Anda di halaman 1dari 16

PERCOBAAN V

IDENTIFIKASI KOMPONEN JAMU

I.

Tujuan
1. Mengidentifikasi komponen penyusun jamu secara organoleptik,
makroskopik, dan mikroskopik.

II.

Pendahuluan
Jamu adalah obat tradisional Indonesia yang dibuat dari tumbuhan,
bahan hewan, bahan mineral, sediaan sarian (galenik) atau campuran dari
bahan tersebut secara turun-temurun telah digunakan untuk pengobatan
berdasarkan pengalaman (Harmanto, 2007). Jamu berasal dari bahasa Jawa
Kuno jampi atau usodo. Artinya penyembuhan menggunakan ramuan, doa
atau usodo (Trubus, 2010).
Berdasarkan cara pembuatannya istilah jamu godog dikenal untuk
menyebut rebusan simplisia segar dan kering. Lalu ada jamu seduh untuk
simplisia herbal yang dicampur dengan air panas tanpa proses pemasakan
(Trubus,

2010).

Berdasarkan

cara

persiapannya,

jamu

dibedakan

berdasarkan dua kelompok besar yaitu: jamu yang mengandung satu jenis
tanaman obat dan jamu yang mengandung dua atau lebih tanaman obat.
Terdapat empat cara penyajian jamu yang tradisional yaitu: jamu segar,
jamu godogan, jamu seduhan, jamu olesan, dan cara yang modern yaitu:
jamu dalam bentuk pil, tablet atau kapsul (Riswan dan Roemantyo, 2002).
Berdasarkan penggunaannya, jamu menurut Tilaar et al., (1992)
dikelompokkan ke dalam lima kategori yaitu: obat, perawatan kesehatan,
perawatan kecantikan, tonik dan minuman, perlindungan tubuh atau daya
tahan.
Obat tradisional adalah bahan atau ramuan yang berupa bahan
tumbuhan, bahan hewan, bahan mineral, sediaan galenik atau campuran dari
bahan-bahan tersebut, yang secara tradisional telah digunakan untuk
pengobatan berdasarkan pengalaman. Obat tradisional dibuat atau diramu

dari bahan tumbuh-tumbuhan, bahan hewan, sediaan sarian (galenik), atau


campuran bahan-bahan tersebut. Obat tradisional secara turun-temurun telah
digunakan untuk kesehatan berdasarkan pengalaman. Obat tradisional telah
digunakan oleh berbagai aspek masyarakat mulai dari tingkat ekonomi atas
sampai tingkat bawah, karena obat tradisional mudah didapat, harganya
yang cukup terjangkau dan berkhasiat untuk pengobatan, perawatan dan
pencegahan penyakit (Ditjen POM, 1994).
Obat tradisional tersedia dalam berbagai bentuk yang dapat diminum
atau ditempelkan pada permukaan pada permukaan kulit. Tetapi tidak
tersedia dalam bentuk suntikan atau aerosol. Dalam bentuk sediaan obatobat tradisional ini dapat berbentuk serbuk yang menyerupai bentuk sediaan
obat modren, kapsul, tablet, larutan, ataupun pil (BPHN, 1993).
a. Larutan
Larutan terjadi apabila suatu zat padat bersinggungan dengan
suatu cairan, maka padat tadi terbagi secara molekuler dalam cairan
tersebut. Zat cair atau cairan biasanya ditimbang dalam botol yang
digunakan sebagai wadah yang diberikan. Cara melarutkan zat cair ada
dua cara yakni zat-zat yang agak sukar larut dilarutkan dengan
pemanasan (Anief, 2000).
b. Serbuk
Serbuk adalah campuran homogen dua atau lebih obat yang
disebukkan. Pada pembuatan serbuk kasar, terutama serbuk nabati,
digerus terlebih dahulu sampai derajat halus tertentu setelah itu
dikeringkan pada suhu tidak lebih 50oC.
Serbuk obat yang mengandung bagian yang mudah menguap
dikeringkan dengan pertolongan bahan pengering yang cocok, setelah
itu diserbuk dengan jalan digiling, ditumbuk dan digerus sampai
diperoleh serbuk yang mempunyai derajat halus serbuk (Anief, 2000).
c. Tablet
Tablet adalah sediaan padat, dibuat secara kempa-cetak,
berbentuk rata atau cempung rangkap, umumnya bulat, mengandung
satu jenis obat atau lebih Universitas Sumatera Utaradengan atau tanpa
zat tambahan. Zat pengembang, zat pengikat, zat pelicin, zat pembasah.
Contohnya yaitu tablet antalgin (Anief, 2000).
d. Pil

