Anda di halaman 1dari 4

Assalamualaikum warahmatullah wa barakatuh semoga habib slalu dalam naungan Allah Swt.

amin Sudilah kiranya habib berkenan memberikan nasihat atas permasalahan yang saya hadapi ini ; Sudah hampir tujuh tahun kami berumah tangga, akan tetapi saya dan istri saya sampai saat ini belum dikaruniai oleh Allah Swt keturunan, sudah berbagai cara kami tempuh dan yang terakhir adalah program bayi tabung, akan tetapi Alhamdullillah masih belum berhasil. Dan setiap kali kami melakukan perniagaan selalu mengalami kerugian (tidak berhasil), sudi kiranya habib memberikan amalan atau ijazah yang dapat saya amalkan atas permasalahan tersebut. Terkadang saya berpikir apakah ini akibat dari dosadosa saya dimasa lalu, tetapi saya yakin Allah Swt Maha Pengampun dan Penyayang. Sebelumnya saya ucapkan terima kasih atas perhatian habib terhadap permasalahan saya ini. | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya munzir Re:nasihat & ijazah - 2011/08/10 07:58 Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh, kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda, Saudaraku yg kumuliakan, selamat datang di web para pecinta Rasul saw, kita bersaudara dalam kemuliaan anda bernadzarlah, jika mendapat anak pria akan dinamai Muhammad, sungguh nadzar ini sangat mujarab dan selalu berhasil, karena Rasul saw bersabda: "Barangsiapa yg sulit mempunyai keturunan, lalu ia bernadzar memberi nama anaknya dengan namaku, maka ALlah akan memberikan keturunan padanya" dijelaskan pada Sirah Hakabiyyah, bahwa periwayat hadits ini termasuk orang yg tak punya keturunan, ia mencoba resep tsb maka ia mempunyai anak, ia namai Muhammad, lalu ia nadzar lagi, maka ia mendapat putra lagi, hingga ia mempunyai 7 anak putra bernama Muhammad. sudah puluhan orang yg mengadu pada saya akan hal ini dan setelah mereka mencoba maka mereka berhasil, ada yg sudah belasan tahuh tak punya keturunan dan Allah swt segera menjawab harapan mereka dengan Mukjizat Nabi Muhammad saw. tangan penuh dosa ini berharap keridhoan Nya swt dengan membantu bermunajat kepada Mu wahai Rabb pemilik jiwaku dan jiwa Muhammad saw, agar Engkau kabulkan harapan saudaraku ini, hingga ia bahagia dan gembira dengan segenap pengabulan atas hajatnya, dan ia memuji syukur kepada Mu Rabbiy, salahkah bila aku berharap hamba Mu bersyukur dan memuji Mu Rabb.. maka kabulkanlah munajat hamba Mu ini, jadikan ia bersyukur dan menyaksikan

kedermawanan Mu Rabbiy.., Demi Sayyidina Muhammad Nabiy pembawa Rahmat .., amiin. Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita, Wallahu a'lam

Assalamualaikum wr. wb. yaa Habib Munzir yang sy muliakan, smg habib dan keluarga slalu dimuliakan oleh Allah SWT, diberi kesehatan, dan slalu dalam naungan Rahmat-NYA.. aamiiin Allahumma Shalli ala sayyidina Muhammad, wa ali sayyidina Muhammad.... yaa Habib, setelah sekian lama slalu gak dapet kuota akhirnya sekarang Allah beri kesempatan tuk hamba yg penuh dosa ini menulis pesan ini di sini... 1. mohon doanya yaa habib agar rumah tangga sy yg br seumur jagung ini slalu diridhoi Allah SWT, slalu dilimpahi RahmatNYA, langgeng ampe akhir hayat... slalu dalam lindunganNYA.. bahagia dunia dan akhirat, dijauhkan dr godaan syetan, dan dilepaskan sgala belenggu apapun serta smg saya dan suami sy diampuni sgala dosa2 kami, dan diberi hidayah agar slalu istiqamah berada di jalan lurus. mhn nasihatnya. 2. mohon ijazah untuk shalawat, zikir dan doa sehari2 kpd kami gar slalu dilimpahi rizki serta keberkahan dan ketenangan dalam hidup. sekian ya habib, smg habib berkenan menjawabnya.aamin | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya munzir Re:nasihat & ijazah - 2011/07/15 16:05 Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh, kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari hari anda, Saudariku yg kumuliakan, selamat datang di web para pecinta Rasul saw, kita bersaudara dalam kemuliaan terimakasih atas doanya, sungguh tiada hadiah lebih agung dari doa, Rasul saw bersabda: Tiadalah seorang muslim berdoa untuk saudara muslimnya kecuali malaikat berkata : amin dan bagimu seperti doamu pada saudaramu (Shahih Muslim)

