Anda di halaman 1dari 24

MATERI HARI INI TIDAK TERMASUK BAHAN UTS

Kisi-kisi UTS 2011 semester gasal


1. Terdiri dari 6 nomor (3 soal saya + 3 soal p widi) 2. Waktu 45 menit 3. Materi : Ulangan harian, OSI 7 layer, Topologi, Pengkabelan.

PERANGKAT KERAS JARINGAN


RK5 XI TKJ Semester 1
SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto

PERANGKAT KERAS JARINGAN


1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. Komputer Server Komputer Workstation / client NIC (Network Interface Card) Hub Switch Repeater Bridge Router Modem

1. Komputer Server
Komputer yang bertugas untuk memberikan layanan pada jaringan (File server, email server, web server, printer server, dll.)

2. Client / Workstation
Komputer yang dipergunakan oleh user dalam suatu jaringan. Client akan mendapatkan layanan dari server.

3. NIC (network interface card)


= LAN Card = Network Card Merupakan perangkat yang secara langsung menghubungkan komputer ke suatu jaringan. Saat ini Kecepatan transfer data NIC a.l : 10mbps, 100mbps dan 1000mbps. Teknologi NIC a.l : Ethernet, Token Ring, ArcNet dan FDDI. (saat ini yang umum dipakai adalah Ethernet).

NIC

4. Hub
Dipergunakan dalam jaringan dengan topologi Star. Berfungsi sebagai konsentrator (pusat jaringan) yang akan melewatkan data dalam jaringan. Bekerja di layer physical.

Cara kerja Hub


1. Mengirimkan sinyal paket data ke seluruh port pada hub sehingga paket data tersebut diterima oleh seluruh computer yang berhubungan dengan hub tersebut kecuali computer yang mengirimkan. 2. Sinyal yang dikirimkan tersebut diulang-ulang walaupun paket data telah diterima oleh komputer tujuan. 3. Hal ini menyebabkan fungsi collision (benturan data) lebih sering terjadi.

What is collision Misalnya ketika ada pengiriman paket data dari port A ke port B dan pada saat yang sama ada pengiriman paket data dari port C ke port D, maka akan terjadi tabrakan (collision) karena menggunakan jalur yang sama (jalur broadcast yang sama) sehingga paket data akan menjadi rusak yang mengakibatkan pengiriman ulang paket data. Jika hal ini sering terjadi maka collison yang terjadi dapat mengganggu aktifitas pengiriman paket data yang baru maupun ulangan. Hal ini mengakibatkan penurunan kecepatan transfer data. Oleh karena itu secara fisik, hub mempunyai lampu led yang mengindikasikan terjadi collision.

Ketika paket data dikirimkan melalui salah satu port pada hub, maka pengiriman paket data tersebut akan terlihat dan terkirim ke setiap port lainnya sehingga bandwidth pada hub menjadi terbagi ke seluruh port yang ada. Semakin banyak port yang tersedia pada hub, maka bandwidth yang tersedia menjadi semakin kecil untuk setiap port. Hal ini membuat pengiriman data pada hub dengan banyak port yang terhubung pada komputer menjadi lambat.

Penerapan Teknologi ANTI COLLISION


Carrier sense multiple access with collision avoidance, (CSMA/CA) used for example with wireless LANs Carrier sense multiple access with collision detection, (CSMA/CD) used with Ethernet

5. Switch
Alat yang berfungsi sama dengan HUB (sebagai konsentrator jaringan) tetapi memiliki perbedaan sbb : Perbedaan SWITCH dan HUB Sifat Hub : Data diteruskan ke semua komputer walau mereka tidak membutuhkan data tersebut Bersifat half duplex (dalam satu waktu hanya bisa kirim data saja atau terima data saja). Sifat Switch : memiliki kemampuan untuk mengarahkan data hanya pada komputer yang membutuhkan. bersifat full duplex (dalam satu waktu dapat kirim dan terima data sekaligus).

6. Repeater
Berfungsi untuk menguatkan sinyal pada saat mencapai jarak yang terlalu jauh, melalui repeater sinyal yang lemah dapat diperkuat lagi dan diteruskan bagian jaringan yang lain.

7. Bridge
Berfungsi untuk menghubungkan satu bagian jaringan dengan bagian yang lain dalam suatu jaringan. Berfungsi sebagai jembatan (bridge) antara beberapa segmen jaringan.

Kelemahan & kelebihan BRIDGE : Sebuah bridge dapat : menghubungkan segmen network Sebuah bridge tidak dapat: menentukan jalur mana yang paling efisien untuk mentransmisikan data

8. Router
Fungsi router hampir sama dengan bridge, tetapi router memiliki kemampuan untuk mengambil keputusan untuk mencari route yang terbaik dalam pengiriman paket data (routing). Hasilnya data akansampai ke tujuan secara efisien.

Ilustrasi perbedaan fungsi dari router dan switch : Jika Switch merupakan suatu jalanan, dan Router merupakan penghubung antar jalan. Masing-masing rumah berada pada jalan yang memiliki alamat dalam suatu urutan tertentu. Dengan cara yang sama, switch menghubungkan berbagai macam alat, dimana masing-masing alat memiliki alamat IP sendiri pada sebuah LAN.

9. Modem

9. Modulator Demodulator (Modem)


Pengertian Modulator demodulator :

Pengertian Modulator adalah suatu rangkaian yang berfungsi melakukan proses modulasi, yaitu proses menumpangkan data pada frekuensi gelombang pembawa (carrier signal) ke sinyal informasi/pesan agar bisa dikirim ke penerima melalui media tertentu ( seperti media kabel telepon dll).
Pengertian Demodulator mempunyai fungsi kebalikan dari modulator (demodulasi), yaitu proses mendapatkan kembali data atau proses membaca data dari sinyal yang diterima dari pengirim. Dalam demodulasi, sinyal pesan dipisahkan dari sinyal pembawa frekuensi tinggi. Data yang berupa sinyal Analog diberubah kembali menjadi sinyal digital agar bisa terbaca di komputer penerima. Modem merupakan penggabungan dari kedua sistem tersebut diatas, sehingga modem merupakan alat komunikasi dua arah.

Jenis Jenis Modem


a. Berdasarkan pemasangan pada perangkat komputer modem terdiri dari dua jenis, yaitu
1. Modem Internal (dipasang di bagian dalam CPU) 2. Modem Eksternal (dipasang di luar CPU melalui port serial atau USB).

b. Berdasarkan jaringan atau media transmisi :


Modem kabel (mengunakan media transmisi berupa kabel, contohnya Modem Analog dan Digital). Modem wireless, (Modem dengan Teknologi wireless untuk akses data (seperti modem GSM , modem CDMA, modem HSDPA + HSUPA disebut modem 3G)
Note :

GSM = Global System for Mobile Communication CDMA = Code Division Multiple Access HSDPA = High Speed Downlink Packet Access HSUPA = High Speed Uplink Packet Access

Survey dan Pengamatan


1. 2. 3. 4. 5. 6.
Penerapan pemakaian Perangkat Keras Jaringan Desain Local Area Network Sekolah (P widi). Server-server sekolah (mainserver, seamolec server - edunet). Gateway Sekolah (jalur internet sekolah). Access Point Sekolah (infrastruktur wireless). Access Wired (lab-lab sekolah). Layanan Hotspot Sekolah (unit bisnis sekolah).

Mekanisme Pengamatan
Per 4 anak Bandingkan dengan desain LAN yang dipresentasikan (REAL vs DESIGN mungkin tidak sama persis) Re design !

Anda mungkin juga menyukai