Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN PERBAIKAN PEMBELAJARAN MELALUI PENELITIAN TINDAKAN KELAS MATA PELAJARAN MATEMATIKA PADA KELAS V SEMESTER II SEKOLAH DASAR

NEGERI KRAMAT 4 KOTA MAGELANG

Diajukan untuk memenuhi tugas Mata Kuliah : Pemantapan Kemampuan Profesional PDGK 450 I Program Strata I FKIP Universitas Terbuka

Oleh : Nama NIM : Muntianah : 815327197

Masa Ujian : 2012.1 Pokjar Kota : Magelang : Magelang

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS TERBUKA UNIT PROGRAM BELAJAR JARAK JAUH YOGYAKARTA TAHUN 2012

PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA TENTANG PEMBAGIAN PECAHAN BIASA DAN PECAHAN CAMPURAN DENGAN MEMANFAATKAN MEDIA KARTU ANGKA PADA SISWA KELAS V SDN KRAMAT 4 KOTA MAGELANG

Disusun oleh : Nama NIM : Muntianah : 815327197

Program Studi : S 1 PGSD Pokjar : Kota Magelang Kelas A

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS TERBUKA UNIT PROGRAM BELAJAR JARAK JAUH ( UPBJJ ) - YOGYAKARTA TAHUN 2012

PENGESAHAN HASIL PERBAIKAN

Judul

: Peningkatan Pembelajaran Matematika Tentang Pembagian Pecahan Biasa dan Pecahan Campuran Dengan Memanfaatkan Media Kartu Angka Pada Siswa Kelas V Semester 2 SD Negeri Kramat 4 Kota Magelang

Nama NIM Program Studi Tempat Mengajar

MUNTIANAH

: 815327197 : S-1 PGSD UPBJJ YOGYAKARTA : SDN KRAMAT 4 Kecamatan Magelang Utara Kota Magelang

Jumlah Pelajaran

1 ( satu ) MATEMATIKA SDN KRAMAT 4 Kecamatan Magelang Utara Kota Magelang

Tempat Pelaksanaan :

Tanggal Pelaksanaan :

1. MATEMATIKA : Siklus 1 tanggal 18 Februari 2012 Siklus 2 tanggal 25 Februari 2012

Magelang, Pembimbing Mahasiswa

Drs. Budiono, M.Pd NIP 195303101984031003

Muntianah NIM 815327197

PENGESAHAN HASIL PERBAIKAN

Judul

: Peningkatan Pembelajaran Matematika Tentang Pembagian Pecahan Biasa dan Pecahan Campuran Dengan Memanfaatkan Media Kartu Angka Pada Siswa Kelas V Semester 2 SD Negeri Kramat 4 Kota Magelang

Nama NIM Program Studi Tempat Mengajar

MUNTIANAH

: 815327197 : S-1 PGSD UPBJJ YOGYAKARTA : SDN KRAMAT 4 Kecamatan Magelang Utara Kota Magelang

Jumlah Pelajaran

1 ( satu ) MATEMATIKA SDN KRAMAT 4 Kecamatan Magelang Utara Kota Magelang

Tempat Pelaksanaan :

Tanggal Pelaksanaan :

1. MATEMATIKA : Siklus 1 tanggal 18 Februari 2012 Siklus 2 tanggal 25 Februari 2012

Magelang, Kepala Sekolah SDN Kramat 4 Teman Sejawat

Drs. Budiono, M.Pd NIP 195303101984031003

Muntianah NIM 815327197

LAPORAN IDENTITAS DAN PENGESAHAN LAPORAN HASIL PERBAIKAN PEMBELAJARAN Laporan ini disusun dan diajukan sebagai persyaratan Tugas Akhir Program S-1 PGSD FKIP Universitas Negeri Yogyakarta. Adapun identitas peneliti adalah : Nama NIM Program Studi : MUNTIANAH : 815327197 : S-1 PGSD UPBJJ YOGYAKARTA

Tempat Mengajar : SDN Kramat 4 Kecamatan Magelang Utara Kota Magelang Mata Pelajaran Jumlah Siklus Kelas : Matematika : 2 ( dua ) : V ( lima )

Masalah yang dijadikan topik dalam pembelajaran Matematika khususnya dalam pemanfaatan media berupa kartu angka dikarenakan : a. Nilai rata-rata kelas pada pelajaran Matematika sangat rendah. b. Kurangnya minat siswa dalam belajar Matematika. c. Kurang aktifnya siswa dalam kegiatan pembelajaran Matematika. Magelang, Februari 2012 Menyetujui, Supervisor Mahasiswa

Drs. Budiono,M.Pd NIP 195303101984031003 Mengetahui Kepala Sekolah

MUNTIANAH NIM 815327197

SARDJIMAT, S.Pd NIP. 195505051979111005

MOTTO DAN PERSEMBAHAN

MOTTO Jadikanlah dunia masa depan dengan memiliki visi di hari ini.

