Anda di halaman 1dari 56

RANGKUMAN MATERI TIK

KONSEP TEKNOLOGI

Setiap hari kita dihadapkan dengan peralatan teknolgi. Mau tidak mau dalam
kehidupan sehari-hari kita harus berhadapan dengan produk teknologi. Untuk itu
kita harus mempelajari teknologi yang ada disekitar kita seperti; (1) teknologi
konstruksi contohnya jembatan, rumah, perabot rumah tangga dan lain-lain; (2)
teknologi transportasi contohnya mobil, kapal, pesawat terbang dan lain-lain; (3)
teknologi informasi dan komunikasi contohnya telepon, internet, faksimili dan lainlain; (4) teknologi produksi contohnya proses produksi suatu barang dalam
kehidupan sehari-hari; (5) teknologi energi, contohnya pembangkit listrik, tenaga
air, tenaga uap, tenaga mata hari, dan lain-lain; dan (6) bio teknologi, contohnya
pengolahan kacang kedelai menjadi tempe, pemijahan ikan, dan lain-lain.
Selain pengetahuan teknologi kamu akan diperkenalkan dengan peralatan
teknologi. Alat-alat tersebut meliputi peralatan tangan (hand tools) dan alat elektrik
menggunakan listrik yang digerakan atau dijalankan dengan motor listrik.
Peralatan tangan yang dimaksud adalah obeng, palu, kikir, gergaji tangan, mistar,
timbangan, gelas ukur, pahat dan yang lainnya, sedangkan alat-alat elektrik
contohnya yaitu mesin bor, mesin gerinda, gergaji listrik , termasuk perangkat
komputer dengan berbagai perangkat lunak.
Dalam mempelajari dan menggunakan produk teknologi, keselamatan kerja
menjadi sangat penting. Hal ini disebabkan oleh penerapan keselamatan kerja dalam
kehidupan sehari-hari dapat meminalkan terjadinya kecelakaan atau cidera yang
merugikan diri sendiri maupun lingkungan.
Penggunaan peralatan teknik harus sesuai fungsinya dan harus benar
menggunakannya, tidak boleh kasar atau sembrono, karena apabila hal itu
diabaikan maka dapat merusak alat yang digunakan dan hasilnya mungkin tidak
maksimal, demikian pula dengan peralatan elektrik, jika kita menggunakan alat
elektrik atau elektronik tidak sesuai ketentuan dapat merugikan kita sendiri
maupun orang lain.
Monitor komputer layar datar (plasma) sangat lentur berbeda dengan monitor
tabung. Layar plasma tidak boleh disentuh dengan keras apalagi menggunakan
benda runcing seperti pensil atau ballpoin, karena mudah rusak. Begitu juga dengan
peralatan yang lainnya sebaiknya memperhatikan keselamatan kerja, contoh saat
menggunakan mesin bor harus menggunakan kaca mata pelindung untuk
melindungi mata dari serpihan dan bila berambut panjang rambutmu harus diikat
untuk menghindari lilitan mata bor yang sedang berputar. Bila kamu belum
mengerti pemakaian peralatan teknik sebaiknya kamu bertanya pada guru .
Dari uraian di atas dapat kamu pahami bahwa ruang lingkup keselamatan kerja
meliputi keselamatan bagi manusia, bagi alat dan benda kerja, dan bagi
lingkungan.

Dalam rangka keselamatan kerja sebaiknya di Laboratorium dipasang tombol


atau alat otomatis untuk keselamatan. Alat tersebut dapat berfungsi sebagai
pengaman, pemutus arus bila terjadi kecelakaan yang berhubungan dengan listrik
Selama belajar teknologi, kamu harus selalu berhati-hati, dan tertib. Setelah
kegiatan , kamu harus membersihkan dan merapihkan lingkungan seperti semula.
Artinya setelah selesai memakai peralatan praktik maupun praktikum, kamu harus
membersihkan dan merapihkan, serta mengembalikan lagi peralatan tersebut ke
tempat semula.
Kerapihan serta kebersihan Laboratorium menjadi tanggungjawab setiap orang
yang telah menggunakan laboratorium, baik untuk praktik maupun praktikum.
Paket pembelajaran ini adalah untuk mengenalkan kamu tentang pengetahuan dasar
teknologi. Penekanan pembelajaran ini pada pengembangan wawasan pengetahuan
tentang perkembangan teknologi dan pengembangan kemampuan untuk menggunakan
peralatan digunakan dalam proses perancangan dan pembuatan benda teknologi maupun
pengembangan yang lainnya, seperti: pengukuran, keterampilan berfikir, memecahkan
masalah, dan membuat sketsa maupun gambar teknik sederhana. Hal tersebut dapat
menjadi bekal melaksanakan pekerjaan perancangan suatu produk yang diperlukan di
lingkungan secara baik dan benar. Untuk memahami produk teknologi, pendekatan yang
digunakan adalah analisa system.
Penyajian dan pengerjaan tugas-tugas modul bersifat tertutup, terbuka, dan terbuka
inovatif dengan menggunakan pendekatan berPikir, mengGambar, memBuat, dan mengUji
(PGBU).

Alat ukur tersebut berkembang sesuai dengan kebutuhannya. Kebutuhan lainnya


adalah kalau kita akan mengukur pada bidang yang luas, seperti kebun, kolam, dan
sawah.
Untuk kebutuhan itu diperlukan alat ukur lain, di antaranya theodolit atau water
pass.

Gambar: 5 Theodolit
Semua alat ukur di atas, digunakan untuk mengukur panjang, lebar dan tinggi
suatu benda. Bisa benda yang satu dimensi, dua dimensi maupun tiga dimensi.
Garis adalah benda satu dimensi. Luas kebun, sawah dan bidang datar lainnya
adalah bentuk dua dimensi. Kubus, kelereng, buku adalah bentuk benda tiga dimensi.

KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA


1. Perhatikan rambu-rambu keselamatan dan kesehatan kerja
Rambu-rambu sangat penting diperhatikan agar terhindar dari kecelakaan di tempat
kerja. Contoh rambu-rambu keselamatan kerja adalah:

Awas Beracun

Awas Zat Kimia Berbahaya

Awas Mudah Terbakar

Awas Listrik Tegangan Tinggi

Awas Bahan Mudah


Meledak

Gambar : 25 Rambu-rambu

1.3 Materi Pembelajaran


1.3.1

Pengantar

Teknologi informasi sampai dengan saat ini berkembang sangat pesat seiring
dengan penemuan dan pengembangan ilmu pengetahuan dalam bidang informasi dan
komunikasi. Hal tersebut mampu menciptakan peralatan yang mendukung

perkembangan teknologi informasi, mulai dari sistem komunikasi sampai dengan alat
komunikasi yang searah maupun dua arah (interaktif).
Pada dasarnya peralatan teknologi informasi meliputi 3 perangkat utama yaitu:
a) Sistem Komputer;
b) Jaringan Sistem Komunikasi;
c) Net Tools.
a. Sistem Komputer
Komputer merupakan perangkat elektronika yang mampu menerima, memproses,
dan menyimpan data, serta menghasilkan bentuk keluaran berupa teks, gambar, simbol,
angka dan suara. Dalam pengoperasian, bentuk, sistem dan fungsinya, komputer terdiri
atas 2 (dua) bagian yaitu hardware dan software.

1) Hardware (Perangkat Keras)

Untuk memenuhi kebutuhan akan bebagai informasi, manusia senantiasa untuk


mengembangkan perangkat keras untuk mendukungnya.
Untuk mengakomodasi kepentingan ini, manusia
menciptakan berbagai peralatan yang menyokong
keinginan tersebut. Perangkat hardware komputer dapat
dikelompokkan menjadi perangkat input (didntaranya :
Keyboard, Scanner), perangkat proses (diantaranya :
CPU), perangkat output dan penyimpan data
(diantaranya : Monitor, dan Printer), dan perangkat
Gambar 1.1 : Hardware
penyimpan data (diantaranya : CDROM, Compact Disk, Floppy Disk, Hard disk).
Penjelasan lebih mendalam tentang perangat komputer akan Anda peroleh juga pada
modul 3.

a) Keyboard
Keyboard adalah alat untuk memasukkan
data ataupun perintah ke CPU (Central Processing
Unit). Keyboard biasanya terdiri dari rangkaian
huruf dan angka.

Gambar-1.2 : Keyboard

b) Scanner
Scanner merupakan alat bantu untuk memasukkan data berupa gambar/grafik
dan merubahnya ke dalam bentuk digital sehingga
dapat diproses dan digabungkan dengan bentuk data
yang berupa teks.

Gambar-1.3 : Scanner

c)

Central Processing Units


Certral Processing Units (CPU) adalah alat yang
berfungsi sebagai pemroses (pengolah) data. CPU
merupakan rangkaian sirkuit yang menyimpan instuksiinstruksi pemrosesan,
dan penyimpanan data
sementara.

Gambar-1.4 : CPU

d) Monitor
Monitor adalah alat yang mampu menampilkan teks
maupun gambar dari data yang diproses dalam CPU.

Gambar-1.5 : Monitor

e) Printer
Printer adalah alat untuk memproduksi
keluaran data (output) berbentuk cetak, baik itu berupa
teks maupun gambar/grafik.

Gambar-1.6: Printer

f) CD Rom

Gambar-1.7 : CDROM

CD Rom adalah alat tambahan (alat peripheral) yang mampu menyimpan dan
menuliskan data dan program melalui media Compact Disk (CD). Alat ini didesain
mampu menuliskan dan membaca data atau program melalui sistem Optik.

g) Compact Disk (CD)


Compact Disk (CD) merupakan media penyimpanan yang terbuat dari bahan
plastik. Proses penyimpanan dan pembacaan data menggunakan sistem optik.

h) Floppy Disk
Floppy Disk adalah alat tambahan untuk
menyimpan atau menuliskan data ke dalam disket
maupun sebaliknya. Ukuran yang umum digunakan
adalah ukuran 3,5 inchi.
Gambar-1.8 : CD

i) Hard Disk

Harddisk adalah alat tambahan untuk menyimpan data


dalam kapasitas yang besar yang dilapisi secara magnetis.

Gambar-1.9 : Harddisk

2) Software (Perangkat Lunak)

Software merupakan sebuah program komputer yang berisi sekumpulan instruksi


yang dibuat dengan menggunakan bahasa khusus. Progran ini memberi perintah kepada
komputer untuk melakukan berbagai pengoperasian/pemrosesan terhadap data yang
terdapat dalam program tersebut atau data yang dimasukan oleh pengguna komputer.

Singkat kata software merupakan 'jiwa' sedangkan hardware berfungsi sebagai 'tubuh'
dalam sebuah komputer.
Secara umum perangkat lunak dapat diklasifikasi menjadi 2 (dua) kelas yaitu
perangkat lunak sistem dan perangkat lunak aplikasi. Pembahasan secara khusus
tentang perangkat lunak akan Anda dapatkan pada modul 3.

1.3 Materi Pembelajaran

1.3.1 Pengantar
Bagaimanakah cara kerja sistem komputer? Secara singkat suatu unit
komputer dapat
bekerja dan menghasilkan output sesuai dengan yang
diinginkan pengguna (user) melalui tahap-tahap seperti berikut.
1. Data (dapat berupa huruf, angka, gambar, atau desain grafis) dimasukkan ke
dalam CPU (Central Processing Unit) oleh pengguna komputer melalui
komponen input keyboard, scanner, atau mouse.
2. Di dalam CPU, terjadi proses komunikasi data yaitu data yang disampaikan
ke program aplikasi segera diteruskan ke program sistem operasi. Oleh
program sistem operasi, data ini diubah menjadi bahasa mesin yang bisa
dimengerti oleh peralatan elektronik yang terdapat di dalam komputer.
3. Data-data tersebut kemudian oleh sistem operasi disampaikan pada software
aplikasi dan ditampilkan di layar monitor.
4. Apabila tampilan di layar monitor dinilai sudah sesuai dengan keinginan
pengguna komputer, si pengguna akan memberikan instruksi komputer
untuk menyimpan hasil kerjanya dalam media penyimpan (disket, flashdisk,
atau hardisk) atau bisa juga memberi instriksi komputer untuk mencetaknya
melalui sebuah printer.

