Anda di halaman 1dari 2

Nama : Faza Putri Andini

NRP : 7111030060
Job description :
Penanggung jawab silo
Pada projek ini saya diberi tugas untuk mengurus tentang keperluan silo. Silo
merupakan suatu wadah penampung dalam jumlah yang cukup besar. Dalam hal ini digunakan
sebagai penampung cairan untuk menu kopi. Silo ini digunakan untuk menampung beberapa
jenis cairan yang berbeda sebelum dicampurkan pada suatu gelas sesuai dengan pilihan.
Dengan beberapa pertimbangan kami memilih silo menggunakan botol soda dengan ukuran
1.500 mL, kami memilih botol soda dikarenakan struktur botol yang cukup tebal. Dari berbagai
macam jenis botol soda yang ada saya memilih botol soda dengan brand Fanta dikarenakan
botol soda jenis ini memiliki bentuk yang unik, yaitu memiliki leher botol yang melengkung.
Hal tersebut membuat botol lebih mudah untuk dicengkram sehingga tidak mudah jatuh dan
membuatnya lebih seimbang dalam penempatannya selain itu juga karena mudah didapat
dengan harga yang cukup terjangkau.
Setelah botol didapatkan saya memotong bagian bawah dari botol sebagai jalan masuk
cairan. Pemotongan dilakukan tidak terlalu tebal agar botol tetap kokoh ketika terdapat cairan
didalamnya. Sedangakan tutup botol tetap digunakan sebagai jalan cairan sebelum melewati
valve DC. Tutup botol dilubangi menggunakan bor sehingga memiliki diameter yang sama
dengan selang yang digunakan. Setelah lubang didapatkan selang dimasukkan kedalam lubang
tersebut dan dilanjutkan dengan pengeleman menggunakan lem tembak agar selang tidak lepas
dan tidak mudah bocor.
Pada awal mulanya saya berniat memberikan silo tersebut sebuah tutup, tetapi
dikarenakan kami menggunakan silo besar (bawah) sebagai tambahan sehingga niat saya
diurungkan karena dibutuhkan jalan selang untuk mengisi silo atas. Dengan adanya silo
tambahan, dibutuhkan silo dengan kapasitas cairan yang cukup besar. Karena itu saya memilih
toples dengan kapasitas 10.000 mL. Selanjutnya toples dilubangi dibagian samping bawah
dengan jarak beberapa millimeter dari bawah, dilakukan oleh teman saya. Lubang digunakan
untuk dipasangkan pompa wiper dann juga sebagai jalannya air untuk dipompa.
Selain itu saya membantu dalam proses pengkabelan yaitu dalam proses pemasangan
skun pada kabel yang akan dipasangkan pada valve DC dan pompa wiper.
Bendahara
Pada projek ini juga saya ditugaskan sebagai bendahara. Sebagai bendahara pada setiap
minggunya setiap anggota akan saya tarik iuran sebesar Rp 10.000,00 yang dimulai sejak
minggu ke-3 perkuliahan. Agar setiap anggota tidak merasa terlalu tebebani dengan iuran yang
terlalu besar di akhir projek. Jika anggota tidak dapat membayarnya maka nilai tersebut akan
terakumulasi pada minggu- minggu selanjutnya. Sebagai bendahara juga saya bertugas untuk
memberikan dana untuk pembelian beberapa bahan untuk projek ini. Yang setelah itu nota dari
setiap pembelian tersebut harus dikembaikan pada saya untuk pertanggung jawaban kemana
dana tersebut mengalir.Dan jika ada kelebihan dana setelah selesainya projek ini dana akan
dikembalikan pada masing- masing anggota sesuai dengan jumlah setiap anggota kumpulkan.
Berikut merupakan laporan keuangan



Keterangan Sebesar Keterangan Sebesar
1 Minggu ke- 3 120,000.00 Rp 1 Dinamo wiper 45,000.00 Rp
2 Minggu ke- 4 120,000.00 Rp 2 washer pump 30,000.00 Rp
3 Minggu ke- 5 120,000.00 Rp 3 valve DC 50,000.00 Rp
4 Minggu ke- 6 120,000.00 Rp 4 pengelasan kerangka 230,000.00 Rp
5 Minggu ke- 7 110,000.00 Rp 5 valve DC 5 @ Rp 40,000.00 200,000.00 Rp
6 Minggu ke- 8 110,000.00 Rp 6 motor wiper 3 @ Rp 30,000.00 90,000.00 Rp
7 Minggu ke- 9 100,000.00 Rp 7 micro switch jarum 10,000.00 Rp
8 Minggu ke- 10 90,000.00 Rp 8 sexun 20 @ Rp 300.00 6,000.00 Rp
9 Minggu ke- 11 80,000.00 Rp 9 kabel ties 4 150 8,500.00 Rp
10 Minggu ke- 12 50,000.00 Rp 10 jack banana 10 @ Rp 1,500.00 15,000.00 Rp
11 push bottem B on 4,500.00 Rp
11 Minggu ke- 13 40,000.00 Rp 12 skun kuningan 35 @ Rp 250.00 8,750.00 Rp
12 Minggu ke- 14 10,000.00 Rp 13 kabel 0.75 30m @ 1,200.00/m 36,000.00 Rp
13 Minggu ke- 15 10,000.00 Rp 14 glue gun 2 @ Rp 2,000.00 4,000.00 Rp
14 Minggu ke- 16 10,000.00 Rp 15 meal glue gun 12,000.00 Rp
16 seal ware 10 litter 1/2dz @ Rp 160,000.00/dz 80,000.00 Rp
17 jack banana 5 @ Rp 1,500.00 7,500.00 Rp
18 TBR onda 2,500.00 Rp
19 fanta strawbery 1500mL 15,500.00 Rp
20 kabel 0.75 2m @ 1,200.00/m 2,400.00 Rp
21 selang 10,300.00 Rp
Jumlah 1,090,000.00 Rp Jumlah 867,950.00 Rp
No.
Pemasukkan
No.
Pengeluaran
SALDO SISA 222,050.00 Rp

Anda mungkin juga menyukai