Anda di halaman 1dari 1

Inilah Lokasi Genangan Air

Kamis, 14 Oktober 2010 | 17:03 WIB


KOMPAS/WISNU WIDIANTORO

Ilustrasi: Penggguna jalan melintasi genangan air setelah hujan deras.

TERKAIT: Prijanto: Penyebab Banjir Belum Pasti Tiga Nelayan Padang Hilang Petani Kedelai Beralih Menanam Padi Potensi Banjir Meluas di Kawasan Barat Indonesia Kapal Ditabrak, Tiga Nelayan Hilang

JAKARTA, KOMPAS.com Pada Kamis (14/10/2010) sore, Jakarta diguyur hujan lebat, dan ritual seusai hujan pun terjadi. Kemacetan dan genangan-genangan air mewarnai beberapa ruas jalanan Ibu Kota ini. Beberapa ruas jalan yang digenangi air, seperti dilaporkan TMC Polda Metro Jaya, di antaranya adalah di Pasar Jagal Mampang, Jakarta Selatan, genangan air mencapai ketinggian 30-40 cm, pengendara diharapkan mencari alternatif jalan lain. Kemudian di Jalan Lebak Bulus III, Jakarta Selatan, terjadi banjir sehingga jalan tidak bisa dilalui arus lalu lintas untuk sementara. Sementara banjir di depan Tanjung Mas Raya Tanjung Barat setinggi 20-30 cm, berimbas pada arus lalu lintas dari Jalan TB Simatupang yang padat. Di depan Gandaria City, Arteri Pondok Indah, genangan air dilaporkan setinggi paha orang dewasa. Seperti dilaporkan wartawan Kompas.com Ignatius Sawabi, beberapa sepeda motor yang nekat melintas akhirnya mogok di tengah jalan. Kemacetan pun akhirnya terjadi sampai di depan kantor Kompas Gramedia. Adapun Jalan Jenderal Sudirman dari arah Bundaran Semanggi padat tak bergerak dimulai dari depan Ratu Plaza.

Anda mungkin juga menyukai