Anda di halaman 1dari 2

Super Tuesday

Super Tuesday merupakan acara pemilihan calon Presiden dari Partai Republik. Warga di 10 negara bagian Amerika Serikat hari ini, Selasa 6 Maret 2012, akan memilih calon presiden dari Partai Republik, yang dianggap sebagai salah satu penentu. Pemilihan yang disebut Super Tuesday ini akan berlangsung di Ohio, Georgia, Massachusetts, Tennessee, Vermont, Virginia, Oklahoma, Idaho, North Dakota, dan Alaska. Hasil di Ohio -dengan persaingan ketat antara bakal calon Mitt Romney dan Rick Santorum- tampaknya akan menjadi perhatian utama. Negara bagian ini juga merupakan wilayah dengan para pemilih yang berpindah antara kedua partai dan sepanjang sejarah Amerika Serikat, tidak ada calon dari Partai Republik yang menjadi presiden tanpa meraih kemenangan di Ohio. Bakal calon presiden dari Partai Republik Mitt Romney adalah pemenang di enam dari sepuluh negara bagian yang menyelenggarakan kontes nominasi hari Selasa, termasuk sebuah kemenangan tipis di negara bagian penting Ohio. Mantan gubernur Mitt Romney menang tipis atas Rick Santorum di negara bagian Ohio, dengan hanya selisih suara satu persen. Mitt Romney juga menang di negara bagian Vermont, Virginia, Massachusetts, Idaho dan Alaska. Berbicara di Boston, Mitt Romney memperkirakan ia kelak akan memenangkan nominasi calon presiden Partai Republik dan menghadapi Presiden Barack Obama dalam pemilu bulan November nanti. Lebih sepertiga dari 1.144 delegasi yang diperlukan untuk memenangkan nominasi calon presiden Partai Republik diperebutkan dalam pemilihan "Super Tuesday. Jumlah ini lebih banyak dibanding seluruh delegasi pemilihan pendahuluan dan kaukus sebelumnya.

Lambertus Guntoro 09120110020 Editing dan Produksi Berita TV

Jermaine Jones, Gentle Giant


Jermaine Jones adalah salah satu peserta American Idol 2012. Sebelumnya ia tersisih dari 24 besar peserta American Idol. Namun ia mendapat kesempatan kedua untuk bisa masuk menjadi peserta American Idol. Ia menjadi peserta ke 13 dari kontestan laki-laki American Idol. Gentle Giant, itulah julukan bagi Jermaine Jones. Ia memiliki suara bass yang memukau para juri. Ia pun menyanyikan lagu "Dance with My Father" saat penampilan Selasa. Salah satu juri Steven Tyler pun mengakui bahwa Jermaine telah membuktikan bahwa dirinya layak untuk kembali masuk American Idol. Thank you so much for proving why we asked you to come back, kata Steven Tyler.

Lambertus Guntoro 09120110020 Editing dan Produksi Berita TV

Anda mungkin juga menyukai