Anda di halaman 1dari 5

SB Wahyudi dipersembahkan Caring Colours

Caring career Tips Series

T R I K

U N T U K

C A N T I K

Suatu hari teman-teman Dewi memintanya untuk membuat acara happy hour usai jam kerja. Kali ini ia diminta untuk berbagi ilmu tentang merias wajah. Sarannya : A. Tentang Tata Rias dan Produk Kosmetika Kenali produk yang ingin digunakan. Begitu banyak produk yang ditawarkan di pasaran, dari yang obralan sampai yang mahal dan bermerk terkenal. Anda harus tahu benar, produk yang sesuai dengan kulit Anda.

Setiap orang mempunyai bentuk wajah yang berbeda-beda, semua mempunyai keunikan dan kecantikan masing-masing.
Ketahui bentuk wajah Anda. Setiap orang mempunyai bentuk wajah yang berbeda-beda, semua mempunyai keunikan dan kecantikan masing-masing. Tidak semua yang berhidung macung, mata lebar, pasti cantik. Begitu sebaliknya. Fungsi make up disini adalah untuk menyempurnakan apa yang sudah ada. Mengerti teknik ber-make up. Pelajari dengan baik, bagaimana menonjolkan kelebihan kita dan menutupi kekurangan, dengan teknik penyamaran (shading), penonjolan (highlight) dan penyamaran warna untuk kesempurnaan make up.

B. Tentang Jenis Kulit Kulit Normal (Normal Skin) : Kulit terasa kencang dan lembut. Tidak kering dan tidak berminyak. Pori-pori tidak besar. Produk yang cocok : powder, cream, gel, formula. Kulit Kering (Dry Skin) : Terasa kasar dan kusam. Pori-pori rapat dan tidak berminyak. Pori-pori terlihat seperti kerutan. Mudah teriritasi dalam cuaca panas atau dingin. Produk yang cocok : cream, formula, moisture, yang membuat kulit lebih lembab sehingga produk yang dioleskan bisa lebih tahan lama. Kulit Berminyak (Oily Skin) : Kelenjar minyak di kulit sangat aktif. Pori-pori terlihat besar. Mudah berjerawat. Produk yang cocok : powder dan gel formula yang mudah menyerap minyak. Kulit Kombinasi (Combination Skin) : Daerah T-dahi dan hidung- berminyak. Tetapi daerah pipi dan dagu, kering atau normal. Setiap membeli kosmetik, Anda harus yakin, kosmetik yang dibeli cocok dengan jenis kulit Anda. Apakah normal, kering, berminyak atau kombinasi. Minta bantuan dan konfirmasi dari Beauty Consultant di counter kosmetik tersebut. Dengan pemilihan kosmetik yang tepat, hasil make up ke wajah akan lebih bagus dan tahan lama. Secara umum, jenis kulit normal bisa menggunakan berbagai produk. Yang harus diperhatikan adalah jenisjenis kulit berminyak, kering terutama yang sensitif. Jenis kulit harus sangat berhati-hati. Untuk kulit sensitif, bila salah produk kulit bisa menjadi iritasi. Karena itu jangan mudah terpengaruh oleh pilihan kosmetik teman-teman, sebelum mengetahui apakah cocok dengan kondisi kulit kita.

TAHAPAN-TAHAPAN MERIAS WAJAH Pekerja Pemula 1. Bersihkan wajah dengan pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit. Oleskan pelembab yang sesuai dengan jenis kulit lalu diamkan lebih kurang 5 menit supaya meresap ke kulit, sebelum menggunakan produk selanjutnya.

2.

Sebelum menggunakan produk selanjutnya. Oleskan dasar tata rias (foundation) merata keseluruh wajah dan leher, pilih warna yang sesuai dengan warna kulit wajah.

3.

Setelah foundation, taburkan bedak dengan tipis dan rata. Lalu ratakan dengan Two Way Cake.

4.

Pulaskan pemulas mata dengan warna cream. Caranya, poles dari sudut luar ke sudut dalam, supaya tidak belepotan. Berikan eyeliner warba coklat diatas dan bawah mata. Lentikkan bulu mata terlebih dahulu, oleskan mascara warna coklat.

5.

Bentuk alis dengan : Sikat alis Pensil alis warna coklat (warna hitam seringkali membuat wajah nampak galak)

6.

Oleskan pemulas pipi warna pink tipis-tipis dengan kuas khusus. Teknik penggunaan pemulas pipi yang paling aman adalah dengan tersenyum di depan kaca. Cari puncak pipi sewaktu tertawa dan oleskan pemulas dari puncak pipi ke arah telinga.

7. Oleskan pemulas bibir merah -Red Rose- yang sesuai dengan warna kulit. Dan segarkan dengan evergloss lip colour.

Diambil dari buku Grow to be glowing penulis SB Wahyudi penerbit Dian Rakyat

Anda mungkin juga menyukai