Anda di halaman 1dari 1

Pergerakan sendi Pergerakan sendi merupakan hasil kerja otot rangka yang melekat pada tulang yang membentuk

artikulasi dengan cara memberikan tenaga. Tulang hanya berfungsi sebagai sebagai pengungkit dan sendi sebagai penumpu. Beberapa pergerakan sendi antara lain adalah : a) Fleksi dan Ekstensi

Fleksi merupakan gerakan yang memperkecil sudut antara dua tulang. Contoh : gerak menekuk atau membengkokkan. Sedangkan Ekstensi merupakan gerakan yang memperbesar sudut antara dua tulang. Contoh : gerak meluruskan

b) Adduksi dan Abduksi Aduksi merupakan gerak mendekati tubuh. Sedangkan abduksi merupakan gerak menjauhi tubuh. Contoh : gerak merenggangkan tangan, membuka tungkai kaki, dan mengacungkan tangan. c) Pronasi dan Supinasi

Pronasi merupakan rotasi medial lengan bawah dalam posisi anatomis, yang mengakibatkan telapak tangan menghadap kebelakang atau gerak menelungkupkan tangan. Sedangkan Supinasi merupakan rotasi rateral lengan bawah, yang mengakibatkan telapak tangan menghadap kedepan atau gerak mengadahkan tangan.

d) Elevasi dan Depresi Elevasi merupakan gerak mengangkat. Sedangkan Depresi merupakan gerak menurunkan. Contoh : gerak mengadahkan dan menurunkan kepala. e) Inversi dan Eversi Inversi merupakan gerakan sendi pergelangan kaki yang memungkinkan telapak kaki menghadap kedalam atau kearah medial. Sedangkan Eversi merupakan gerakan sendi pergelangan kaki yang memungkinkan telapak kaki menghadap keluar.

Anda mungkin juga menyukai