Anda di halaman 1dari 2

Nama NRP Kelas

: ARI SUSANTI : 2310100069 : TECHNPRENEURSHIP 22

Jika Saya Menjadi Technopreneur


Technopreneur secara umum, definisinya ialah seorang enterpreneur atau pengusaha yang usahanya berbasis teknologi. Setiap orang dari kita memiliki potensi dan kesempatan untuk menjadi enterpreneur bahkan seorang technopreneur. Sebagai seorang mahasiswi teknik, saya tentu berpotensi menjadi seorang technopreneur. Meskipun menjadi pengusaha dengan basis sosial atau basis lain juga memungkinkan. Menjadi enterpreneur adalah impian saya. Mungkin dengan mendalami ilmu saya terutama di bidang teknik ini, saya bisa lebih mengembangkan kemampuan saya. Dan dengan ilmu yang saya miliki, sebenarnya memungkinkan bagi saya untuk lebih memiliki plus point dari sekedar menjadi enterpreneur seperti pada umumnya saja. Hal terpenting yang sebenarnya menjadi tujuan utama saya dengan menjadi entrepreneur adalah saya ingin menjadi orang yang bermanfaat. Saya ingin menciptakan lapangan kerja bagi orang lain terutama bagi mereka yang sedang menganggur. Merekrut orang-orang yang berkompeten memang pilihan yang bagus tapi menjadikan orang-orang kurang beruntung secara ekonomi dan pendidikan serta yang masih tidak memiliki pekerjaan sebagai seorang employee adalah hal bijak. Itu menurut pendapat saya. Saya yakin mereka bisa diajari untuk bekerja dan melakukan pekerjaannya. Tapi walaupun demikian, saya tetap butuh rekan kerja yang memang memiliki kemampuan dan kompetensi untuk bisa saling bahu membahu dengan saya dalam menjalankan usaha tersebut. Jika saya menjadi seorang technopreneur, saya ingin mengembangkan ide-ide bisnis saya yang tentunya masih berhubungan dengan teknologi. Sebenarnya saya memiliki banyak ide namun sampai saat ini, ide yang saya kira memungkinkan untuk dikembangkan adalah tentang bisnis makanan. Mungkin secara realita bisnis dalam bidang makanan pesaingnya banyak. Ditinjau dari banyaknya pedagang yang kini sudah menjamur di mana-mana. Tapi ide bisnis saya ini saya gunakan sebagai batu loncatan dan pembelajaran bagi saya untuk bisa mengembangkan bisnis lain yang lebih besar dan lebih istimewa. Ide saya ini ialah tentang pengembangan inovasi bahan makanan nabati yang bisa disulap hingga memiliki rasa seperti makanan berbahan hewani dengan presentasi

Nama NRP Kelas

: ARI SUSANTI : 2310100069 : TECHNPRENEURSHIP 22

unik, kemasan yang menarik,bisa digunakan dalam pembelajaran,dan kelebihan-kelebihan lain yang telah saya pikirkan. Jika saya boleh menguraikan tahapannya maka yang pertama saya akan menyiapkan diri saya terlebih dahulu agar saya siap dengan segala kemungkinan yang akan terjadi ke depannya ketika ide bisnis itu saya jalankan. Kemudian saya me-manage ide saya itu sedemikian rupa sehingga ketika saya menyampaikan kepada orang lain maka orang akan tertarik dan men-support saya. Lalu, saya akan mencari rekan kerja yang sevisi dengan saya, yang bisa saya ajak kerja sama, tentunya yang lebih utama adalah orang yang mau berjuang dengan saya untuk membangun bisnis ini. Intinya saya mencari patner yang benar-benar bisa membuat bisnis ini bisa direalisasikan. Selanjutnya, mungkin diperlukan persiapan-persiapan dan managemen usaha. Mulai dari pencarian modal, menganalisa tentang SWOT, menganalisa tentang keuangan, menganalisa tentang pemasaran, menganalisa target pasar, dan lain sebagainya yang memang diperlukan untuk bisa membuat suatu usaha terealisasi. Tidak lupa saya harus memiliki seorang ahli untuk bisa membantu saya, minimal member nasihat-nasihat untuk pengoptimalan rencana usaha saya. Karena saya memahami bahwa sekecil apapun usaha yang hendak didirikan maka perlu perencanaan yang matang serta strategi handal untuk bisa terus membuat usahanya bertahan atau bahkan dimungkinkan untuk bisa berkembang. Oleh karenanya, selagi saya belum terlambat saya ingin memantapkan hati serta belajar melihat situasi yang terjadi yang barangkali bisa saya ambil celahnya sehingga saya bisa tampil menjadi seorang technopreneur muda yang hebat. Dan jika memungkinkan maka seharusnya bisa menjadi saingan berat Aburizal Bakrie sehingga bisa semakin bertumbuhlah entrepreneur-enterprenur muda Indonesia yang nantinya bisa diharapkan bisa membangun negeri ini menjadi lebih maju dan sejahtera.

Anda mungkin juga menyukai