Anda di halaman 1dari 2

BAGIAN ILMU KEDOKTERAN FORENSIK

FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS ABDURRAB


SMF KEDOKTRAN FORENSIK RS ABDURRAB
Jl. Riau ujung 73 Pekanbaru
Pekanbaru, 20 November 2014
Nomor

: 11/VER/XI/2014

Perihal

: Hasil pemeriksaan atas korban bernama Mario

Lampiran

:PRO JUSTISIA
Visum et Repertum

Saya yang bertanda tangan dibawah ini, Ade rezeki, dokter pada Rumah Sakit Abdurrab,
menerangkan bahwa berdasarkan permintaan tertulis dari Kepala Kepolisian Resort Kota
Pekanbaru Sektor Tampan tertanggal 20 November 2014 no: 99/VER/XI/2014, maka pada
tanggal dua puluh November dua ribu empat belas, pukul delapan belas Waktu Indonesia Bagian
Barat, bertempat di Rumah Sakit Abdurrab, telah dilakukan pemeriksaan terhadap korban dengan
nomor registrasi 029331, yang menurut surat tersebut adalah :
Nama

: Mario

Umur

: 35 tahun

Jenis kelamin : Laki-Laki


Bangsa

: Indonesia

Pekerjaan

: Guru

Alamat

: Jl. Mangga

HASIL PEMERIKSAAN
1. Korban datang dalam keadaan sadar dengan keadaan umum sakit sedang-------------------2. Korban mengaku dianiaya menggunakan senjata pada bagian dahi kanan,tangan kanan
dan kiri pada hari kamis tanggal dua puluh November dua ribu empat belas sekitar pukul
dua puluh tiga Waktu Indonesia Bagian Barat----------------------------------------------------3. Pada korban ditemukan :-----------------------------------------------------------------------------a. Pada dahi dua sentimeter dari garis pertengahan depan lima sentimeter dari batas
rambut depan terdapat luka terbuka tepi tidak rata, dasar luka tidak beraturan,
dinding luka kotor, terdapat jembatan jaringan, yang bila dirapatkan membentuk
garis sepanjang tujuh sentimeter------------------------------------------------------------

b. Pada punggung tangan kanan dua sentimeter dari pergelangan tangan terdapat
luka terbuka tepi rata, kedua sudut lancip, dasar otot, yang bila dirapatkan
membentuk garis empat sentimeter. Dan enam sentimeter dari pergelangan tangan
terdapat luka tepi rata, kedua sudut lancip, dasar otot, yang bila dirapatkan memb
c. Pada tangan kiri dipergelangan tangan terdapat luka terbuka tepi rata, kedua sudut
lancip, dasar otot, yang bila dirapatkan membentuk garis lima sentimeter----------4. Pada korban dilakukan penjahitan sebanyak delapan jahitan pada luka terbuka dahi
kanan, Delapan jahitan pada luka terbuka tangan kanan, Sembilan jahitan pada luka
terbuka tangan kiri------------------------------------------------------------------------------------5. Korban dipulangkan----------------------------------------------------------------------------------KESIMPULAN
Pada pemeriksaan korban lelaki berusia tiga puluh lima tahun ini ditemukan luka terbuka
pada dahi kanan akibat kekerasan tumpul, dan pada tangan luka terbuka akibat kekerasan tajam.
Cedera tersebut telah mengakibatkan penyakit halangan dalam menjalankan pekerjaan jabatan
untuk sementara waktu.
Demikian Visum et Repertum ini dibuat dengan sesungguhnya berdasarkan keilmuaan
saya, dengan mengingat sumpah sesuai dengan kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana.
Pekanbaru, 20 November 2014
Dokter yang memeriksa,

(dr.Ade Rezeki)
NIM. 11101002

Anda mungkin juga menyukai