Anda di halaman 1dari 1

MEMBENTUK GENERASI DIAMOND (DINAMIS, INOVATIF, AKTIF, MOTIVATIF, DEDIKATIF) HMDM FTI ITS Membentuk genersasi DIAMOND adalah

h kepanjangan dari dinamis, inovatif, aktif, motivatif, dan dedikatif. Sebagai Generasi penerus bangsa kita harus memiliki sifat yang pantang menyerah dan memiliki semangat tinggi untuk membawa masa depan kita yang lebih baik. Sebagai mahasiswa tentu kita memiliki tanggung jawab yang besar karena kita dituntut untuk mengerti keadaan lingkungan sekitar yang senantiasa berubah karena adanya globalisasi dan nantinya kita lah yang langsung meneruskan masa depan bangsa dengan terjun secara langsung di masyarakat. Oleh karena itu kita sebagai generasi muda bangsa haruslah mempunyai sifat dinamis, inovatif, aktif, motivatif dan dedikatif yang sesuai dengan tema yang akan dianalisis. Apabila dianalisis dari tema di atas generasi memiliki arti sekalian orang yang kira kira sama hidupnya atau masa orang satu angkatan hidup. Dinamis memiliki arti penuh semangat dan tenaga sehingga cepat bergerak dan mudah menyesuaikan diri dengan keadaan. Inovatif memiliki arti bersifat memperkenalkan sesuatu yang baru, bersifat pembaruan (kreasi baru). Aktif memiliki arti giat dalam bekerja maupun berusaha. Motivatif adalah jiwa yang dimiliki seseorang yang timbul pada dirinya sendiri secara sadar atau tidak untuk melakukan suatu tindakan dengan tujuan tertentu atau usaha yang dapat menyebabkan seseorang atau kelompok orang tergerak untuk melakukan sesuatu karena ingin mencapai tujuan tertentu. Dedikatif memiliki arti seseorang yang mengorbankan tenaga, pikiran dan waktu untuk berhasilnya suatu usaha atau tujuan mulia atau pengabdian untuk melaksanakan cita cita yang luhur. HMDM adalah Himpunan Mahasiswa D3 Mesin yang menaungi mahasiswa D3 Mesin. HMDM sangat membutuhkan mahasiswa yang memiliki criteria seperti DIAMOND. Selain bagus, cemerlang, indah, DIAMOND mempunyai niai jual yang sangat mahal. Apabila kita seperti DIAMOND atau berlian, maka kita mempunyai nilai jual yang tinggi. Sifat-sifat tersebut sangat di butuhkan untuk meneruskan perjuangan HMDM. Bukan hanya itu, sifat-sifat tersebut juga sebagai bekal meneruskan bangsa yang telah di perjuangkan oleh para pahlawan yang telah gugur mendahului kita. Jika kita sebagai mahasiswa memiiki sifat tersebut, maka bukan tidak mungkin kalau impian kita untuk membuat bangsa kita menjadi lebih baik dapat terwujud. Impian itu dapat terwujud dengan waktu yang cepat apabila setiap individu khususnya mahasiswa memiliki sifat tersebut dan dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Apabila kita semua telah memiliki sifat tersebut, maka bangsa kita akan menjadi bangsa yang disegani oleh bangsa lain di segala bidang yang Negara lain belum bisa mencapainya. Karena itu generasi DIAMOND harus dibentuk saat ini.

Anda mungkin juga menyukai