Gambar 1.1 Komponen dari unit Personal Komputer

1.3.2 Prosedur Mengaktifkan Sistem Komputer


Untuk dapat mengoperasikan komputer, terlebih dahulu harus tersedia perangkat
dasar yang terdiri atas:
a. Hardware (perangkat keras, seperti yang terihat pada gambar 1.1)
b. Software (perangkat lunak)
c. Brainware (pengguna: operator, administrator, atau programmer)
Setelah semua perangkat tersedia, maka prosedur
menghidupkan sistem komputer adalah sebagai berikut:

untuk mengaktifkan atau

a. Pastikan semua perangkat computer (CPU, keyboard, monitor, printer, mouse) telah
terhubung pada terminalnya masing-masing.
b. Sambungkan kabel power monitor, CPU, dan printer ke stop kontak atau sumber
tegangan listrik PLN.
c. Aktifkan CPU, monitor, maupun printer dengan menekan tombol power pada ketiga
perangkat tersebut.
d. Tunggu beberapa saat sampai pada layar monitor muncul tampilan desktop.

Gambar 1.2

Tampilan Desktop

e. Lakukan langkah selanjutnya sesuai dengan program yang diinginkan, dengan cara
meng-klik mouse pada menu yang ada pada tampilan desktop.
Dalam perangkat keras komputer, proses mengaktifkan komputer sampai diambil
alih oleh sistem operasi disebut dengan istilah bootstrap. Ketika listrik pada komputer
dialirakan, arus listrik mengalir ke bagian chip yang ada beserta ke rangkaian elektronik
lainnya yang tersambung pada mesin tersebut. Umumnya beberapa komponen
menunggu hingga mendapatkan suatu perintah untuk bekerja, tetapi ada satu chip yang
disebut dengan ROM BIOS (Read Only Memory, Basic Input/Output System). ROM bekerja
mengambil kendali pada saat awal sistem mendapat aliran listrik. BIOS berisi seluruh
jenis perintah sehingga program tersebut harus sudah diisikan ke dalam BIOS
sebelumnya. Dengan diambil alihnya pengaturan komputer oleh BIOS, CPU siap untuk
bekerja. Boot merupakan peristiwa untuk memulai operasi dari sebuah komputer. Pada
saat komputer mulai diaktifkan, komputer melakukan serangkaian kegiatan awal untuk
mempersiapkan sistem agar siap digunakan. Kegiatan tersebut diantaranya melakukan
diagnosis terhadap kelengkapan perangkat serta pengecekan dasar dari masing-masing
perangkat yang akan mendukung kerjanya. Setelah dilaksanakan diagnosis, langkah
berikutnya adalah mengambil sistem operasi sebagai pengontrol kegiatan-kegiatan yang
dilakukan oleh sistem. Pembahasan khusus tentang sistem operasi akan Anda dapatkan
pada modul selanjutnya.

MICROSOFT WORD
MENU DAN BEBERAPA FUNGSINYA

2.

Standard Toolbar
Ikon-ikon pada Standard toolbar berfungsi sebagai perintah-perintah yang
sering dilakukan berlaku standar dan ada kesamaan ikon pada perangkat
lunak yang lain. Adapun fungsi ikon-ikon tersebut terdiri atas:

Tabel 14. Fungsi Standar Menu

Ikon

Nama Perintah

Fungsi Perintah

New
Open

Perintah untuk membuat dokumen baru


Perintah untuk membuka file

Save

Perintah untuk menyimpan file

Permission
E-mail
Print
Print Preview

Perintah untuk menentukan izin akses


dokumen
Perintah untuk membuat e-mail
Perintah untuk mencetak dokumen
Perintah untuk melihat tampilan dokumen
sebelum di cetak

Spelling and
grammer

Perintah untuk mengecek ejaan

Research

Perintah untuk menceri dokumen tertentu

Cut
Copy
Paste
Format Painter

Perintah untuk memotong objek ke dalam


clipboard
Perintah untuk mencetak dokumen
Perintah untuk memunculkan objek dari
clipboard
Perintah untuk memformat naskah dengan
fasilitas painter

Ikon

Nama Perintah
Undo Typing
Redo Clear
Insert Hyperlink
Tables and Borders
Insert Table
Insert Microsoft Excel
Worksheet
Columns
Drawing
Document Map
Show/Hide
Zoom

3.

Fungsi Perintah
Perintah untuk membatalkan perintah terakhir
Perintah untuk membatalkan undo typing
Perintah untuk menyisipkan dan memperbaiki
hyperlink
Perintah untuk memberi format pada tabel
dengan memunculkan toolbar pada tables and
border
Perintah untuk menyisipkan tabel
Perintah untuk menyisipkan lembar kerja Excel
Perintah untuk membuat efek kolom koran
Perintah untuk menampilkan toolbar drawing
Perintah untuk mengaktifkan dan
menonaktifkan peta dokumen
Perintah untuk mengaktifkan dan
menonaktifkan karakter-karakter yang
tersembunyi
Perintah untuk memperbesar dan memperkecil
tampilan

Microsoft Office
Word Help

Perintah untuk menampilkan menu Help

Read

Perintah untuk menampilkan secara Reading


Layout

Formatting Toolbar

Ikon-ikon pada Formatting toolbar berfungsi sebagai perintah-perintah yang


berkaitan dengan pengaturan atau format dokumen. Adapun fungsi ikon-ikon
tersebut terdiri atas:

Tabel 15. Fungsi Formatting Menu

Ikon

Nama Perintah

Fungsi Perintah

Styles and
formatting

Perintah untuk menampilkan Task Pane tentang


style dan Formatting

Style

Perintah untuk memilih gaya/style pada


paragraf yang dipilih

Font

Perintah untuk menentukan jenis huruf

Font Size

Perintah untuk menentukan ukuran huruf

Bold

Perintah untuk menebalkan huruf

Italic

Perintah untuk memiringkan huruf

Underline

Perintah untuk menggarisbawahi huruf

Align Left

Perintah untuk memberi teks rata kiri

Center

Perintah untuk memberi teks rata tengah

Align Right

Perintah untuk memberi teks rata kanan

Justify

Perintah untuk memberi teks rata kiri dan


kanan

Line Spacing

Perintah untuk menentukan spasi dari teks atau


paragraf yang dipilih

Numbering

Perintah untuk memberi penomoran

Bullets

Perintah untuk memberi bulet dan penomoran


simbol

Decrease Indent

Perintah untuk menggeser indentasi ke kiri

Increase Indent

Perintah untuk menggeser indentasi ke kanan

Border

Perintah untuk memberi batas/bingkai

Highlight

Perintah untuk memberi warna arsiran pada


teks

Font Color

Perintah untuk memberi warna pada huruf

4. Drawing Toolbar
Ikon-ikon pada Drawing Toolbar berfungsi sebagai perintah-perintah untuk
kegiatan dalam pembuatan bentuk-bentuk garis, menyisipkan gambar,
membuat tulisan artistik dan lain-lain. Adapun fungsi ikon-ikon tersebut terdiri
atas:

