Anda di halaman 1dari 5

PROFIL DESA CUKIL KECAMATAN TENGARAN

1. Kondisi Geografis Desa Cukil adalah salah satu dari 15 desa yang ada di Kecamatan Tengaran Kabupaten Semarang. Keadaan geografis berupa dataran tinggi dengan ketinggian kurang lebih 700 meter dari permukaan laut. Banyaknya curah hujan di Desa Cukil kurang lebih 3000 mm/ tahun dan merupakan daerah pertanian yang subur. Desa Cukil terbagi menjadi 5 dusun, yaitu : Dusun Banjari, Cukil, Dlisem, Gompyong dan Rejosari yang kesemuannya merupakan tanah pegunungan dengan kesuburan tanah yang baik. Secara geografis Desa Cukil dibatasi oleh : Sebelah Utara : Desa Keboan, Desa Suruh.

Sebelah Timur : Desa Kententeng, Desa Susukan. Sebelah Selatan : Desa Regunung, Desa Tengaran. Sebelah Barat : Desa Klero, Desa Tengaran.

2. Keadaan dan Potensi Sumber Daya Alam Desa Keadaan tanah Desa Cukil terdiri dari bangunan atau pekarangan seluas 239 ha, tegalan atau lading 128,5 ha, dan perbukitan 124 ha. Sebagian besar tanah pertanian merupakan tanah tegalan sedangkan lahan yang berupa sawah hanya terdapat di tiga dusun, yaitu

Dusun Gompyong, Dlisem dan Cukil. Sesuai dengan lahan yang ada maka sebagian besar penduduk Desa Cukil bermata pencaharian sebagai petani. Mereka mengelola lahan pertanian dengan menanam sengon laut, jahe, singkong, jagung, serta usaha lainnya, seperti ternak lembu, usaha gula kelapa, rumput tanaman dan pengusaha kayu. Kegiatan ekonomi di Desa Cukil dalam perkembangannya cukup baik, karena ditunjang oleh alat transportasi yang baik. Dalam hal pemerintahan, hubungan dengan pemerintah pusat tidak mengalami kesulitan karena jalur transportasinya mudah dijangkau. Jarak dari pusat pemerintahan Kecamatan kurang lebih 4 km, jarak dari ibu kota Kabupaten Dati II kurang lebih 40 km, jarak dari ibukota propinsi Dati I kurang lebih 59 km.

3. Keadaan Perekonomian Mata pencaharian penduduk desa Cukil dapat digambarkan sebagai berikut : No 1. 2. 3. 4. 5. Petani Peternak Pengusaha industri kecil (pengrajin) Pengusaha industri besar/ sedang PNS/Swasta Mata Pencaharian Jumlah (orang) 943 1118 195 177 296

Sumber : Desa Cukil

4. Keadaan Sosial, Pemerintahan dan Kelembagaan Kehidupan social masyarakat di Desa Cukil dinilai cukup dinamis dan hubungan antar warga cukup dinamis walaupun terdapat berbagai perbedaan seperti perbedaan pendidikan dan dan tingkat social ekonomi. Untuk meningkatkan kerukunan antar warga Desa Cukil diadakan berbagai macam kegiatan seperti kerja bakti, pengajian rutin yang diadakan serta diikuti oleh bapak-bapak dan ibu-ibu warga setempat. Warga Desa Cukil sangat peduli dengan masalah kesehatan khususnya balita. Setiap satu bulan sekali selalu diadakan kegiatan posyandu di rumah Kepala Dusun. Kegiatan posyandu tersebut meliputi penimbangan bayi dan balita, penyuluhan kesehatan, pemberian vitamin dan pemberian makanan tambahan. Masyarakat Desa Cukil mempunyai tingkat pendidikan yang cukup, jadi sebagian besar warga Desa Cukil telah menyelami pendidikan setingkat SLTP. Sarana pendidikan dalam peningkatan mutu proses belajar dan mengajar dalam rangka peningkatan mutu pendidikan masyarakat. Taman kanak-kanak (2 buah), Sekolah Dasar Cukil (1 buah), dan Madrasah Ibtidaiah (1 buah).

Sebagian besar penduduk Desa Cukil beragama islam, hal ini terlihat dari pengambilan data penduduk, sedangkan yang beragama Kristen ada 7 orang. Jumlah masjid di Desa Cukil ada 6 buah dan jumlah mushola ada 16 buah. Administrasi pemerintahan desa memiliki fungsi utama sebagai pengaturan dan penunjang kelancaran pelaksanaan suatu pemerintahan di tingkat pemerintahan. Keseluruhan pelaksanaan pemerintahan dilaksanakan oleh Kepala Desa dibantu oleh Perangkat Desa. Disamping itu, terdapat kelompok jabatan fungsional berbentuk Badan Permusyawarahan Desa (BPD). Desa Cukil dipimpin oleh satu orang Kepala Desa dengan satu Sekretaris Desa, 4 (empat) Kepala Urusan (Kaur) yaitu Kaur Pemerintahan, Kaur Pembangunan, Kaur Keuangan dan Kaur Kesejahteraan Rakyat.

Anda mungkin juga menyukai