Anda di halaman 1dari 14

PRESENTASI BIOKIMIA KELOMPOK 6 KELAS D

TAHAPAN REAKSI IMUNOGLOBULIN

NAMA ANGGOTA
BAMBANG PRADIYANTO ADVEN KRISTIANTI DEVI FATKULJANAH DEMAS PANCA R QURROTU AYUNIN HABIBAH SUCIATI (B1J011116) (B1J011124) (B1J011132) (B1J011158) (B1J011164) (B1J011168)

IMUNOGLOBULIN
Imunoglobulin atau antibodi adalah protein globulin yang terdapat dalam serum atau cairan tubuh yang hampir dimiliki oleh semua mamalia. Imunoglobulin dibentuk oleh sel limfosit B (kalau telah matang disebut dengan sel plasma) yang telah terinduksi oleh antigen tertentu

STRUKTUR IMUNOGLOBULIN

Terdiri atas 2 rantai ringan (Light chain) yang identik (23 kDa) dan 2 rantai berat (Heavy chain) yang identik (53-75 kDa), disatukan ikatan disulfida. Bagian yang mengarah ke ujung terminal karboksil disebut regio yang konstan, sedangkan bagian ujung amino merupakan regio variabel. Proses pencernaan IG oleh enzim papain menghasilkan dua buah fragmen pengikat antigen (Fab) dan satu fragmen yang dapat membentuk kristal (Fc) Bagian variabel dari rantai L dan H yang membentuk ujung Fab menentukan sifat khas/spesifik dari antibodi. Bagian Fc dalam bagian konstan dari imunoglobulin menentukan aktivitas biologis dari antibodi, misalnya IgG mampu menembus placenta, meningkatkan kemampuan komplemen, perlekatan dengan makrofag, menyebabkan degranulasi sel mast)

Imunoglobulin
Rantai L
Pada orang sehat, ada 2 macam yaitu: rantaik(kappa) dan rantai-(lambda), selalu mengandung 2 rantai k atau , tidak pernah campuran

Rantai H
Ada lima macam : , , , ,

Tidak ada dua regio variabel yang identik

MACAM MACAM IMUNOGLOBULIN


Imunoglobulin A Imunoglobulin G Imunoglobulin M Imunoglobulin E Imunoglobulin D

Imunoglobulin A
Terdapat dalam serum, BM 180.000-400.000, mengandung karbohidrat 5-10%, Paling utama terdapat dalam saluran intestin dan cairan tubuh (saliva, tears,bronchial secretions,nasal mucosa, prostatic fluid, vaginal secretions, mucous secretions of the small intestine) IgA berperan pd mekanisme pertahanan primer terhadap infeksi virus dan bakteri bukan untuk merusak antigen, tetapi lebih pada pencegahan akses benda asing pada sistem imun yang umum.

Imunoglobulin G
IgG mampu menembus plasenta, sehingga memberikan proteksi utama thd infeksi pada bayi selama bulan pertama postpartum IgG pada kolostrum dpt menembus mukosa usus bayi dan menambah daya kekebalan IgG mudah menyebar ke celah ekstravaskuler dan berperan utama menetralisis toksin kuman dan melekat pada kuman sebagai persiapan fagositosis Terdapat 4 subklas: IgG1, 2, 3, 4, perbedaanya pada rantai H BM sekitar 150.000-160.000 dan mengandung 24 % karbohidrat

Imunoglobulin M
Rangkaian protein yang terbesar, BM 900.000, kadar karbohidrat: 10-12% IgM merupakan antibodi pertama yang dibentuk oleh bayi yang baru lahir Mempunyai aktivitas antibacterial lysis IgM dan IgD adalah imunoglobulin utama yang diekspresikan pada permukaan sel B IgM merupakan respon imun awal yang paling dominan pada kebanyakan antigen
Pada infeksi toksoplasma baru---IgM meningkat Pada infeksi lama-------IgG meningkat

Imunoglobulin E
Terdapat dalam serum, BM 190.000 IgE bila disuntikkan ke dalam kulit akan terikat pada sel mast Interaksi IgE dengan antigen menyebabkan pengeluaran zat-zat amin yang vasoaktif seperti serotonin dan histamin Kadar IgE akan naik pada penyakit alergi dan infeksi parasit tertentu terutama cacing

Imunoglobulin D
BM 180.000, normal pada serum dalam jumlah sedikit

Kadarnya sangat rendah

- Karnan tidak dilepas oleh sel plasma & rentan thd enzim proteolitik

- Mrpk komponen permukaan sel B, dan petanda diferensiasi sel B yang lebih matang. Fungsi belum jelas, mungkin terlibat dalam differensiasi sel limfosit B.

REFERENSI
1.J. Koolman & KH. Roehm. 2005. Color Atlas of Biochemistry. 2nd ed, revised and enlarged. Thieme Stuttgart New York 2.Baratawidjaja KG. 2001. Imunologi. FKUI. 3. Kesehatan.Kompasiana.com/diakses tanggal 9 Maret 2012 4. www.google.com

Anda mungkin juga menyukai