Tabel 16. Fungsi Menu Drawing

Ikon

Nama Perintah

Fungsi Perintah

Draw

Perintah untuk mengatur objek

Select Objects

Perintah untuk memilih dan menyeleksi objek

AutoShapes

Perintah untuk membuat bentuk bidang

Line

Perintah untuk membuat garis

Arrow

Perintah untuk membuat anak panah

Rectangle

Perintah untuk membuat kotak

Oval

Perintah untuk membuat lingkaran oval

Textbox

Perintah untuk membuat tulisan dalam kotak

Insert Word Art

Perintah untuk membuat teks hias

Insert Diagram

Perintah untuk membuat diagram

Insert Clipt Art

Perintah untuk menyisipkan gambar

Insert Picture

Perintah untuk menyisipkan gambar dan file lain

Fill Color

Perintah untuk memberi warna objek gambar

Line Color

Perintah untuk memberi warna garis

Ikon

Nama Perintah

Fungsi Perintah

Font Color

Perintah untuk memberi warna huruf

Line Style

Perintah untuk memodifikasi ketebalan garis

Dash Style

Perintah untuk memberi efek garis terputus-putus

Arrow Style

Perintah untuk memberi efek anak panah

Shaow Style

Perintah untuk memberi efek bayangan

3-D Style

Perintah untuk memberi efek 3 dimensi

MICROSOFT EXCEL

Studi kasus pada rumus fungsi tabel praktikum di bawah


ini

MICROSOFT DATABASE

A.

Membuat Tabel Database


Table adalah sebuah lokasi informasi yang terstruktur, yang terdiri dari baris (rows) dan
kolom (column), yang terdiri atas field, record, dan tipe data.

1. Field, Record, dan Tipe Data


Untuk mengenal lebih jauh tentang field, record, dan tipe data, perhatikan gambar
berikut ini :

Field

Tabel 18. Contoh tabel

Nomor
Induk

Nama Siswa

Tempat

18234

Afifah Nurfadillah

Jakarta

18235

Abdul Azis

Bandung

18236

Budiantoro

Yogyakarta

18237

Sheila Putri

Bali

Tanggal Lahir

Record

Keterangan:
Field adalah judul dari kolom dalam sebuah tabel
Record adalah data yang ada di dalam sebuah field
Tipe data adalah jenis-jenis data yang dikenal dalam sistem database

23 September 1995
1 Desember 1994
3 Maret 1995
4 Pebruari 1995

Tipe data yang dikenal oleh Access adalah :

a.
b.
c.
d.
e.

f.

g.
h.

i.

Text, adalah tipe data yang berisikan huruf atau kombinasi huruf dan angka. Tipe
data ini memiliki panjang 255 karakter.
Memo, adalah tipe data yang berisikan huruf atau kombinasi huruf dan angka. Tipe
data ini memiliki panjang 65535 karakter.
Number, adalah tipe data yang berisikan angka untuk perhitungan matematis. Tipe
data ini memiliki panjang 1, 2, 4, atau 8 byte (1 byte = 1 karakter = 8 bit binary).
Date/Time, adalah tipe data yang berisikan tanggal bulan dan tahun. Tipe data ini
memiliki panjang 8 byte.
Currency, adalah tipe data yang berisikan angka yang melibatkan 1 sampai 4 angka di
belakang koma (desimal). Tipe data ini mampu terlibat dalam perhitungan sampai 15
digit di depan koma, dan 4 digit di belakang koma. Panjangnya 8 byte.
AutoNumber, adalah tipe data yang berisikan angka yang mengalami increment
(penambahan dengan skala kelipatan yang tetap). Defaultnya adalah 1. Panjangnya 4
byte.
Yes/No, adalah tipe data yang berisikan jawaban yes/no, true/false, atau on/off.
Panjangnya hanya 1 bit (bukan byte).
OLE Object, adalah tipe data yang berisikan bermacam-macam object, seperti file Ms
Word, spreadheet milik Ms Excel, grafik, gambar, dan sebagainya. Ukurannya tak
terbatas, tergantung dari kapasitas hardisk.
Hyperlink, adalah tipe data yang berisikan link ke sebuah objek atau situs web.
Panjangnya 2048 karakter.

Selain type data diatas ada beberapa tipe data standart yang sangat familiar dalam
bidang database dan memiliki nama yang berbeda dari yang dikenal Access, akan tetapi
Access juga dapat mengenali tipe data standart tersebut.

Tipe data yang dimaksud adalah :


a.
b.
c.
d.
e.

B.

Char (karakter).
String (kumpulan karakter).
Integer (angka).
Long Integer (angka).
Dan sebagainya.

Membuat Query Database

Query adalah fasilitas standar yang diberikan oleh setiap aplikasi database, yang digunakan
untuk menampilkan atau memilih data tertentu dari satu atau beberapa tabel untuk
keperluan laporan atau untuk diolah lagi dalam operasi matematika.Query ini dibuat dalam
bentuk text dengan aturan baku, yang dikenal dengan nama SQL (Structured Query
Language).

Langkah-langkah yang harus anda lakukan dalam membuat sebuah query di Access adalah
sebagai berikut :

Gambar 27. Objek Queries

1. Klik objek Queries, klik dua kali


seperti gambar berikut.

, kemudian akan tampil

Gambar 28. Kotak dialog Show Table

2. Klik Add untuk tabel nilai dan Klik Add untuk tabel siswa. Selanjutnya akan tampil
Desaign Queris.

Gambar 29. Desain objek Query

3. Pilihlah field-field mana saja yang anda ingin tampilkan dalam query, sebagai contoh
field yang ditampilkan adalah Nomor Induk, Nama Siswa, Tempat Lahir, Tanggal
Lahir, Nilai B_Indonesia, Nilai Matematika, dan Nilai B_Inggris.

COREL DRAW
Tampilan CorelDRAW X3 mempunyai elemen dasar dalam pengoprasiannya seperti
yang terlihat pada gambar 3, setelah menekan tombol New.

