Anda di halaman 1dari 2

Aku suka hujan Hujan dahulu yang sangat kunantikan Aku suka hujan Harum tanah di tempat itu

seakan membuatku damai Aku suka hujan Menari diderasnya air akan membuatku tertawa Aku suka hujan Setiap kerinduanku akan tersampaikan Ketika aku melihat ke langit yang cerah dan merasakan hembusan angin Aku rasa sesuatu yang berbeda Angin kesedihan yang selalu membawamu padaku Dalam puisi kita, telah kulakukan apa yang aku inginkan Aku telah meninggalkanmu Aku suka hujan Hujan di kota itu sangat berbeda, suasana, wangi, bahkan awan yang bergerak Aku suka hujan Siapa aku yang telah berubah tanpamu?? Aku suka hujan Bahkan aku mencari desiran angin kesedihan di tempat ini aku tidak merasakan apa apa Aku terlupa karena ambisi dan keegoisanku Aku mulai membenci kesepian Sampai suatu saat kau datang menghampiriku disini Aku ingin berkata, bawalah aku denganmu Tapi tidak! Tidak sekarang ataupun besok. Karena tidak ada yang tersisa untukku disana Dunia telah berputar, tapi hati dan pikiranku tidak demikian Biarkan aku istirahat sejenak, hanya sebentar saja untuk melihat yang ada di sekitarku Hingga aku kembali siap untuk melihat kenyataan Aku suka hujan Aku suka hujan 10 tahun yang lalu di kota kita

Anda mungkin juga menyukai