Pil adalah suatu sediaan yang berbentuk bulat seperti kelereng


mengandung satu atau lebih bahan obat. Berat pil berkisar antara 100
mg sampai 500 mg. untuk membuat pil diperlukan zat tambahan seperti
zat pengisi untuk memperbesar volume, zat pengikat dan pembasah dan
bila perlu ditambah penyalut (Anief, 2000).
e. Kapsul
Kapsul adalah sediaan padat yang terdiri dari obat dalam
cangkang keras atau lunak yang dapat larut. Cangkang umumnya terbuat
dari gelatin, tetapi dapat juga terbuat dari pati dan bahan lain yang
sesuai. Ukuran cangkang kapsul keras bervariasi dari nomor paling kecil
(5) sampai nomor paling besar (000), dan ada juga kapsul gelatin keras
ukuran 0 dengan bentuk memanjang (dikenal sebangai usuran OE), yang
memberikan kapasitas isi yang lebih besar tanpa peningkatan diameter.
Contohnya kapsul pacekap (Depkes RI, 1995).
Berdasarkan bentuknya, jamu Madura sebagai mana jamu yang
dibuat di pulau Jawa dapat dikelompokkan menjadi lima macam jamu
sebagai berikut Riswan dan Roemantyo (2002) :
a. Jamu Segar
Jamu segar dibuat dari bahan-bahan tumbuhan yang masih segar
tanpa melalui proses apapun, bahan alami yaitu berasal dari
tumbuhan obat yang hanya diambil cairan perasan yang diambil dari
bagian dari tumbuhan obat tersebut seperti daun, umbi, batang, buah
dan lain-lainya dan kemudian ditambahkan air secukupnya dan
selanjutnya dapat di konsumsi langsung.
b. Jamu Godokan
Dalam bahasa Jawa berarti di rebus. Dalam jamu godokan bahanbahan jamu (tumbuh-tumbuhan) direbus dengan air, dan air hasil
rebusan tersebut digunakan untuk mengobati penyakit. Bahan
bakunya dapat berupa bahan kering ataupun bahan yang masih segar.
c. Jamu Seduhan
Seduahan berarti berbentuk powder atau bubuk. Bahan-bahan yang
digunakan dalam jamu ini sebelumnya telah mengalami beberapa
proses seperti

pengeringan, penghancuran hingga penyaringan

sehingga di dapatkan hasil sediaan jamu dalam bentuk bubuk halus.


Dan selanjutnya dapat dikonsumsi langsung ataupun dikemas

sedemikian rupa. Jenis jamu ini telah banyak dikembangkan oleh


kalangan industri jamu karena bentuk sediaan yang praktis serta tahan
lama dengan tidak mengurangi khasiat jamu tersebut.
d. Jamu Oles
Penggunaan jamu ini dilakukan dengan cara dioles pada tubuh bagian
luar tubuh (tidak diminum). Bentuk jamu ini disebut pilis atau tapel.
Bentuk jamu ini seperti pasta atau koloid, dan biasanya dalam kondisi
segar maupun kering. Pembuatan jamu ini tidak jauh berbeda seperi
jamu seduh ataupun jamu segar akan tetapi cara penggunaanya cukup
dengan dioleskan atau ditempelkan pada luar tubuh (kulit) yang
terkena penyakit.
e. Jamu Dalam Bentuk Pil Tablet Dan Kapsul
Dalam upaya memenuhi selera konsumen saat ini, industri jamu telah
membuat jamu dalam bentuk pil, tablet dan kapsul. Bentuk jamu ini
sangat sederhana dan mudah untuk dikonsumsi seperti obat-obatan
modern. Bahan jamu yang digunakan tetap menggunakan bahanbahan dari tumbuh-tumbuhan akan tetapi proses pembutannya telah
melalui proses yang modern. Sehingga konsumen tidak merasa
direpotkan untuk mengkonsumsinya.
III.