12

11

3
4

10
5
6

8
7

10

Gambar 3. Elemen dasar CorelDRAW X3

Tabel 2. Keterangan elemen dasar CorelDRAW X3


No.

Nama

Fungsi

1.

Menu Bar

2.

Tool Bar

3.

Property Bar

4.

Tool Box

5.
6.
7.
8.

Drawing Page
Drawing Window
Page Navigator
Page

9.

Status Bar

10.
No.
11.
12.

Scroll Bar
Nama
Color Palette
Ruler

Barisan menu yang menampilkan perintah-perintah yang


digunakan untuk mengatur dan mengolah objek.
Barisan berisi tombol untuk menjalankan perintah.
Tombol pendukung untuk mengolah objek lebih lanjut.
Tampilan property bar akan berubah sesuai dengan objek
atau tool yang dipilih.
Kumpulan tombol yang digunakan untuk membuat dan
memodifikasi objek.
Lembar kerja, yang dapat diatur oleh scroll bar
Area kerja.
Navigasi halaman lembar kerja.
Halaman lembar kerja.
Memberikan informasi objek seperti tipe, ukuran, warna,
resolusi.
Untuk menggulung Drawing Page
Fungsi
Palet warna
Penggaris

1. Tool Box
Toolbox merupakan kumpulan tombol yang digunakan untuk membuat dan
memodifikasi obyek. Secara default toolbox terletak di bagian kiri lembar kerja.
Dengan fasilitas toolbox anda dapat memodifikasi obyek, seperti mengubah
bentuk obyek, mendistorsi obyek, mewarnai obyek, memberikan efek-efek
tertentu, dan sebagainya.

Tabel 15. Fungsi ikon dan Sub ikon untuk Tool Box

Ikon

Nama Perintah
Pick tool
Shape tool
Smudge brush

Fungsi
Untuk memilih objek, memindah objek,memutar
objek , mengubah ukuran objek dan lain - lain
Untuk mengubah bentuk objek, seperti
melengkung garis kurva, mengeser dan
menghapus node edit, dan lain-lain
Untuk mendistorsi suatu objek dengan klik dan
geser pada garis objek tersebut

Ikon

Roughen brush

Untuk mencacah objek kurva

Free transform tool

Untuk memutar objek secara bebas

Crop tool

Untuk memotong objek dengan menyeleksinya


terlebih dahulu

Nama Perintah

Fungsi

Knife tool

Untuk memotong objek secara langsung

Eraser tool

Untuk menghapus objek seperti menggunakan


alat penghapus

Virtual segment delete

Untuk menghapus objek tertentu

Zoom

Untuk memperbesar tampilan lembar kerja

Hand tool
Freehand tool
Bezier tool
Artistic media tool

Pen tool

Polyline tool

3 point curve tool


Interactive
tool

conector

Dimension tool

Untuk menggeser lembar kerja seperti


menggunakan tangan
Untuk membuat garis bebas seperti menggambar
dengan pensil
Untuk membuat garis kurva lengkung maupun
garis lurus dengan klik atau klik dan geser
Untuk membuat garis artistik seperti
menggunakan spidol kaligrafi.
Memiki fungsi yang sama dengan Bezier Tool,
yaitu untuk menggambar objek kurva lengkung
atau garis lurus. Bedanya,kalau Pen Tool saat
membuat titik-titik penghubung diikuti garis
lurus tetapi pada Bezier Tool tidak.
Berfungsi sama dengan Freehand Tool, digunakan
untuk menggambar objek bebas. Bedanya kalau
menggambar dengan Polyline Tool maka saat
anda mengeklik titik kedua dari objek yang dibuat
maka masih ada garis yang mengikuti arah panah
mouse, sementara Freehand Tool tidak.
Untuk menggambar garis kurva lengkung dengan
langkah simpel
Untuk menghubungkan satu objek dengan objek
lain
Untuk membuat garis dimensi dengan alat bantu
untuk mengukur tinggi objek

Ikon

Nama Perintah
Smart fiil tool

Smart drawing tool

Rectangle tool
3 point rectangle tool
Ellipse tool
3 point ellipse tool

Untuk membuat objek elips dengan tiga titik point

Polygon tool

Untuk membuat objek polygon

Star tool

Untuk menggambar objek bentuk bintang

Complex star tool

Untuk menggambar objek bintang yang lebih


komplek dibanding hasil Star Tool

Graph paper tool

Untuk membuat kertas grafik atau tabel

Spiral tool

Untuk menggambar objek bentuk spiral

Basic shape
Arrow shapes
Flow chart shapes
Banner shapes
Callout shapes
Ikon

Fungsi
Untuk memberi warna pada objek tertutup
dengan cepat. Tombol ini juga menghasilkan
bentuk objek baru sesuai dengan bidang yang
diberi warna
Untuk menggambar garis bebas yang dapat
dikenali dengan bentuk dasar objek dan
selanjutnya akan dikonversi secara otomatis oleh
CoreDRAW menjadi suatu bentuk objek tertentu.
Untuk menggambar objek persegi panjang atau
bujur sangkar
Untuk menggambar objek persegi empat atau
bujur sangkar dengan tiga titik point
Untuk menggambar objek lingkaran

Nama Perintah

Untuk menggambar bentuk objek yang telah


disediakan CorelDRAW X3
Untuk menggambar berbagai variasi bentuk objek
anak panah
Untuk menggamabar berbagai variasi bentuk
objek diagram alur yang telah disediakan
CorelDRAW X3
Untuk menggambar berbagai bentuk baner yang
telah disediakan
Untuk menggambar berbagai variasi bentuk objek
untuk teks keterangan gambar
Fungsi

Text tool

Untuk mengetik teks di dalam lembar kerja.

