakan bagaimana awalnya komputer diciptakan. Apakah komputer langsung seperti sekarang ini berbentuk PC (Personal Computer)? Ataukah bermula dari sebuah alat yang sederhana dan dikembangkan seiring dengan kebutuhan manusia yang semakin kompleks? Mari kita bahas bersama. Pembahasan Komputer berasal dari kata Compute yang berarti menghitung. Sehingga dengan asal kata ini kita dapat mengasumsikan bahwa alat ini pertama kali dibuat karena atas dasar kebutuhan manusia untuk menghitung sesuatu. Karena seiring dengan perkembangan kebutuhan manusia di bidang perhitungan yang semakin kompleks yang tidak cukup hanya dengan perhitungan penambahan, pengurangan, perkalian dan pembagian maka alat hitung (computer) terus dikembangkan. Alat-alat hitung yang mendasari munculnya komputer antara lain : Abacus Abacus, yang muncul sekitar 5000 tahun yang lalu di Asia kecil dan masih digunakan di beberapa tempat hingga saat ini, dapat dianggap sebagai awal mula mesin komputasi. Walaupun alat ini memang tergolong purba, tapi inilah sebuah manakarya manusia di bidang alat hitung.

numerical wheel calculator) Alat yang diciptakan oleh Blaise Pascal ini mulai menggunakan prinsip-prinsip

mekanik. Alat ini menggunakan roda bergerigi sehingga dapat melakukan operasi

penjumlahan. Alat ini menginspirasi para ilmuwan pada masa itu sehingga terus dikembangkan menjadi alat hitung yang berbasis mekanik. Mesin uap Babbage Mesin uap Babbage, walaupun tidak pernah selesai dikerjakan, tampak sangat primitif apabila dibandingkan dengan standar masa kini. Bagaimanapun juga, alat tersebut menggambarkan elemen dasar dari sebuah komputer modern dan juga mengungkapkan sebuah konsep penting. Terdiri dari sekitar 50.000 komponen, desain dasar dari Analytical Engine menggunakan kartu-kartu perforasi (berlubang-lubang) yang berisi instruksi operasi bagi mesin tersebut. Demikianlah sekelumit tentang kisah penciptaan alat hitung yang mengilhami manusia untuk selalu berusaha menciptakan kreasi baru dan penemuan baru dibidang alat yang dapat membantu mempermudah pekerjaan manusia. Pada abad ke-20 dimulailah babak baru dalam dunia komputer (yang semula hanya alat hitung), telah berubah menjadi alat yang super komplit dengan berbagai perkembangan yang terus dilakukan. Bahkan pada akhirnya mungkin komputer dapat menggantikan para pekerja di pabrik, perkebunan bahkan mungkin pembantu rumah tangga. Babak baru dunia komputer mulai tahun 1940-an sampai sekarang dapat dibagi menjadi 5 babak. Semula komputer pada tahun 1940-an merupakan salah satu persaingan teknologi antara sekutu Amerika Serikat dan Jerman. Untuk memenuhi ambisi mereka dalam saling mengalahkan dalam pertempuran, teknologi menjadi salah satu faktor penentunya. Babak perkembangan komputer akan kita bahas sebgai berikut :

Komputer Generasi Pertama Mungkin dapat kita katakan pada masa ini adalah masa komputer dinosaurus.

Pada masa ini komputer berukuran sebesar ruangan dengan kemampuan komputasi yang sangat lambat. Sedangkan yang dapat mengoperasikan komputer jenis ini adalah orangorang yang sudah terlatih.

Contoh komputer generasi pertama atau generasi dinosaurus komputer ini adalah ENIAC ( Electronic Numerical Integrator and Computer) yang dibuat oleh kerjasama antara pemerintah Amerika Serikat dan University of Pennsylvania. Terdiri dari 18.000 tabung vakum, 70.000 resistor, dan 5 juta titik solder, komputer tersebut merupakan mesin yang sangat besar yang mengkonsumsi daya sebesar 160kW. Pada pertengahan 1940-an, John von Neumann (1903-1957) bergabung dengan tim University of Pennsylvania dalam usha membangun konsep desin komputer yang hingga 40 tahun mendatang masih dipakai dalam teknik komputer. Von Neumann mendesain Electronic Discrete Variable Automatic Computer(EDVAC) pada tahun 1945 dengan sebuh memori untuk menampung baik program ataupun data. Teknik ini memungkinkan komputer untuk berhenti pada suatu saat dan kemudian melanjutkan pekerjaannya kembali. Kunci utama arsitektur von Neumann adalah unit pemrosesan sentral (CPU), yang memungkinkan seluruh fungsi komputer untuk dikoordinasikan melalui satu sumber tunggal. Tahun 1951, UNIVAC I (Universal Automatic Computer I) yang dibuat oleh Remington Rand, menjadi komputer komersial pertama yang memanfaatkan model arsitektur von Neumann tersebut. Komputer Generasi pertama dikarakteristik dengan fakta bahwa instruksi operasi dibuat secara spesifik untuk suatu tugas tertentu. Setiap komputer memiliki program kode-biner yang berbeda yang disebut bahasa mesin (machine language). Hal ini menyebabkan komputer sulit untuk diprogram dan membatasi kecepatannya.