Alat dan Bahan


Alat yang digunakan pada praktikum kali ini antara lain kaca
pembesar, mikroskop, objek glass, cover glass, lampu spiritus, pipet tetes,
spatula, dan tisu.
Bahan yang digunakan pada praktikum kali ini antara lain
campuran jamu berupa rajangan dan bentuk serbuk, larutan kloral hidrat
70% LP, dan akuades.

IV.

Cara Kerja
1. Jamu Rajangan
JAMU RAJANGAN
Dipisahkan dan dikelompokkan berdasarkan simplisia
penyusunnya
Dilakukan uji makroskopik dan organoleptik pada setiap
simplisia penyusun jamu
Ditentukan nama masing-masing simplisia penyusun jamu
HASIL

2. Jamu Serbuk
JAMU SERBUK
Dilakukan pemeriksaan secara mikroskopik
Ditemukan fragmen khas pada serbuk jamu
Ditentukan nama simplisia penyusun serbuk jamu
V.

Hasil dan Pembahasan


HASIL
a. Hasil
i.
Organoleptik Rajangan Kode A
Kompone

ii.

Bau

Rasa

Warna

n
1.

Khas aromatis

Tidak berasa

Kuning-Orange

2.

Khas aromatis

Pedas

Putih

3.

Khas aromatis

Tidak berasa

Kuning

Makroskopik Rajangan Kode A


Kompone

Makroskopik

n
1.

Rimpang; 1-2 cm; permukaan kasar

2.

Rimpang; 1-2,5 cm; permukaan kasar

3.

Rimpang; 1,5-3 cm; permukaan kasar

Identifikasi :
1. Komponen 1 : Kunyit (Curcuma domestica Rhizom)
2. Komponen 2 : Jahe (Zingiberaceae officinale Rhizom)
3. Komponen 3 : Temulawak (Curcuma xanthoriza Rhizom)
iii.

Mikroskopik Serbuk Kode 4


No. Mikroskopik

Literatur

1.

Dengan akuades

Perbesaran 10x10

2.

Dengan kloral hidrat 70 %

Perbesaran 10x10

Perbesaran 40x10
Gambar mikroskopik kunyit literatur dengan ukuran 100x (atas)
dan 400x (bawah) memperlihatkan struktur rimpang mulai dari
bagian luar (epidermis) sampai dalam (Stele)

Gambar foto

dari pengamatan mikroskopik kunyit literatur dimana gambar


disamping merupakan perbesaran 100x
(Rukmana, 2004).
Morfologi

Penampang rimpang kunyit


(Said, 2000).

Gambar

mikroskopik kunyit dari literatur


(Depkes RI, 1977).
(

Gambar
Mikroskopik
penampang
melintang kulit
buah jeruk.
Keterangan :
1. Epidermis
2. Hipodermis
3. Kristal
kalsium
oksalat
4. Kelenjar minyak atsiri
5. Mesokarp

Mikroskopik
serbuk
simplisia
kulit buah
jeruk
Keterangan:
1. Epidermis
2. Mesokarp
3. Berkas
pembuluh
4. Kristal kalsium oksalat
5. Stomata
6. Kelenjar minyak atsiri
Morfologi
Penampang
Rimpang
jahe

Gambar

mikroskopik Jahe dari literatur


(Thomas, 1989).

Gambar mikroskopik kencur dimana gambar disamping

merupakan perbesaran 100x

Penampang kencur
menurut literatur
Depkes RI (1977).

1.

