Anda di halaman 1dari 4

BAB I PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang


Di Indonesia sudah berdiri beberapa galangan kapal yang digunakan untuk pembangunan dan reparasi kapal terutama di Lamongan khususnya didaerah Paciran. Salah satunya adalah PT. Dok Pantai Lamongan yang terlatak di Desa Kemantren RT.001 RW.007 Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan ini merupakan anak perusahaan dari perusahaan pelayaran yaitu PT. Salam Pasific Indonesia Lines ( PT.SPIL ) . PT. Dok Pantai Lamongan ini memberikan fasilitas reparasi kapal . Saat ini

perusahaan galangan kapal PT. Dok Pantai Lamongan sedang melakukan pengerjaan repair berbagai kapal. Kapal yang di repair akan melalui beberapa proses pengerjaan. Salah satu dari proses pengerjaan tersebut adalah pemberian cat pada bagian lambung kapal baik di bagian bawah garis air muatan penuh maupun di atasnya . Proses Pengecatan pada kapal merupakan kegiatan yang membutuhkan anggaran biaya yang tidak sedikit dan fungsi dari pengecatan tersebut sebagai pelindung lambung kapal dari serangan korosi yang disebabkan oleh beberapa faktor. Untuk menyelesaikan tugas akhir ini penulis hanya mengambil data dari beberapa kapal yang sedang di repair. Meskipun korosi tidak dapat di cegah, tapi setidaknya badan kapal yang berhubungan langsung dengan air setidaknya bisa diminimalisir penyebab korosi pada bagian tersebut. Korosi pelat baja kapal merupakan fenomena yang tidak dapat dihindari namun dapat dihambat maupun dikendalikan untuk mengurangi kerugian dan mencegah

dampak negatif yang diakibatkannya. Dengan penanganan ini umur produktif pelat baja kapal menjadi panjang sesuai dengan yang direncanakan bahkan dapat diperpanjang untuk memperoleh nilai ekonomi yang lebih tinggi. Upaya penanganan korosi diharapkan dapat banyak menghemat biaya operasional sehingga dapat berpengaruh terhadap efisiensi dalam suatu kegiatan industri, khususnya bidang industri perkapalan.

I.2

Perumusan Masalah
Perumusan masalah dalam penulisan Final Project ini adalah : 1. Bagaimana perbandingan perhitungan kebutuhan cat lambung kapal secara teori dengan kenyataan di lapangan pada kapal kapal yang sedang naik dok atau telah naik dok ?

I.3

Batasan Masalah
Batasan masalah dalam penulisan Final Project ini adalah : 1. Data yang di ambil hanya dari kapal kapal yang sedang atau telah naik dok di PT. Dok Pantai Lamongan . 2. Standart pengecatan yang digunakan adalah standart Jotun Paint International Paint . 3. Kebutuhan cat yang di hitung pada bagian Bottom , Bottop , dan Top Side dan

I.4

Tujuan Penulisan
Tujuan dari penulisan Final Project ini adalah :

1. Untuk mengetahui berapa kebutuhan cat lambung kapal yang digunakan untuk melindungi dan meminimalisir penyebab terjadinya korosi pada lambung kapal . 2. Untuk mengetahui perbandingan perhitungan kebutuhan cat lambung kapal secara teori dengan kenyataan di lapangan pada kapal kapal yang sedang naik dok atau telah naik dok di PT. Dok Pantai Lamongan .

I.5

Manfaat Penulisan
Manfaat yang ingin di capai dalam studi perbandingan kebutuhan cat lambung kapal di PT. Dok Pantai Lamongan adalah menambah wawasan bagi para pembaca yang masih tabu atau sudah pernah mendengar sekilas tentang Pengecetan Kapal umumnya dan bagi penulis khususnya . Serta dapat bermanfaat bagi pihak-pihak pemilik kapal atau galangan untuk memperkirakan kebutuhan cat lambung kapal dalam melindungi logam dari serangan korosi dan dari segi biaya .

Anda mungkin juga menyukai