Komputer Generasi Kedua Pada awal 1960-an, mulai bermunculan komputer generasi kedua yang sukses di

bidang bisnis, di universitas, dan di pemerintahan. Komputer-komputer generasi kedua ini merupakan komputer yang sepenuhnya menggunakan transistor. Mereka juga memiliki komponen-komponen yang dapat diasosiasikan dengan komputer pada saat ini: printer, penyimpanan dalam disket, memory, sistem operasi, dan program.

Walaupun ukurannya berkurang drastis, tapi komputer pada generasi ke dua ini masih berukuran raksasa. Setidaknya masih seukuran dengan almari pakaian kita sekarang ini. Salah satu contoh penting komputer pada masa ini adalah IBM 1401 yang diterima secaa luas di kalangan industri. Pada tahun 1965, hampir seluruh bisnis-bisnis besar menggunakan komputer generasi kedua untuk memproses informasi keuangan. Program yang tersimpan di dalam komputer dan bahasa pemrograman yang ada di dalamnya memberikan fleksibilitas kepada komputer. Fleksibilitas ini meningkatkan kinerja dengan harga yang pantas bagi penggunaan bisnis. Dengan konsep ini, komputer dapa tmencetak faktur pembelian konsumen dan kemudian menjalankan desain produk atau menghitung daftar gaji. Beberapa bahasa pemrograman mulai bermunculan pada saat itu. Bahasa pemrograman Common Business-Oriented Language (COBOL) dan Formula Translator (FORTRAN) mulai umum digunakan. Bahasa pemrograman ini menggantikan kode mesin yang rumit dengan kata-kata, kalimat, dan formula matematika yang lebih mudah dipahami oleh manusia. Hal ini memudahkan seseorang untuk memprogram dan mengatur komputer. Berbagai macam karir baru bermunculan (programmer, analyst, dan ahli sistem komputer). Industri piranti lunak juga mulai bermunculan dan berkembang pada masa komputer generasi kedua ini.

Komputer Generasi Ketiga Walaupun transistor dalam banyak hal mengungguli tube vakum, namun

transistor menghasilkan panas yang cukup besar, yang dapat berpotensi merusak bagianbagian internal komputer. Batu kuarsa (quartz rock) menghilangkan masalah ini. Jack Kilby, seorang insinyur di Texas Instrument, mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC : integrated circuit) di tahun 1958. IC mengkombinasikan tiga komponen elektronik dalam sebuah piringan silikon kecil yang terbuat dari pasir kuarsa. Pada ilmuwan kemudian berhasil memasukkan lebih banyak komponen-komponen ke dalam suatu chip tunggal yang disebut semikonduktor. Hasilnya, komputer menjadi semakin kecil karena komponen- komponen dapat dipadatkan dalam chip. Kemajuan komputer generasi ketiga

lainnya adalah penggunaan sistem operasi (operating system) yang memungkinkan mesin untuk menjalankan berbagai program yang berbeda secara serentak dengan sebuah program utama yang memonitor dan mengkoordinasi memori komputer. Pada masa komputer generasi ketiga ini sistem operasi didominasi oleh UNIX dan Windows. UNIX masih memenuhi pasaran untuk bidang komputer dengan spesifikasi besar, tapi Windows lebih berkecimpung di bidang komputer kecil-kecil, atau komputer kantor dan rumahan. Walaupun pada masa ini Windows masih berbasis text dengan DOS (Disk Operating System) dan berkembang menjadi Windows 3.1. yang masih sangat minim grafisnya dibandingkan dengan Apple Macinthos. Komputer Generasi Keempat Kalau pada masa generasi ke empat ini komputer sudah nggak aneh lagi kita bayangkan. Komputer pada masa ini adalah komputer yang kita lihat sekarang dengan berbagai keunikan dan kecanggihan.

Komputer generasi ke empat ini menggunakan microprocessor yang lebih kecil dan dapat bekerja lebih cepat. Untuk intel mulai dari intel i386 sampai dengan intel Pentium I, II, III, IV, Dual Core, Core 2 Duo, dan Quad Core. Kesemuanya ini berkembang sesuai irama perkembangan dunia teknologi informasi yang terus bergejolak seolah tak ada henti-hentinya untuk mengembangkan daya kreasi dan inofasi.

