Anda di halaman 1dari 1

Patofisiologi TFO

Trauma From Oklusi adalah suatu kelainan dalam oklusi yang mana menyebabkan
kerusakan jaringan periodontal. Trauma ini bisa jadi dalam bentuk disharmoni
oklusi, maloklusi. Trauma tersebut bisa disebut sebagai trauma from oklusi hanya
jika trauma tersebut menyebabkan kerusakan jaringan periodontal. Yang Trauma
from oklusi ini bisa terjadi karena berbagai sebab diantaranya :
1. Restorasi yang terlalu tinggi
2. Pemakaian protesa yang menimbulkan tekanan berlebih pada penyangga
dan gigi antagonisnya
3. Pergerakan atau ekstrusi gigi ke arah spase akibat gigi yang tanggal
4. Pergerakan ortodontik yang menyebabkan gigi bergerak pada posisi yang
tidak di inginkan.
Respon jaringan terhadap trauma oklusi Injuri (cidera) Cedera jaringan terjadi
karena tekanan oklusi yang berlebihan sehingga jaringan periodontal mengalami
inflamasi. Dalam fase ini,trauma yang terjadi menyebabkan vaskularisasi pada
jaringan periodontal berubah menjadi vasodilatasi pembuluh darah, lalu
perubahan yang terjadi adalah hilangnya tulang pada soket gigi disertai dengan
pelebaran ligamen periodontal dan terjadi peninggakan pergerakan gigi.
Kehilangan tulang pada tahap ini dipicu oleh respon inflamasi yaitu dengan
dikeluarkannya mediator kimia berupa sitokin. Tumor necrosis factor- (TNF-),
interleukin- 1, IL-1, IL-6, IL-11, IL-17 dan prostaglandin E2. Merupakan
mediator kimia yang diproduksi pada ligamen periodontal sebagai respon
inflamasi pada jaringan periodontal yang memiliki potensi menstimulasi resopsi
tulang.

Anda mungkin juga menyukai