PERSEMBAHAN Karya ini kami persembahkan kepada: 1. Ibu dan ayah tercinta yang selalu berdoa untukku. 2. Suamiku yang selalu mendampingiku. 3. Anak-anak yang selalu membantu dan memberi semangat. 4. Semua sanak saudaraku yang selalu memberikan dorongan. 5. Semua sahabat dan berbagai pihak yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu yang telah memberikan moril sejak pertama hingga terselesainya laporan ini. Penulis berdoa semoga apa yang telah diberikan dan diperbantukan kepada penulis mendapat pahala yang berlipat dari Tuhan YME,amin...

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan hidayahnya kepada kami, sehingga kami bisa menyelesaikan penulisan Laporan Perbaikan Pembelajaran Mata Pelajaran Matematika dengan tiada halangan apapun. Bahan laporan ini diperoleh penulis saat melakukan penelitian di kelas V SD Negeri Kramat 4, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang. Dalam menulis laporan ini penulis mendapat bantuan dari banyak pihak, maka pada kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih kepada: 1. Kepada UPBJJ-UT Yogyakarta yang telah memberikan kesempatan kepada penulis untuk melakukan perbaikan pembelajaran. 2. Bapak Drs. Budiyono, M.Pd selaku supervisor yang telah mengoreksi dan menyetujui laporan ini. 3. Koordinator PKP yang telah membimbing penulis dalam menyusun laporan. 4. Kepala SDN Kramat 4 yang telah mengijinkan penulis untuk melakukan penelitian / perbaikan pembelajaran. 5. Ibu Sri Smartiningsih, S.Pd selaku teman sejawat yang telah membantu penulis dalam melakukan perbaikan pembelajaran. 6. Semua pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu yang telah membantu dalam pelaksanaan dan penyusunan laporan ini. Hanya doa yang bisa penulis panjatkan, semoga laporan ini bermanfaat bagi perkembangan dunia pendidikan khususnya dan pembaca pada umumnya.

Magelang,

2012

Penulis

BAB I PENDAHULUAN

LATAR BELAKANG MASALAH Negara Indonesia adalah negara yang sedang giat membangun, sehingga pendidikan memegang peranan yang sangat penting untuk mencapai keberhasilan pembangunan tersebut. Pembangunan akan terlaksana dengan baik apabila warga negaranya telah diproses dengan matang melalui pendidikan. Hal ini dinyatakan dalam sistem pendidikan nasional yaitu Pendidikan adalah usaha sadar untuk menciptakan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta ketrampilan yang diperlukan oleh dirinya, masyarakat, bangsa dan negara. ( UU RI No. 20 Tahun 2003 ). Pendidikan merupakan kegiatan seseorang atau kelompok orang atau lembaga dalam membantu individu atau kelompok orang untuk mencapai tujuan pendidikan. Kegiatan bantuan dalam pendidikan dapat berupa pengelolaan, dan dapat pula berupa kegiatan kegiatan pendidikan seperti bimbingan, pengajaran, dan latihan. Pendidikan di Sekolah Dasar dapat berhasil baik apabila guru memiliki kemampuan dalam mengelola proses belajar mengajar. Agar dapat mengelola kegiatan belajar

secara efektif dan efisien maka kemampuan mengajar guru harus ditingkatkan. Peningkatan tersebut meliputi kemampuan dibidang pengelolaan, proses pembelajaran, kemampuan akademis serta kemampuan dalam melakukan penilaian terhadap perkembangan belajar siswa. Tujuan pokok pembelajaran di kelas adalah meningkatkan penguasaan siswa terhadap konsep yang ditanamkan oleh guru, serta penguasaan materi pelajaran, sehingga diharapkan guru dapat melakukan upaya peningkatan mulai dari menyusun rencana pembelajaran, melakukan kegiatan pembelajaran dengan metode dan strategi yang tepat sampai pada melakukan penilaian.