Identifikasi :
Kunyit
(Curcuma

domestica Rhizom)
2. Kulit Jeruk (Citrus aurantifolia Pericarpium)

b. Pembahasan
Secara umum analisis obat tradisional jamu dikelompokkan
menjadi duamacam analisis, yaitu analisis kualitatif dan analisis
kuantitatif. Analisis kualitatif berfungsi untuk mengidentifikasikan jenis
dari suatu zat atau simplisia yangterdapat pada bahan bakunya,
sedangkan analisis kuantitatif yaitu penetapan kadar atau kemurnian dari
zat atau simplisia yang akan dianalisis (Dharma, 1985).
Pada praktikum kali ini, dilakukan pengujian secara kualitatif
obat

tradisional

jamu

biasanya

yang

dipergunakan

untuk

mengidentifikasi atau menganalisis jenis bahan baku dari suatu simplisia


baik dari jenis tumbuhan maupun hewan. Didalam pemeriksan kualitatif
ini meliputi analisis sebagai berikut :
1. Pengujian organoleptik yaitu untuk mengetahui kekhususan warna,
bau, dan rasa dari simplisia yang diuji.
2. Pengujian makroskopik yaitu pengujian yang dilakukan dengan
menggunakan kaca pembesar atau dengan indera. Fungsinya untuk
mencari kekhususan morfologi ukuran dan bentuk simplisia yang
diuji.
3. Pengujian mikroskopik yaitu pengujian yang dilakukan dengan
menggunakan mikroskop dengan pembesar tertentu yang sesuai
dengan keperluan simplisia yang diuji dapat berupa sayatan
melintang, radial, paradermal maupun membujur atau berupa serbuk.
Fungsinya untuk mengetahui unsur-unsur anatomi jaringan yang
khas dari simplisia.
(Dharma, 1985).
Kunyit termasuk dalam tanaman rempah dan obat. Tanaman
kunyit tumbuh bercabang dengan tinggi 40-100 cm. Batang merupakan
batang semu, tegak, bulat, membentuk rimpang dengan warna hijau
kekuningan dan tersusun dari pelepah daun (agak lunak). Daun tunggal,
bentuk bulat telur (lanset) memanjang hingga 10-40 cm, lebar 8-12,5
cm dan pertulangan menyirip dengan warna hijau pucat. Berbunga
majemuk yang berambut dan bersisik dari pucuk batang semu, panjang
10-15 cm dengan mahkota sekitar 3 cm dan lebar 1,5 cm, berwarna

putih atau kekuningan. Ujung dan pangkal daun runcing, tepi daun yang
rata. Kulit luar rimpang berwarna jingga kecoklatan, daging buah merah
jingga kekuning-kuningan (Hariana, 2007).
Kunyit mempunyai rasa agak pahit, bau khas aromatik, bersifat
menyejukkan dan tidak beracun. Bahan kimia yang terkandung dalam
kunyit antara lain yaitu Caffeic acid. Kunyit juga mengandung senyawa
berkhasiat obat yang disebut kurkuminoid yang terdiri dari kurkumin,
desmetoksikumin dan bisdesmetoksikurkumin (Hariana, 2007).
Kandungan kimia kunyit terdiri atas karbohidrat (69,4%), protein
(6,3%), lemak (5,1%), mineral (3,5%), dan moisture (13,1%). Minyak
esensial (5,8%) dihasilkan dengan destilasi uap dari rimpang yaitu aphellandrene (1%), sabinene (0.6%), cineol (1%), borneol (0.5%),
zingiberene

(25%)

dan

sesquiterpines

(53%).

