Anda di halaman 1dari 3

Resep Masakan - Resep Sosis Ayam Manis

bahan-bahan: 5 potong sosis ayam/sapi, potong 2 cm 100 ml minyak goreng 1 bungkus penyedap rasa 1/2 bawang bombay, potong dadu 2 siung bawang putih, cincang 2 sdm saos tomat 1 sdm gula pasir 1/4 sdt lada 100 ml air 1 sdt margarine Cara memasang Goreng sosis hingga merekah (jangan terlalu kering) Panaskan margarine, tumis bawang putih hingga layu Tambahkan bawang bombay, tumis hingga matang Masukkan semua bumbu, air, aduk dan masak hingga mendidih lalu masukkan sosis Masak sebentar saja (2 menit) angkat.

Resep Masakan Ayam Opor


Bahan : 1 ekor ayam sedang 1 liter santan encer 1/2 liter santan kental 1 btg serai dimemarkan 2 lbr daun salam 2 lbr daun jeruk purut Bumbu : 8 bh bawang merah 4 siung bawang putih 2 sdk teh ketumbar 1/2 sendok teh jinten 1/2 jari lengkuas 5 buah kemiri lada, garam, gula Cara memasak : Ayam dibersihkan, potong-potong, cuci hingga bersih Tumis bumbu yang dihaluskan sampai baunya harum, tambahkan daun salam, serai dan beri sedikit vetsin Masukkan ayam, aduk hingga rata, biarkan sampai layu, tambahkan santan cair Setelah agak surut, tambahkan santan kental Angkat setelah empuk

Sayur Labu Siam


Bahan : 200 gr daging tetelan 3 batang daun bawang dipotong 1 cm Air secukupnya Garam, bawang goreng secukupnya 2 buah labu siam, dikupas dipotong kotak kecil memanjang Miyak untuk menumis Bumbu : 10 butir bawang merah 3 siung bawang putih

2 butir kemiri 10 butir merica bulat Sedikit jahe dan lengkuas Udang, garam secukupnya Cara memasak : Daging direbus dengan garam dan air secukupnya hingga empuk Udang dibersihkan kemudian digoreng setengah matang, tiriskan Potong daging kotak kecil agak tipis Bumbu yang sudah dihaluskan ditumis hingga baunya harum kemudian masukkan daging dan kaldunya Kalau sudah mendidih masukkan labu siam, daun bawang dan satu sendok makan air asam jawa Masak dan duk sebentar, birkan hingga matang Tambahkan sedikit bawang goreng dan hidangkan

Capcay Putih
Bahan : 1 buah wortel, iris melintang tebal 1 cm 5 lembar sawi putih, potong-potong Jamur hitam, cuci, rebus sampai empuk, iris-iris 1 batang bunga tahu, rendam air panas, cabik-cabik 1 buah bawang bombay ukuran sedang, belah 8 100 gr bunga kol, potong tengah 1/4 dada ayam, rebus, sisihkan 250 ml kaldunya, suwir tebal 2 cm 3 buah bakso ikan, iris 4 siung bawang putih, iris halus garam secukupnya 1 sdk mkn gula pasir 1 sdk mkn minyak sayur Cara memasak : Tumis bawang putih hingga harum masukkan ayam, bawang bombay, wortel dan bakso ikan, kemudian aduk Beri kaldu ayam sampai wartel empuk masukkan semua sayur, aduk rata hingga layu Beri garam dan gula sesuai selera. Aduk rata, angkat dan sajikan

Sambal Goreng Hati Ayam


Bahan : 12 buah hati ayam, cuci bersih tiriskan 50 gram kapri 1 buah cabai merah, iris tipis serong 500 ml santan dari 1/2 butir kelapa 250 ml santan dari 1/2 butir kelapa 4 lembar daun jeruk, 2 lembar daun salam, dan 2 batang serai, memarkan 1 sdm air asam jawa 8 sdm kecap manis minyak goreng secukupnya Bumbu Halus : 10 buah cabai merah 10 butir bawang merah 6 siung bawang putih 2 sdt garam Cara Membuat : Panaskan 2 sendok makan minyak, tumis cabai merah sebentar, angkat. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukan hati ayam, daun jeruk, daun salam, serai dan air asam jawa. Tambahkan santan encer, didihkan.

Tambahkan santan kental dan kecap manis, masak hingga kelihatan berminyak, masukkan kapri, aduk rata, angkat. Sajikan sebagai pelengkap nasi langgi, taburi dengan irisan cabai merah goreng.

Sayur Lodeh Betawi


Bahan: Aneka sayuran: terong, kacang panjang, rebung, dll. 150 gr tempe, potong-potong. 100 gr udang, kupas, belah dua. 1 potong lengkuas, memarkan. 1 batang serai, mernarkan. 3 lembar daun jeruk purut. 600 cc santan cair dan 100 cc santan kental dari 1 butir kelapa. Untuk bumbu,haluskan jadi satu: 3 buah cabai merah. 1 cm terasi. 2 cm kunyit. 5 buah bawang merah. 4 siung bawang putih. 1 sdt garam. 1/2 sdt gula pasir. 1 sdt ketumbar. 4 butir kemiri, bakar. Cara membuat: Potong-potong atau petiki sayuran, cuci sampai bersih. Masak sayuran, udang dan tempe dengan santan cair sampai setengah matang. Masukkan bumbu yang telah dihaluskan, serai, daun jeruk purut, dan lengkuas. Tuang santan kental, jika sayurannya sudah matang, didihkan sebentar sambil diaduk. Angkat.

Resep Ayam Bumbu Kecap


Bahan Bahan : 1 ekor ayam, potong 1 sdm garam 1/2 sdt lada halus 3 sdm air jeruk nipis Bumbu : 9 butir bawang merah, iris halus 5 siung bawang putih, iris halus 2 bh tomat, potong 2 cm jahe, memarkan 2 cm laos, memarkan 1 sdt gula pasir 5 sdm kecap manis 1 sdm saus inggris 2 sdm minyak goreng untuk menumis Cara Membuat : Lumuri potongan ayam dengan garam, lada halus dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan jahe, laos, tomat, dan ayam. Aduk sampai ayam matang. Tambahkan garam, gula pasir, kecap manis dan saus inggris. Masak hingga matang. Angkat dan sajikan Sedikit tambahan. Sebelum dimasak, usahakan ayam di ungkep terlebih dahulu. Rebus ayam dalam wajan dengan air yang ditambah garam dan bawang putih keprek. Rebus sampai empuk agar daging ayam matang. Selamat mencoba Ayam Bumbu Kecap ini yach

Anda mungkin juga menyukai