BAB II Perbandingan Prosesor INTEL DAN AMD


Intel Corporation adalah sebuah perusahaan multinasional yang berpusat di AS dan terkenal dengan rancangan dan produksi mikroprosesor dan mengkhususkan dalam sirkuit terpadu. Intel juga membuat kartu jaringan, chipset papan induk, komponen, dan alat lainnya. Intel memiliki projek riset yang maju dalam seluruh aspek produksi semikonduktor, termasuk MEMS. Intel mengganti logo dan slogannya pada 1 Januari 2006. Slogan lamanya Intel inside diganti dengan Intel Leap ahead. Beberapa produk prosesor Intel yang ada sampai sekarang ini yaitu : 1. Intel Pentium 4 2. Intel Pentium Dual-Core

3. Intel Core2 Duo

4. Intel Core2 Quad

5. Intel Core2 Extrme

6. Intel Core i7

AMD (Advanced Micro Devices) adalah sebuah perusahaan pembuat sirkuit terpadu, prosesor atau IC (integrated circuit) yang bermarkas di Sunnyvale, California, Amerika. Pabrik pertama berada di Austin, Texas, Amerika dan pabrik kedua berada di Dresden, Jerman yang ditetapkan untuk memproduksi Athlon saja. Bila semuanya berjalan lancar, mimpi harga sistim PC akan dapat lebih murah bisa terwujud karena tidak lagi di monopoli oleh Intel. Pada tahun 2006 juga, AMD telah berhasil mengakuisisi perusahaan Grafis terkenal asal Amerika yaitu ATI Tecnology. Perusahaan ini adalah penyedia prosesor x86-compatible processors terbesar kedua. AMD juga sudah dikenal oleh dunia, beberapa produknya yaitu : 1. AMD Sempron 2. AMD Athlon FX

3. AMD Athlon 64

4. AMD Athlon X2

5. AMD Athlon X3

6. AMD Athlon X4

PERBEDAAN, KEUNGGULAN DAN KEKURANGAN PROSESOR INTEL DAN PROSESOR AMD Beberapa perbedaan, keunggulan dan kekurangan prosesor Intel dan AMD : 1. Set instruksi pada Intel adalah MMX, SSE,SSE2, dan SSE3, tetapi pada AMD SSE2 dan 3DNow. Tetapi dari sekian banyak istruksi yang dipakai oleh intel sebetulnya telah ada dalam 3DNow-nya AMD yang tidak dimiliki oleh Intel. 2. L1 pada Intel maksimal 32K, sedang pada AMD adalah 128K. Bedasarkan beberapa test AMD dengan L1 128K lebih unggul dibanding dengan Intel. 3. Banyak transistor pada Intel 100 milyar sedang AMD 105 milyar. 4. Banyaknya Decoder, Integer, FP pada intel lebih sedikit dibanding AMD yang secara signifikan perbedaan tersebut meningkatan kinerja dari AMD. 5. Temperatur pada Intel dapat diatur oleh processornya sendiri (processor akan mengurangi kecepatan jika processor terlalu panas), pada AMD64 temperatur maksimum adalah 900C. Teknologi Intel lebih unggul dibanding AMD. 6. AMD lebih unggul dalam pengolahan komunikasi aplikasi, seperti transfer data pada modem, ADSL, MP3, dan Doubly Digital Suround Sound. 7. Pipeline pada intel lebih panjang dibanding dengan AMD, tetapi pipeline Intel bermasalah pada pertukaran tugas, sehingga pipeline intel kecepatannya melambat berada dibawah AMD. 8. Intel menang di brand image dan marketnya, sedangkan AMD harganya yang lebih murah. 9. Pada prosesor Intel Pentium 4 harga standard, kinerjanya lumanyan cepat. Memang sih, untuk urusan grafis masshi kalah dibanding dengan AMD, tapi paling tidak prosesor Intel tidak cepat panas. 10. Pada prosesor AMD Athlon harga agak murah dibanding Intel. Grafis bagus banget, kecepatannya lumayan, tapi cepet banget panas dibandingkan Intel. PERBANDINGAN KECEPATAN PROSESOR INTEL DAN AMD Dari segi penggunaanya, perangkat keras yaitu prosesor ini bagian penting dari komputer yang berfungsi sebagai inti dari kinerja komputer ini sendiri dimana semakin besar memori dan

semakin banyak prosesornya semakin cepat juga kinerja yang di hasilkan oleh prosesor itu sendiri. Prosesor yang cepat dapat kita lihat dari core (inti prosesor) semakin banyak core yang digunkan pada prosesor semakin cepat juga kinerja komputer yang kita gunakan. Mengapa demikian, karena prosesor bekerja didalam aplikasi-aplikasi program atau game yang kita pakai semakin banyak aplikasi yang kita jalankan semakin banyak juga prosesor kita gunakan.