Kurkumin

(diferuloylmethane) (34%) merupakan komponen aktif dari kunyit


yang berperan untuk warna kuning, dan terdiri dari kurkumin I (94%),
kurkuminII (6%) and kurkumin III (0.3%) (Atmaja, 2008).
Klasifikasi Kunyit (Curcuma domestica) :
Divisi

: Spermatophyta

Sub divisio : Angiospermae


Kelas

: Monocotyledoneae

Ordo

: Zingiberales

Famili

: Zingiberaceae

Genus

: Curcuma

Spesies

: Curcuma domestica Val

Klasifikasi Jahe (Zingiber offoconale):


Kingdom

: Plantae

Divisi

: Spermatophyta

Sub Divisi : Angiospermae


Kelas

: Monocotiledonae

Ordo

: Zingiberales

Famili

: Zingiberaceae

Genus

: Zingiber

Species

: Zingiber officinale

Organoleptis
Rasa

: Agak Pedas

Bau

: Khas Aromatik

Warna

: Kulit coklat kekuningan, tengah kuning

Sediaan

: Rimpang (disayat melintang)

Sidik et al., (1995) dalam Candra (2008) menambahkan sebagai


tumbuhan herba, temulawak (daging buah) mempunyai kandungan
senyawa kimia yang bermanfaat untuk pengobatan. Komponen utama
yang terkandung dalam rimpang temulawak yaitu 48-59,64 % zat
tepung, 1,6-2,2 % kurkumin dan 1,48-1,63 % minyak asiri dan
dipercaya dapat meningkatkan kerja ginjal serta antiinflamasi.
Klasifikasi Temulawak (Curcuma xanthorrhiza) :
Kingdom : Plantae
Divisi : Spermatophyta
Sub divisi : Angiospermae
Kelas : Monocotyledonae
Ordo : Zingiberales
Keluarga : Zingiberaceae
Genus : Curcuma
Species : Curcuma xanthorrhiza
Organoleptis
Rasa : Pahit
Bau : Khas Aromatik
VI.

Warna : kuning tua


Kesimpulan

Jamu merupakan suatu sedian obat bahan alam yang keamanan dan
khasiatnya

telah

diketahui

secara

turun-temurun

berdasarkan

pengalaman empirik.
Jamu rajangan yang diuji adalah campuran rajangan kunyit, temulawak,

dan jahe.
Jamu serbuk yang diuji adalah campuran serbuk kunyit dan kulit buah
jeruk.

VII.

Daftar Pustaka
Anief, 2000, Ilmu Meracik Obat Teori dan Praktik, UGM Press,
Yogyakarta.
Atmaja, D. A., 2008, Engaruh Ekstrak Kunyit (Curcuma Domestica)
Terhadap Gambaran Mikroskopik Mukosalambung Mencit
Balb/Cyang Diberi Parasetamol, Fakultas Kedokteran Universitas
Diponegoro. Semarang.
BPHN,
1993,
Peraturan
Menteri
Kesehatan
RI
NO.
917/Menkes/Per/X/1993 Tentang Wajib Daftar Obat Jadi.
Depkes RI, 1977, Materia Medika Indonesia Jilid 1-4, Ditjen POM,
Jakarta.
Depkes RI, 1995, Farmakope Indonesia Edisi IV, Depkes RI, Jakarta.
Dharma, A. P., 1985, Tanaman Obat Tradisional Indonesia (Medicinal
Plants in Indonesian Traditional Medicine), Balai Pustaka, Jakarta.
Ditjen POM, 1994, Petunjuk Pelaksanaan Cara Pembuatan Obat
Tradisional yang Baik (CPOTB), Ditjen POM, Jakarta.
Hariana, A. H., 2007., Tumbuhan Obat dan Khasiatnya, Penebar Swadaya,
Jakarta.
Harmanto, N.S., Subroto, M.A., 2007, Pilih Jamu dan Herbal Tanpa Efek
Samping, Elex Media Komputindo, Jakarta.
Riswan, S., dan Roemantyo, H.S., 2002, Jamu as Traditional Medicine in
Java. South Pasific Study. 23(1):1-10.
Rukmana, R., 2004, Temu-temuan Apotik Hidup di Pekarangan, Kanisius,
Yogyakarta.
Said, A., 2000, Khasiat dan Manfaat Kunyit, Sinar Wadja Lestari, Jakarta.
Sidik et al., 1995, Temulawak (Curcuma xanthoriza).Yayasan
Pengembangan Obat Bahan Alam Phyto Medica.
Thomas, A., 1989, Tanaman Obat Tradisional, Kasinius, Jogjakarta.
Tilaar, M., Roemantyo, S. H., dan Riswan, S., 1992, Kunyit (Curcuma
domestica), The Queen of Jamu, Dalam Proceed of the Conf on
Medical Products from Tropical Rain Forest, May 13-15, 1991,
FIRM, Kuala Lumpur, Malaysia.
Trubus, 2010, Herbal Indonesia Berkhasiat Bukti Ilmiah dan Cara Racik,
Trubus Swadaya, Depok.

