Anda di halaman 1dari 1

PENDAHULUAN

Mikosis Profunda Mikosis profunda terdiri atas beberapa penyakit yang disebabkan oleh jamur, dengan gejala yang menyerang alat dibawah kulit, misalnya traktus intestinalis, traktus respiratorius, traktus urogenitalis, susunan lardiovaskular, SSP, otot, tulang dan kadang-kadang kulit. Kelaianan kulit pada mikosis profunda dapat berupa afek primer, maupun akibat proses dari jaringan dibawahnya (per kontinuitatum). Mikosis profunda biasanya terlihat dalam klinik sebagai penyakit kronik dan residif. Macam-macam mikosis profunda : 1. Misetoma 2. Sporotrikosis 3. Kromomikosis 4. Zigomikosis, fikomikosis, Mukormikosis Mikosis Superfisialis Mikosis superfisialis adalah penyakit kulit yang disebabkan jamur, yang mengenai lapisan kulit paling atas (epidermis). Penyakit ini dapat menyerang kulit, rambut, ata kuku. Mikosis superfisial digolongkan menjadi dua : 1. Dermatofitosis Adalah penyakit pada jaringan yang mengandung zat tanduk, misalnya stratum kroneum pada epidermis, rambut, kuku yang disebabkan oleh jamur golongan dermatofita. Contoh : Tinea Kapitis, Tinea Kruris, Tinea Korporis, Tinea Pedis, Tinea Ungunium, Tinea Barbae 2. Non Dermatofitosis Adalah penyakit yang disebabkan oleh jamur yang bukan golongan dermatofita. Contoh : Tinea Versicolor, Tinea Nigra Palmaris, Piedra, Trichomycosis, Otomikosis

Anda mungkin juga menyukai