Anda di halaman 1dari 1

SMK Muhammadiyah 1 Sukoharjo adakan buka bersama anak yatim.

Sukoharjo. Ada pemandangan yang berbeda pada Hari Rabu (22/06/2016) di SMK Muham
madiyah 1 Sukoharjo. Banyak anak-anak berpakaian ala santri yang berkumpul di ha
laman sekolah. Rupanya mereka adalah para santri panti asuhan yang sengaja diund
ang pihak sekolah untuk mengikuti acara buka bersama.
"Kami mengadakan buka bersama dengan anak panti asuhan yatim di Sukoharjo. Anak
panti asuhan yang diundang berjumlah 60 anak yang dibagi di 2 panti asuhan," jel
as Ah. Zanien, selaku pembina IPM saat dihubungi lewat Whatsapp. (21/06/2016)
"Perlu diketahui bahwa kegiatan ini kegiatan yang diadakan sekolah. Sebagai pani
tianya IPM, terimakasih sudah merencanakan dan melaksanakan kegiatan bakti sosia
l ini dengan baik," kata Taufik Ridwan selaku Waka Kesiswaan saat menyampaikan k
ata sambutan.
Taufik Ridwan juga mengharapkan agenda ini bisa diadakan rutin di tahun - tahun
mendatang. Kepala Sekolah, Drd. Mustadjab, M.Pd menjelaskan tujuan pelaksanaan k
egiatan untuk kaderisasi.
"Agenda ini merupakan salah satu cara kaderisasi. Bagaimana melaksanakan kegiata
n dengan baik. Belajar menjadi seorang pemimpin," kata Mustadjab saat menyampaik
an kata sambutan.
Mustadjab juga berharap anak - anak bisa menjadi pemimpin di Indonesia, khususny
a di pimpinan Muhammadiyah. Acara buka bersama juga mengundang guru SMK Muhammad
iyah 1 Sukoharjo. Buka bersama berlangsung dari jam 16.00 sampai jam 19.30 WIB b
ertempat di halaman sekolah.
"Ya, cukup bagus. Karena bisa berbagi dengan anak yatim, yang memang sudah kewaj
iban kita untuk menyayangi dia, mencintai dia sebagaimana yang sudah dicontohkan
oleh Rasullullah," puji Arif Rohman, salah satu peserta yang hadir.
Sebelum acara buka bersama juga diadakan pembagian takjil gratis untuk warga di
sepanjang Jalan Anggrek, Sukoharjo. (Uut Prihonggo)

Anda mungkin juga menyukai