1. saudariku, ketahuilah bahwa musibah dan kenikmatan selalu datang silih berganti bagaikan siang dan malam di dunia, namun Allah swt Maha Adil dan Bijaksana, manusia disiang hari disiapkan pepohonan untuk berteduh dan bisa membangun rumah rumah untuk berteduh dari panasnya matahari, demikian pula dimalam hari Allah swt menyiapkan api untuk pelita, bahkan kini listrik dari kekuatan alam yg dari Allah swt agar manusia bisa terang benderang dimalam hari. demikian pula dalam kenikmatan jika kita bersyukur maka Allah akan menambahnya, namun jika datang musibah Allah menyiapkan doa untuk segera menerangi kegelapan musibah dg terang benderangnya kemudahan. semoga hari hari saudari dan suami selalu dalam sakinah iman dan kebahagiaan, dan jika datang musibah semoga Allah swt segera meneranginya dg cahaya kemudahan hingga kegelapan musibah sirna seakan tiada. semoga Allah swt melimpahkan cahaya keimanan, ketabahan dan kesejukan pada anda, dan cahaya keluhuran dihati sdri hingga selalu terjaga dari terjebak pd dosa, amiin tangan penuh dosa ini berharap keridhoan Nya swt dengan membantu bermunajat kepada Mu wahai Rabb pemilik jiwaku dan jiwa Muhammad saw, agar Engkau kabulkan harapan saudaraku ini, hingga ia bahagia dan gembira dengan segenap pengabulan atas hajatnya, dan ia memuji syukur kepada Mu Rabbiy, salahkah bila aku berharap hamba Mu bersyukur dan memuji Mu Rabb.. maka kabulkanlah munajat hamba Mu ini, jadikan ia bersyukur dan menyaksikan kedermawanan Mu Rabbiy.., Demi Sayyidina Muhammad Nabiy pembawa Rahmat .., amiin. 2. saya sarankan dan ijazahkan pd saudari dzikir Subhanallahi wabihamdih, bacalah 100X setiap pagi dalam keadaan suci, dzikir ini disarankan oleh Nabi saw sebagaimana sabda beliau saew : Barangsiapa membaca Subhanallahi wabihamdih 100X setiap harinya maka berjatuhan dosa dosanya walau sebanyak buih dilautan (Shahih Bukhari) dan sabda Rasulullah saw : "Kalimat yg paling dicintai Allah adalah Subhanallahi wabihamdih" (Shahih Muslim) dzikir ini mencerahkan wajah, menenangkan hati, menyejukkan jiwa, dan membuka banyak kemudahan, kenapa? karena kita menyukai dan mencintai dan mengamalkan ucapan yg dicintai Allah, maka Allah akan memberi apa apa yg kita senangi dan sukai, yaitu kecerahan wajah, kemudahan hidup, dan ketenangan hati diriwayatkan bahwa Rasul saw berhikayat ketika nabi nuh as berwasiat pada

putranya, kuwasiatkan kalian dua kalimat mulia, yaitu subhanallahi wabihamdih, dan Laa ilaaha illallah, karena kalimat subhanallahi wabihamdih adalah shalatnya seluruh makhluk, dan dari kalimat itu Allah swt memberi rizki pd seluruh makhluk, dan kalimat Laa ilaha illallah, kalimat ini jika ditimbang dg alam semesta ia jauh klebih berat. (Adabul Mufrad Imam Bukhari). dan perbanyak shalawat pada Nabi saw, karena shalawat pada nabi saw membuka kebahagiaan hidup dan keberkahan eizki dhahir dan batin dunia dan akhirat. saya ijazahkan pada anda shalawat yg paling saya cintai, yg diajarkan langsung oleh Rasul saw pada saya dalam mimpi, yaitu : ALLAHUMMA SHALLI ALAA SAYYIDINA MUHAMMAD, WA AALIHI WA SHAHBIHI WASALLIM saudari boleh membacanya kapan saja dan berapa saja tanpa batas waktu dan jumlah. Demikian saudariku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu, semoga sukses dg segala cita cita, Wallahu a'lam

Anda mungkin juga menyukai