Interactive blend tool

Untuk membaurkan dua objek atau lebih

Interactive contour tool

Untuk membuat garis garis kontour objek

Interactive
tool

Untuk mendistorsi objek seolah olah objek


mendapat gesekan atau tekanan dari objek yang
lain

Interactive
shadow tool
Interactive
tool

distortion
drop
envelope

Untuk memberi efek bayangan pada objek


Untuk melipat/mengubah bentuk objek dengan
car menggeser handle

Interactive extrude tool

Untuk mengubah objek menjadi 3 dimensi

Interactive
transparency tool

Untuk membuat warna objek menjadi transparan

Eyedropper tool

Untuk mengambil warna dari objek tertentu


Untuk mewarnai sebuah objek setelah mengambil
warna dari objek lain menggunakan eyedropper
tool
Untuk mengatur pembuatan garis outline. Tombol
ini mempunyai pilihan tombol lain yang berfungsi
untuk mewarnai dan mengubah ukuran objek
garis
Untuk mewarnai bidang objek. Tombol ini
mempunyai pilihan tombol lain yang berfungsi
untuk mengisi atau menghapus warna bidang
objek
Untuk mewarnai bidang objek dengan berbagai
macam pilihan warna

Paintbucket tool

Outline tool

Fill tool

Interactive fill tool


Interactive
tool

mesh

fill

Untuk memecah warna dalam sebuah objek

MACROMEDIA FLASH

Tampilan Macromedia flash 8 mempunyai elemen dasar dalam pengoperasiannya


seperti yang terlihat pada gambar 4

3
2

Gambar 4. Elemen dasar Macromedia flash 8

Elemen dasar Macromedia flash 8 terdiri dari lima area kerja, yaitu:
Menu, Toolbox, Timeline, Stage, Property dan Panels. Deskripsi dan fungsi
masing-masing area adalah sebagai berikut:
1. Menu berisi kontrol untuk berbagai fungsi seperti membuat, membuka, dan
menyimpan file, dan lain-lain.
2. Toolbox berisi koleksi untuk membuat atau menggambar, memilih dan
memanipulasi isi stage dan timeline. Toolbox dibagi (lagi) menjadi empat
bagian, yaitu Tools, View, Colors, dan Options. Beberapa tool mempunyai

3.
4.
5.
6.

C.

bagian option. Contohnya ketika Arrow tool dipilih, options snap, smouth,
straighten, rotate, dan scale akan muncul.
Timeline adalah tempat membuat dan mengontrol objek dan animasi.
Stage adalah area persegi empat yang merupakan tempat membuat objek atau
animasi yang akan dimainkan.
Property berisi informasi yang digunakan untuk menentukan ciri-ciri sesuatu
objek atau movie yang akan kita hasilkan.
Panels berisi kontrol fungsi yang dipakai untuk mengganti dan memodifikasi
berbagai properti objek atau animasi secara cepat dan mudah.

Membuat Animasi Teks


1. Membuat Animasi Teks Blur
Buatlah Objek
Teks dengan pengaturan
sesuai dengan keinginan,
sebagai contoh teks seperti
yang tampak pada gambar

Klik pada frame 1, klik


menu Insert, Timeline
Effects, Effect, Blur (klik
kanan pada objek frame 1
klik Timeline Effects,
Effect, Blur) kemudian
akan tampil kotak dialog
pengaturan efek Blur

Klik pada Effect


Duration, ketik 20 untuk
memberikan efek pada
frame sampai frame ke 20
Klik Resolution untuk
menentukan resolusinya
Direction of movement
untuk menentukan arah

Untuk dapat melihat hasil


animasinya
dapat
menekan tombol Ctrl +
Enter
Gambar 68. Membuat animasi teks blur
2. Membuat Animasi Teks Expand
Buatlah Objek
Teks dengan pengaturan
sesuai dengan keinginan,
sebagai contoh teks seperti
yang tampak pada gambar

Klik pada frame 1, klik menu


Insert, Timeline Effects,
Effect, Expand (klik kanan
pada objek frame 1 klik
Timeline Effects, Effect,
Expand) kemudian akan
tampil kotak dialog
pengaturan efek Expand

Klik pada Effect


Duration, ketik 20 untuk
memberikan efek pada
frame, sampai ke frame
20
Klik Fragment Offset
untuk menentukan
panjang Expand
Direction of movement
untuk menentukan arah
pergerakan Expand
Klik OK

Untuk dapat melihat hasil


animasinya
dapat
menekan tombol Ctrl +
Enter
Gambar 69. Membuat animasi teks Expand

3. Membuat Animasi Teks Efek Memecah

Buatlah Objek Teks


dengan pengaturan sesuai
dengan keinginan, sebagai
contoh teks seperti yang
tampak pada gambar

Pisahkan teks tersebut


menjadi beberapa bagian
dengan cara klik Modify, klik
Break Apart (tekan Ctrl + B)
Distribusikan teks yang
terpisah kedalam layer,
dengan cara klik Modify, klik
Timeline, klik Distribute to
layer, maka hasilnya tampak
dalam gambar

Klik frame 20 pada layer


K dan blok (tekan Shift
klik frame 20 pada layer
I) sampai layer I, klik
kanan klik Insert
Keyframe

Klik layer K, pilih Tween


Motion pada Properties
(klik kanan diantara
frame 1 s.d. frame 20,
kl;ik Create Motion
Tween) dan pada frame
20 pindahkah huruf K
ke pojok kiri atas

Gambar 70. Membuat animasi teks memecah

Klik layer E, pilih Tween Motion pada Properties (klik kanan diantara frame 1
s.d. frame 20, kl;ik Create Motion Tween) dan pada frame 20 pindahkah huruf
E ke pojok kiri tengah. Lakukan hal yang sama pada layer yang lain sehingga
membentuk formasi berikut.

Gambar 71. Menggeser objek teks

Untuk dapat melihat hasil animasinya dapat menekan tombol Ctrl + Enter,
maka hasil sebagai berikut.

Gambar 72. Hasil animasi teks efek pecah

D.

Membuat Animasi Bervariasi


1. Membuat Animasi Variasi Putar, Geser, dan Warna

Pada materi ini kita akan membuat sebuah animasi objek dengan
penggambungan efek animasi putar, geser, dan warna. Lakukanlah serperti
pada perintah berikut.

