Anda di halaman 1dari 3

MEDIASTINUM Mediastinum merupakan pemisah yang mudah bergerak dan meluas ke atas sampai aperture thoracis inferior dan

pangkal leher dan ke bawah sampai diaphragma. Mediastinum meluas ke depan sampai sternum dan posterior sampai pars thoracica columna vertebralis. Mediastinum berisi:

Sisa thymus Jantung Pembuluh darah besar Trachea dan Oesophagus Ductus thoracicus dan kelenjar limfe Nervus vagus dan nervus phrenicus Truncus symphaticus

Jika diuraikan, mediastinum dibagi dalam mediastinum superius dan mediastinum inferius oleh bidang imajiner yang berjalan dari angulus sterni di anterior ke pinggir bawah corpus vertebra thoracica IV di posterior. Mediastinum inferius dibagi lagi menjadi mediastinum medium yang berisi pericardium dan jantung, mediastinum anterius merupakan ruang diantara pericardium dan sternum, mediastinum posterius terletak diantara pericardium dan columna vertebralis. Mediastinum Superius Berisi Thymus Trachea Vena-vena besar Arteria-arteria besar Oesophagus dan ductus thoracicus Truncus symphaticus

Mediastinum superius didepan dibatasi manubrium sterni dan dibelakang oleh empat vertebrae thoracicae yang pertama Mediastinum Inferius Berisi Thymus Jantung didalam pericardium dengan nervus phrenicus di kanan dan kirinya Oesophagus dan ductus thoracicus

Aorta descendens Truncus symphaticus

Mediastinum inferius di depan dibatasi oleh corpus sterni dan dibelakang oleh delapan vertebrae thoracica bagian bawah PERICARDIUM Pericardium merupakan sebuah kantong fibroserosa yang membungkus jantung dan pangkal pembuluh-pembuluh besar. Fungsinya adalah membatasi pergerakan jantung yang berlebihan secara keseluruhan dan menyediakan pelumas sehingga bagian-bagian jantung yang berbeda dapat berkontraksi. Pericardium terletak di dalam mediastinum medius, posterior terhadap corpus sterni dan cartilagines costales II sampai VI. Pericardium fibrosum Bagian fibrosa yang kuat dari kantong pericardium. Pericardium terikat kuat dibawah centrum tendineum diaphragm. Pericardium fibrosa bersatu dengan selubung luar pembuluh-pembuluh darah besar yang berjalan melalui pericardium yaitu aorta, truncus pulmonalis, vena cava superior dan inferior, vena pulmonalis. Pericardium fibrosum di depan melekat pada sternum melalui ligamenta sternopericardiaca Pericardium serosum Pericardium serosum mempunyai lamina parietalis dan lamina viceralis. Lamina parietalis membatasi pericardium fibrosum dan melipat di sekeliling pangkal pembuluhpembuluh darah besar untuk melanjut menjadi lamina viceralis pericardium serosum yang meliputi permukaan jantung Lamina visceralis berhubungan erat dengan jantung dan sering dinamakan epicardium. Ruang seperti celah diantara lamina parietalis dan lamina visceralis pericardium serosum disebut cavitas perdiaca.normalnya, perdiaca berisi sedikit cairan, cairan pericardial yang berfungsi sebagai pelumas untuk memudahkan pergerakan jantung.

Jantung Merupakan organ muscular berongga yang bentuknya mirip pliramid dan terletak di dalam pericardium di dalam mediastinum. Basis cordis dihubungkan dengan pembuluh-pembuluh darah besar, namun tetap didalam pericardiu. Permukaan jantung Jantung mempunyai 3 permukaan: Facies sternocostalis Facies diaphragmatica Basis cordis Facies sternocostalis dibentuk oleh atrium dexter dan ventrikel dexter, yang dipisahkan satu sama lain oleh sulcus atrioventricularis

Anda mungkin juga menyukai