VIII.

Lampiran
a. Jawaban Pertanyaan :
1. Apakah perbedaan antara jamu rebusan (godogan) dengan seduhan?
Jawab : Jamu seduhan terbuat dari berbagai macam tanaman obat
berupa daun-daunan dan rimpang yang digunakan secara tunggal
atau campuran. Tanaman obat yang berupa daun langsung diseduh
dengan air panas dan air seduhannya diminum. Sedangkan yang
berupa rimpang harus diparut terlebih dahulu, kemudian diseduh
dengan air panas.
Jamu godogan merupakan jamu tradisional yang terbuat dari bahanbahan segar atau kering yang direbus dalam waktu tertentu
kemudian air rebusannya diminum. Tanaman obat yang paling
banyak digunakan untuk membuat jamu godogan adalah daun sirih
(Piper betle LINN).
2. Sebutkan bahan kimia obat (BKO) yang sering ditambahkan pada
komposisi jamu beserta efek sampingnya!
Jawab :
a. Sildenafil Sitrat: dapat menyebabkan sakit kepala, pusing, mual,
nyeri perut, gangguan penglihatan, rinitis (radang hidung),
bahkan kematian.
b. Fenilbutason : dapat menyebabkan mual, muntah, ruam kulit,
oedema, pendarahan lambung, nyeri lambung, reaksi
hipersensitivitas, hepatitis, dan gagal ginjal.
c. Asam Mefenamat: dapat menyebabkan mengantuk, diare, ruam
kulit, dan kejang, serta dikontraindikasikan bagi penderita tukak
lambung/usus, asma, dan ginjal.
d. Prednison: dapat menyebabkan moon face (wajah bulat seperti
bulan, tembem), gangguan saluran cerna seperti mual dan tukak
lambung, tulang keropos, dll.
e. Metampiron : dapat menyebabkan gangguan saluran cerna seperti mual,
pendarahan lambung, rasa terbakar, serta gangguan sistem saraf
seperti tinitus (telinga berdenging), dll.
f. Paracetamol : dalam penggunaan jangka panjang dapat
menyebabkan gangguan kerusakan hati.

3. Berikan satu contoh ramuan jamu yang beredar di pasaran dan


jelaskan fungsi dari masing-masing bahan penyusunnya!
Jawab : Jamu Pegal Linu Komplit Sido Muncul
Komposisi :
Jamu Pegal Linu, Beras Kencur, Madu Kembang, Jahe Wangi dan
Pil ginseng.
Mekanisme :
Jamu Pegel Linu Komplit dapat mengurangi pegal dan linu karena :
a. Mengandung bahan anti nyeri dan radang (merica bolong, cabe
jawa, jahe, lempuyang wangi, lengkuas, beras kencur).
b. Mengandung bahan yang mengendorkan otot (merica bolong,
cabe jawa, lempuyang wangi, rimpang teki, kencur)
c. Mengandung bahan yang anti lelah (ginseng).
d. Mengandung bahan yang merupakan tonik (ginseng, rimpang
teki).
e. Mengandung bahan yang menambah nafsu makan (merica
bolong, lempuyang wangi, jahe, kencur, rimpang teki).
Kegunaan :
Mengobati lelah, pegel linu, nyeri pada otot-otot dan tulang-tulang di
seluruh tubuh setelah bekerja, berolah raga atau melakukan
perjalanan jauh.

b. Gambar :

Anda mungkin juga menyukai