Kesimpulan sebagai berikut : 1. Untuk menggunakan prosesor Intel anda harus mengeluarkan banyak biaya apalagi dengan performanya tinggi yang di hasilkan oleh prosesor Intel yaitu Intel i7 dimandingkan dengan prosesor AMD anda tidak akan mengeluarkan banyak biaya dan performanya juga lumanyan bagus. Oleh karena itu utuk anda yang biayanya pas-pasan pilihlah prosesor AMD tapi kalau biaya yang anda punya lebih silahkan anda memilih prosesor Intel. 2. Prosesor Intel dan Prosesor AMD telah di uji performannya ternyata prosesor intel lah yang kuat dalam hal apapun sedangkan prosesor AMD hanyalah pilihan kedua anda. 3. Prosesor Intel lebih kuat dari porsesor AMD pada aplikasi multimedia, sebaliknya prosesor AMD menang dari prosesor Intel di gaming dan program 3D nya.

BAB III A. Jelaskan pengertian dari: 1. Central Processing Unit (CPU): Mengontrol operasi komputer danmembentuk fungsi-fungsi pengolahan datanya. 2. Memori Utama: Menyimpan Data 3. I/O: memindahkan data antara komputer dengan lingkungan luarnya. 4. System Interconnection: Beberapa mekanisme komunikasi antara CPU,Memori Utama dan I/O

B. Jelaskan fungsi dari:

1. Control Unit yang mampu mengatur jalannya program. Komponen ini sudah pasti terdapatdalam semua CPU. CPU bertugas mengontrol komputer sehingga terjadi sinkronisasi kerjaantarkomponen dalam menjalankan fungsi-fungsi operasinya. termasuk dalam tanggung jawabunit kontrol adalah mengambil intruksi-intruksi dari memori utama dan menentukan jenisinstruksi tersebut. Bila ada instruksi untuk perhitungan aritmatika atau perbandingan logika,maka unit kendali akan mengirim instruksi tersebut ke ALU. Hasil dari pengolahan datadibawa oleh unit kendali ke memori utama lagi untuk disimpan, dan pada saatnya akandisajikan ke alat output. Dengan demikian tugas dari unit kendali ini adalah:
Fungsi : -Mengambil

instruksi-instruksi dari memori utama.

-Mengambil data dari memori utama (jika diperlukan) untuk diproses. -Mengirim instruksi ke ALU bila ada perhitungan aritmatika atau perbandingan logika serta mengawasikerja dari ALU. -Menyimpan hasil proses ke memori utama. 2. Arithmetic and Logic Unit (ALU): unit yang bertugas untuk melakukan operasi aritmetika dan operasi logika berdasar instruksi yangditentukan. ALU sering di sebut mesin bahasa karena bagian ini ALU terdiri dari dua bagian, yaitu unitarithmetika dan unit logika boolean yang masing-masing memiliki spesifikasi tugas tersendiri. Tugas utamadari ALU adalah melakukan semua perhitungan aritmatika yang terjadi sesuai dengan instruksi program.ALU melakukan semua operasi aritmatika dengan dasar penjumlahan sehingga sirkuit elektronik yangdigunakan disebut adder.

Tugas lain dari ALU adalah melakukan keputusan dari suatu operasi logika sesuai dengan instruksi program.Operasi logika meliputi perbandingan dua operand dengan menggunakan operator logika tertentu, yaitu samadengan (=), tidak sama dengan ( ), kurang dari (<), kurang atau sama dengan ( ), lebih besar dari (>), dan lebihbesar atau sama dengan ( ). 3.Register

Register merupakan alat penyimpanan kecil yang mempunyai kecepatan akses cukup tinggi, yangdigunakan untuk menyimpan data dan/atau instruksi yang sedang diproses. Memori

ini bersifat sementara,biasanya digunakan untuk menyimpan data saat di olah ataupun data untuk pengolahan selanjutnya.Secara analogi, register ini dapat diibaratkan sebagai ingatan di otak bila kita melakukan pengolahan datasecara manual, sehingga otak dapat diibaratkan sebagai CPU, yang berisi ingatan-ingatan, satuan kendaliyang mengatur seluruh kegiatan tubuh dan mempunyai tempat untuk melakukan perhitungan danperbandingan logika.

4.CPU Interconnections sistem koneksi dan bus yang menghubungkan komponen internal CPU,yaitu ALU, unit kontrol dan register-register dan juga dengan bus-bus eksternal CPU yangmenghubungkan dengan sistem lainnya, seperti memori utama, piranti masukan /keluaran.

Anda mungkin juga menyukai