Anda di halaman 1dari 3

Tugas dan Fungsi Dokter Jaga :

Pengertian : Suatu ketentuan yang mengatur tugas tugas dokter jaga Ruangan Merupakan suatu prosedur dimana tugas jaga dokter dapat digantikan oleh dokter lainnya menurut jadwal yang sudah ditentukan.

Tujuan : Agar seorang dokter jaga ruangan mengetahui tugas tugasnya selama bertugas.. Agar seorang dokter dapat bertugas sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan. Kebijakan : Seorang dokter jaga mengetahui tugas dan fungsi. Prosedur : 1. Dokter koordinator dengan persetujuan para dokter yang akan bertugas jaga membuat jadwal jaga dokter setiap bulannya. 2. Bila seorang dokter berhalangan jaga, harus melaporkan kepada dokter koordinator untuk memudahkan mencari penggantinya. Segala hal yang menjadi tanggung jawab dokter tersebut akan menjadi tanggung jawab dokter pengganti dengan persetujuan dokter pertama. 3. Dokter bertugas dalam selama jam kerja pukul 08.00 14.00 WIB. 4. Pada pergantian jaga, dokter jaga harus menunggu sampai dokter pengganti jaga selanjutnya datang. 5. Dokter jaga pada saat dinas, bertanggung jawab terhadap pelayanan terutama pasien dengan kegawatdaruratan. 6. Bila ada pasien gawat darurat diruang perawatan, dokter jaga dapat dipanggil

untuk menggantikan dokter yang merawat pasien. 7. Bila dokter jaga merasa perlu untuk melakukan konsul ke dokter spesialis, maka dokter jaga menghubungi dokter spesialis yang dimaksud untuk melaporkan langsung pasien. 8. Bila terdapat hal hal yang tidak dapat diselesaikan oleh dokter jaga, dokter jaga dapat menghubungi kepala bidang pelayanan medik.

Anda mungkin juga menyukai