Buatlah objek Bintang dengan 6 sisi dan


mengaktifkan Object Drawing

pada tools Option

Klik pada frame 20, klik menu


Insert, Timeline, Keyframe
atau klik kanan pada frame 20
klik Insert Keyframe
Klik frame diantara 1 s.d. 20,
klik kanan mouse klik Insert
Create Motion Tween
Pilih Rotate CW pada
Properties

Klik frame 20 pindahkan objek


bintang ke sebelah kanan
menggunakan Selection Tool,
perbesar objek bintang
menggunakan Free Transform
Tool (

Gambar 73. Membuat animasi geser

Klik pada frame 35, klik


menu Insert, Timeline,
Keyframe atau klik kanan
pada frame 35 klik Insert
Keyframe
Klik frame diantara 20 s.d.
35, klik kanan mouse klik
Insert Create Motion
Tween
Klik frame 20, klik
objek bintang, pilih
Color Alpha dengan
ukuran 100% pada
jendela Properties
Klik frame 35, klik
objek bintang, pilih
Color Alpha dengan
ukuran 0% pada
jendela Properties
Gambar 74. Membuat efek animasi warna
Untuk dapat melihat hasil animasinya, Klik menu Control, klik Test Movie.
Atau dapat menekan tombol Ctrl + Enter
2. Membuat Animasi Perubahan objek
Kita akan membuat animasi dengan perubahan objek polygon menjadi objek
bintang. Lakukanlah serperti pada perintah berikut.

Buatlah objek polygon dengan mengaktifkan Object Drawing


Option

pada tools

Gambar 75. Membuat objek polygon


Klik kanan pada frame 20
klik Insert Blank
Keyframe
Klik frame 20, buatlah
objek bintang di lokasi
yang berbeda (sebelah
kanan) dengan
mengaktifkan Object
Drawing
Option

pada tools

jarak
Frame 1

Frame 20

Klik diantara frame 1 s.d.


20, pilih Tween Shape
pada jendela properties
Untuk dapat melihat hasil
animasinya, Klik menu
Control, klik Test Movie.
Atau dapat menekan
tombol Ctrl + Enter

Gambar 76. Membuat animasi perubahan objek

JARINGAN DAN INTERNET

Materi Pembelajaran

2.1 Pengantar
Pada materi I Anda telah mengenal tentang internet yaitu sebuah jaringan yang
terdiri atas sejumlah komputer dan dapat saling terkoneksi dan berinteraksi. Tentu Anda
ingin memahami bagaimana agar dapat terkoneksi dengan jaringan internet.

2.2 Sistem Jaringan Komputer


Silakan Anda perhatikan, jaringan computer menghubungan dua computer atau
lebih yang berada pada suatu gedung, sebuah kota, sebuah wilayah, dan secara global.
Hal ini dapat pula kita analogi kan dengan kehidupan sosial. Ada lingkup keluarga yang
dibangun oleh individu-indivdu, lingkup rukun tetangga yang terdiri atas beberapa

keluarga dan seterusnya sanpai lingkup internasional. Demikian halnya dengan koneksi
pada sistem jaringan internet. Berdasarkan teknologi yang digunakan dan lingkup area
geografi, secara umum sistem jaringan komputer dapat digolongkan sebagai berikut.

2.2.1 Local Area Network ( LAN )


Jaringan jenis LAN biasanya digunakan untuk area atau wilayah yang kecil
misalnya jaringan pada sebuah bangunan, sekolah, unit lembaga atau kampus. Fungsi
LAN sebagai satu jaringan
yang
menghubungkan sejumlah komputer yang
berada dalam kawasan tertentu seperti di
dalam kampus, dalam sebuah bangunan,
dan dalam ruang yang yang seringkali
dihubungkan
dengan
minikomputer.
Namun begitu, jarang sekali LAN meliputi
kawasan yang lebih dari satu gedung.
Komputer-komputer
ini
dapat
dihubungkan dengan pelbagai cara seperti
kabel pasangan, serat optik, kabel telepon,
dan cahaya inframerah, serta isyarat radio.
Gambar 2.1 Jaringan LAN
Konfigurasi keterhubungan antara
beberapa komputer dikenal dengan topologi. Setiap topologi perlu melaksanakan
kerjasama yang biasa ditemui dalam jaringan yaitu pesan dari satu komputer ke
komputer yang lain atau petunjuk supaya menjalankan tugas yang tersimpan di dalam
jaringan. Data atau tugas yang diminta oleh pemesan mungkin disimpan pada komputer
yang digunakan oleh seorang rekan kerja dalam jaringan atau pada layanan file yang
disebut komputer server. Sebuah server adalah komputer khusus yang dapat melayani
kebutuhan komputer lain dalam lingkup tersebut. Pelayan file biasanya merupakan
komputer berkapasitas tinggi dan mempunyai perangkat keras yang tidak digunakan
oleh individu pada jaringan itu. Pelayan file mempunyai tempat untuk semua data dari
sistem jaringan. Selain itu, pelayan file hanya untuk melayan semua komputer yang
berada di dalam sistem jaringan. Komputer-komputer yang disambung dengan pelayan
file dikenali sebagai stasiun kerja (workstations). Stasiun kerja tidak semestinya memiliki
otoritas seperti pelayan komputer, namun komputer-komputer dapat mempunyai data
tambahan pada perangkat keras masing-masing. Setiap komputer yang menggunakan
pelayan file dari server dikenal sebagai pelanggan (client). Perangkat cetak dapat juga
disambung dengan jaringan supaya dapat digunakan oleh semua pelanggan LAN.
Untuk menggunakannya, jaringan haruslah menerima pesanan dari komputer individu

atau node yang dihubungkan pada jaringan dan mempunyai cara untuk mengendalikan
pesanan yang datang secara serentak. Komputer yang mendapat pelayanan jaringan,
harus mempunyai cara untuk menghantar pesan dari satu komputer ke komputer lain
supaya pesan hanya menuju node yang diperlukan dan tidak muncul di komputer yang
lain. Sistem jaringan melakukan semua proses secepat mungkin sambil memberi
pelayanan yang seadil mungkin mengikut giliran di antara node lain di dalam LAN.

