Anda di halaman 1dari 4

BAB II

DESKRIPSI JURNAL
2.1.

Judul
Jurnal ini berjudul Perbedaan Profil Lipid Berdasarkan Derajat Hipertensi
Pada Pasien Rawat Jalan di RSUP DR. Mohammad Hoesin Palembang
Periode 1 Januari-31 Desember 2013.

2.2.

Penulis
Terdapat beberapa penulis jurnal ini yakni Mutiara Khalida, Kemas Yakub
Rahadiyanto dan Fatmawati. Penulis tersebut berasal dari Fakultas
Kedokteran

Universitas

Sriwijaya

Universitas

Sriwijaya/RSUP

Dr.

Mohammad Hoesin Palembang.


2.3.

Publikasi
Jurnal ini belum dipublikasikan oleh Fakultas Kedokteran Universitas
Sriwijaya.

2.4.

Penelaah
Penelaah jurnal ini adalah Mutiara Khalida, mahasiswi Program Keprofesian
Dokter Umum di Universitas Sriwijaya dan sedang berada pada bagian Ilmu
Kesehatan Masyarakat-Ilmu Kedokteran Komunitas Universitas Sriwijaya.

2.5.

Tanggal Telaah
Jurnal tersebut ditelaah dari tanggal 12 Juli - 22 Juli 2016

2.6.

Uraian Deskripsi

2.6.1. Tujuan Utama


Mengetahui perbedaan profil lipid berdasarkan derajat hipertensi pada pasien
hipertensi yang dirawat jalan di Poliklinik Ginjal Hipertensi dan Poliklinik
Penyakit Dalam RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang periode 1 Januari
2013 sampai 31 Desember 2013.
2.6.2. Tujuan Tambahan
1. Mengidentifikasi

distribusi

frekuensi

dan

presentasi

karakteristik

sosiodemografi meliputi jenis kelamin dan usia pasien hipertensi yang


dirawat jalan di Poliklinik Ginjal Hipertensi dan Poliklinik Penyakit
Dalam RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang periode 1 Januari 2013
sampai 31 Desember 2013.
2. Mengidentifikasi distribusi frekuensi dan presentase karakteristik klinis
berupa tekanan darah, profil lipid pada pasien hipertensi yang dirawat
jalan di Poliklinik Ginjal Hipertensi dan Poliklinik Penyakit Dalam RSUP
Dr. Mohammad Hoesin Palembang periode 1 Januari 2013 sampai 31
Desember 2013.
3. Menganalisa perbedaan profil lipid berdasarkan derajat hipertensi pada
pasien hipertensi yang dirawat jalan di Poliklinik Ginjal Hipertensi dan
Poliklinik Penyakit Dalam RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang
periode 1 Januari 2013 sampai 31 Desember 2013.

2.6.3. Hasil Utama

Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan bermakna secara


statistik antara HDL dengan derajat hipertensi (p = 0,007) dan Cl 95%
diantara 2,056 12,763 dan pada kolesterol total (p = 0,04) dan Cl 95%
diantara -30,681 - -0,732. Sedangkan pada komponen profil lipid yang lain
didapatkan hasil yang tidak bermakna, LDL (p = 0,498) dan Cl 95% diantara
-27,400 13,448, dan pada trigliseride (p = 0,244) dan Cl 95% diantara
-0,127 0,033.
2.6.4. Hasil Tambahan
1. Distribusi usia pada pasien hipertensi dalam penelitian dibagi menjadi
empat kelompok usia berdasarkan CDC 2010. Kelompok usia yang
menderita hipertensi tertinggi pada kelompok usia 45-64 tahun dengan
rerata 55,245,88 tahun, pada kelompok usia 65 tahun dengan usia
tertua 77 tahun, dan pada kelompok usia 25-44 tahun dengan usia termuda
31 tahun. Hasil penelitian menunjukkan jenis kelamin perempuan lebih
sering terjadi dengan rasio antara perempuan dan laki-laki sebesar 1:0,7,
yaitu sebanyak 46 (58,2%) pada perempuan dan 33 orang (41,8%) pada
laki-laki.
2. Distribusi tekanan darah pada pasien hipertensi dalam penelitian dibagi
menjadi dua kelompok yaitu, hipertensi derajat II sebanyak 43 orang
(54,4%) dan hipertensi derajat I sebanyak 36 orang (45,6%). Berdasarkan
kelompok usia, pada kelompok 25-44 tahun angka kejadian hipertensi
derajat I pada laki-laki sebanyak 1 orang dan perempuan 7 orang. Pada
hipertensi derajat II angka kejadian pada laki-laki sebanyak 5 orang dan
perempuan 7 orang. Pada kelompok usia 45-64 tahun hipertensi sering
terjadi pada perempuan. Pada hipertensi derajat I angka kejadian pada
laki-laki sebanyak 7 orang dan perempuan 9 orang. Pada hipertensi derajat
II angka kejadian pada laki-laki 10 orang dan perempuan 12 orang. Pada
kelompok usia 65 tahun angka kejadian hipertensi derajat I pada laki7

laki sebanyak 4 orang dan perempuan 8 orang. Pada hipertensi derajat II


angka kejadian pada laki-laki 6 orang dan perempuan 3 orang.
3. Distribusi trigliserida pasien hipertensi memiliki nilai tertinggi sebesar
399 mg/dL dan terendah sebesar 52 mg/dL. Kolesterol memiliki nilai
tertinggi sebesar 287 mg/dL dan terendah sebesar 121 mg/dL. HDL
dengan nilai tertinggi sebesar 83 mg/dL dan terendah 13 mg/dL. LDL
dengan nilai tertinggi sebesar 343 mg/dL dan terendah 42 mg/dL. Dari
analisis data menggunakan uji statistik dengan uji t menunjukkan adanya
perbedaan bermakna secara statistik antara HDL dengan derajat hipertensi
(p = 0,007) dan Cl 95% diantara 2,056 12,763 dan pada kolesterol total
(p = 0,04) dan Cl 95% diantara -30,681 -

-0,732. Sedangkan pada

komponen profil lipid yang lain didapatkan hasil yang tidak bermakna,
LDL (p = 0,498) dan Cl 95% diantara -27,400 13,448, dan pada
trigliseride (p = 0,244) dan Cl 95% diantara -0,127 0,033.
2.6.5. Kesimpulan Penelitian
Angka kejadian hipertensi terbesar terjadi pada usia 45-64 tahun
dengan usia termuda 31 tahun, tertua 77 tahun dan jenis kelamin perempuan
dengan rasio antara perempuan dan laki-laki adalah 1:0,7. Hipertensi derajat II
paling sering dijumpai pada pasien sebanyak 54,4%. Rerata profil lipid pada
penelitian yaitu rerata kadar kolesterol total sebesar 206,4933,99 mg/dL
dalam batas tinggi (borderline), trigliserida sebesar 139,4160,32 mg/dL
dalam batas normal, rerata HDL sebesar 45,9112,39 mg/dL termasuk rendah,
rerata LDL sebesar 134,6645,25 mg/dL dalam batas tinggi (borderline).
Terdapat perbedaan yang bermakna antara kadar HDL dan kolesterol total
dengan derajat hipertensi. Hal ini menunjukkan bahwa HDL dan kolesterol
total mempengaruhi hipertensi dan meningkatkan risiko PJK.

Anda mungkin juga menyukai