Namun dalam kenyataan masih terdapat siswa kelas V yang belum menguasai materi pelajaran matematika khususnya pembagian bilangan pecahan biasa dan pecahan campuran walaupun proses belajar mengajar telah selesai, namun hasil tes formatif mata pelajaran matematika kelas V menunjukkan hanya 13 dari 25 siswa yang mencapai penguasaan materi atau 52% dari seluruh siswa kelas V, padahal target ketuntasan adalah 92% atau 23 dari 25 siswa. Dari data tersebut peneliti berkeinginan meningkatkan penguasaan siswa terhadap materi pelajaran dengan melakukan perbaikan melalui PTK yang bekerjasama dengan teman sejawat. Setelah dilakukan pengamatan ternyata ditemukan beberapa permasalahan diantaranya: 1. Rendahnya semangat belajar siswa terhadap materi pelajaran matematika karena mediapembelajaran yang kurang memadai. 2. Tingkat pemahaman dan penguasaan siswa terhadap materi pelajaran matematika sangat kurang. 3. Siswa kurang aktif dalam mengikuti pelajaran. 4. Metode yang digunakan kurang bervariasi. 5. Rendahnya hasil belajar siswa.

A. IDENTIFIKASI MASALAH Kegiatan belajar mengajar yang dilakukan masih mengacu pada kegiatan belajar mengajar secara klasikal. Kegiatan belajar mengajar yang dilakukan hanyalah dengan cara guru menjelaskan materi dari suatu kompetensi dasar. Dalam kegiatan tersebut guru selalu berusaha mengaktifkan siswa dengan memberi pertanyaan-pertanyaan disela-sela penjelasan materi, namun kenyataan siswa tetap kurang merespon apa yang disampaikan guru. Bahkan jarang sekali ditemukan siswa yang mengajukan pertanyaan atau memberi tanggapan terhadap penjelasan guru. Bahkan apabila ada pertanyaan dari guru, hanya beberapa siswa saja yang aktif menjawab sehingga hasil belajar siswa rendah.

Berdasarkan hasil tes formatif mata pelajaran matematika dengan materi pembagian pecahan yang dilakukan selamaproses pembelajaran, guru menyadari bahwa ada beberapa hal yang perlu diperbaiki. Hal tersebut terlihat pada siswa yang aktif pada setiap proses pembelajaran yaitu ada 52% atau 13 dari 25 siswa. Siswa yang menguasai pelajaran di atas 75% hanya ada 52% atau 13 dari 25 siswa. Berdasarkan temuan tersebut, penulis meminta bantuan teman sejawat untuk mengidentifikasi kekurangan-kekurangan pada proses pembelajaran yang telah penulis laksanakan. Dari hasil diskusi teman sejawat serta melihat hasil evaluasi selama pembelajaran, penulis menemukan beberapa permasalahan diantaranya: 1. Rendahnya semangat belajar siswa terhadap mata pelajaran matematika karena media pembelajaran yang kurang memadai. 2. Tingkat pemahaman dan penguasaan siswa terhadap materi pelajaran matematika sangat kurang. 3. Siswa kurang aktif dalam mengikuti pelajaran. 4. Metode yang digunakan kurang bervariasi. 5. Rendahnya hasil belajar siswa.

B. RUMUSAN MASALAH Dari hasil yang didapat selama proses belajar mengajar, penulis menganalisa dan mengidentifikasi permasalahan atas masukan dan saran dari teman sejawat, adapun permasalahan tersebut adalah: 1. Apakah pemanfaatan media kartu angka dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SD Negeri Kramat 4 Kota Magelang?

c. TUJUAN PENELITIAN Perbaikan pembelajaran melalui Penelitian Tindakan Kelas bertujuan untuk mengetahui apakah pembelajaran metode dan multimedia dapat: 1. Meningkatkan semangat belajar siswa terhadap materi pelajaran matematika.

2. Meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi pelajaran matematika. 3. Meningkatkan perhatian keaktifan siswa dalam proses pembelajaran. 4. Meningkatkan prestasi belajar siswa. d. MANFAAT PENELITIAN Penelitian pembelajaran yang dilakukan diharapkan dapat bermanfaat: 1. Bagi guru: a. Meningkatkan kesiapan guru untuk mengelola kegiatan belajar mengajar agar lebih baik dan profesional. b. Mengembangkan pengetahuan dan ketrampilan diri. c. Menumbuhkan dan meningkatkan rasa percaya diri. d. Memperbaiki pembelajaran yang dikelola. 2. Bagi siswa a. Meningkatkan pemahaman, perhatian, dan keaktifan siswa terhadap materi pelajaran matematika. b. Meningkatkan prestasi belajar siswa. 3. Bagi sekolah a. Meningkatkan mutu dan citra sekolah yang lebih baik. b. Membantu sekolah untuk berkembang lebih maju dan terarah karena memiliki guru yang profesional yang mempunyai kemampuan kemauan untuk melakukan perbaikan pembelajaran.

Anda mungkin juga menyukai