Anda di halaman 1dari 3

PENGEMASAN

Proses pengemasan merupakan salah satu tahapan penting dalam pembuatan


sediaan farmasi. Tahapan ini juga ikut mempengaruhi stabilitas dan mutu produk
akhir. Bahkan belakangan ini, faktor kemasan dapat menjadi gambaran ukuran
bonafiditas suatu produk/perusahaan farmasi. Untuk menjamin stabilitas produk,
harus ditetapkan syarat yang sangat tegas terhadap bahan kemas primer, yang
seringkali menyatu dengan seluruh bahan yang diisikan baik berupa cairan dan semi
padatan. Bahan kemas sekunder pada umumnya tidak berpengaruh terhadap stabilitas.
Pengemasan adalah wadah atau pembungkus yang dapat membantu mencegah
atau mengurangi terjadinya kerusakan-kerusakan pada bahan yang dikemas /
dibungkusnya. Pengemas diartikan sebagai wadah, tutup dan selubung sebelah luar,
artinya keseluruhan bahan kemas, dengannya obat ditransportasikan dan/atau
disimpan. Menurut undang-undang pasal 24 menyatakan bahwa Pengemasan sediaan
farmasi dan alat kesehatan dilaksanakan dengan menggunakan bahan kemasan yang
tidak membahayakan kesehatan manusia dan/atau dapat mempengaruhi berubahnya
persyaratan mutu, keamanan, dan kemanfaatan sediaan farmasi dan alat kesehatan.
Departemen packaging industri farmasi melakukan penelitian dan pengembangan
dari segala aspek menyangkut pengemasan mulai dari bentuk, sifat, evaluasi dan
teknologi tentang kemasan.

KLASIFIKASI KEMASAN (berdasarkan struktur sistem kemas/kontak produk
dengan kemasan)

a. Kemasan primer, yaitu kemasan yang langsung mewadahi atau membungkus bahan
yang dikemas. Misalnya kaleng susu, botol minuman, strip/blister, ampul, vial dan
lain-lain.
b. Kemasan sekunder, yaitu kemasan yang fungsi utamanya melindungi kelompok-
kelompok kemasan lain. Misalnya kotak karton untuk wadah susu dalam kaleng,
kotak kayu untuk buah yang dibungkus dan sebagainya.
c. Kemasar tersier, kuartener yaitu kemasan untuk mengemas setelah kemasan
primer, sekunder atau tersier. Kemasan ini digunakan untuk pelindung selama
pengangkutan. Misalnya jeruk yang sudah dibungkus, dimasukkan ke dalam kardus
kemudian dimasukkan ke dalam kotak dan setelah itu ke dalam peti kemas.






Material Tipe Kegunaan
Gelas Primer
Botol, ampul, vial berisi
solution atau tablet
Plastik PrimerSekunder
Botol, ampul, vial berisi
solution atau
tabletPembungkus yang
terdiri dari beberapa
kemasan primer
Wol Primer Pengisi kosong
Logam Primer
Penyusun aerosol, penutup
bahan
Papan Sekunder
Kotak berisi kemasan
primer
Kertas Sekunder Leaflet, label
Liners Primer
Penutup yang memberi
segel kompresi

Anda mungkin juga menyukai