2.2.2 Metropolitan Area Network ( MAN )


Jaringan
kawasan
metropolitan
(metropolitan area network/MAN) lazimnya
melingkupi kawasan yang lebih luas dibanding
dengan LAN. Jaringan
MAN biasanya
dioperasikan di bandara-bandara, gabungan
beberapa buah sekolah ataupun di sebuah
daerah. Dengan menjalankan suatu jaringan
keterhubungan yang besar, informasi dapat
disebarkan dengan lebih meluas, cepat dan
bermakna. Perpustakaan-perpustakaan umum
dan agen-agen
pemerintahan biasanya
Gambar 2.2 Jaringan Internet
menggunakan MAN. Satu contoh penggunaan
MAN adalah di Pasco County yang terletak di Florida, Amerika Serikat. Jaringan MAN di
sini dikenal sebagai the MIND Network yang mana jaringan tersebut berfungsi
menghubungkan semua pusat media Pasco dengan komputer utama (centralized
mainframe) yang terletak di daerah dengan menggunakan telephon kabel koaksial, atau
alat komunikasi tanpa kabel (wireless communications providers). Sebagai contoh dalam
bidang perdagangan, satu komputer pribadi menghantar data kepada satu
minikomputer atau komputer utama (server ). Ini hanya akan berlaku jika komputer
pribadi tersebut dapat bersaing atau sebagai terminal. Jika sebuah komputer pribadi
digunakan sebagai terminal, memindahkan file (file transfer software) membolehkan
pengguna untuk mengambil file (download) dari hos ataupun menghantar data ke hos
(upload). Download file berarti membuka dan mengambil data dari sebuah komputer
pribadi yang lain dan menghantar data ke komputer yang berkenaan yang diminta oleh
pengguna. Upload file berarti pengguna membuka file data dan menghantarkannya ke
sebuah komputer yang lain.

2.2.3 Wide Area Network (WAN)

Jaringan kawasan luas (wide area network/WAN) menghubungkan komputer pada


suatu kawasan yang lebih luas secara geografi, contoh menghubungkan Florida, Amerika
Serikat dengan dunia. Jaringan WAN berupaya menghubungkan sekolah-sekolah di
Florida dengan tempat-tempat lain di dunia sebagai contoh Tokyo hanya dalam waktu
beberapa menit saja, tanpa perlu menyediakan sejumlah uang yang besar untuk
membayar telepon. Namun demikian, jaringan WAN ini lebih rumit dan kompleks. Ia
memerlukan pelbagai peralatan dan data sebelum jaringan setempat dan metropolitan
berhubungan dengan komunikasi secara global dan antarabangsa seperti internet. Pada
dasarnya, jaringan WAN hampir serupa dengan LAN atau MAN. Jaringan kawasan
luas yang menggabungkan dua atau lebih jaringan kawasan setempat dan biasanya
melibatkan suatu kawasan geografi yang luas. Con-tohnya, satu lembaga yang
mempunyai ibu kota di suatu tempat, kilang di suatu tempat yang lain dan gabungan pemasaran di suatu kawasan yang agak jauh dari kedua kawasan tersebut.

1.4 Berbagai Aplikasi dari Internet


Aplikasi Internet yang tersedia saat ini sudah banyak dan terus bertambah seiring
dengan kemajuan teknologi infomasi. Aplikasi-aplikasi internet ini kemudian digunakan
dalam berbagai bidang seperti bidang akademis, militer, medis, media massa, dan
berbagai sektor industri lainnya. Dari sekian banyak aplikasi internet yang ada, yang
banyak dikenal dan digunakan antara lain: Word Wide Web (www), Electronik mail, Mailing
List (milis), Newsgroup, Internet Relay Chat (IRC), File Transfer Protocol (ftp), Telnet, Gopher,
dan Ping. Fungsi masing-masing aplikasi tersebut adalah sebagai berikut.
1.4.1 Word Wide Web ( WWW )
World Wide Web (WWW) adalah aplikasi yang paling menarik di internet dan
seperti e-mail, aplikasi ini sangat penting dan banyak digunakan. Dokumen Web tersebut
dibuat dengan format hypertext dan hypermedia dengan menggunakan hypertext markup
language (HTML). HTML mempunyai kemampuan untuk menghubungkan (link) sebuah
dokumen dengan dokumen yang lain. Dokumen yang dibuat dengan HTML tersebut
dapat memuat teks, gambar, animasi, audio dan vidio. Aplikasi ini kadang disebut The
Killer Application atau the world is at your fingertip karena Anda boleh mendapatkan
informasi dengan mudah sekali bukan sekadar teks bahkan gambar (images), maupun
multimedia. Dalam aplikasi ini banyak kemudahan yang dapat dilakukan antara lain
memesan atau membeli suatu barang secara online, mendaftar secara online, mencapai
multimedia. Informasi yang diletakkan di WWW disebut homepage dan setiap homepage

mempunyai alamatnya masing-masing. Untuk dapat menarik perhatian pengguna


sehingga homepage dapat sering dikunjungi, maka Anda harus dibangun semenarik
mungkin dan kaya akan informasi yang jelas. Dalam hal ini bidang seni sangat
diperlukan, sehingga dunia periklanan dan dunia perniagaan semakin sinergi.

1.4.2 Electronic Mail (E-mail )


Electronic mail (E-mail) adalah salah satu kemudahan atau aplikasi yang paling
banyak digunakan di internet. Hal ini karena e-mail merupakan alat komunikasi yang
paling murah dan cepat. Melalui e-mail Anda dapat berhubungan dengan siapa saja
yang terhubung ke internet di seluruh dunia dengan biaya relatif terjangkau. Konsep email adalah seperti Anda mengirim surat dengan pos biasa, dengan beralamatkan
tempat yang Anda tuju. Dari pos tersebut akan disampaikan ke pos yang terdekat
dengan alamat yang dituju dan akhirnya sampai ke alamat tersebut. Penerima hanya
membuka kotak pos saja yang ada di depan rumah, sedangkan pengirim tidak tahu
apakah orang yang dituju tersebut sudah menerima surat tersebut, sampai surat itu
dibalas. Dengan e-mail data dikirim secara elektronik sehingga sampai di tujuan sangat
cepat. Anda juga dapat
mengirim file-file seperti
program, gambar, grafik
dan sebagainya, dan dapat
mengirim ke lebih dari satu
orang sekaligus dalam satu
waktu.

1.4.3 Mailing List (Milis)


Mailing list atau sering
juga disebut milis adalah
aplikasi internet
yang
digunakan sebagai sarana
diskusi
atau
bertukar
Gambar 1.5 Tampilan sebuah situs
informasi dalam satu kelompok melalui e-mail. Setiap e-mail yang dikirim ke alamat milis
akan dikirim ke seluruh alamat e-mail yang terdaftar sebagai anggota milis tersebut.
Milis sebenarnya bentuk lain dari e-mail. Fasilitas ini digunakan oleh kelompok-

kelompok untuk bertukar informasi dan berdiskusi sesama anggota kelompok. Milis
mempunyai sifat yang sama dengan e-mail.

1.4.4 Newgroup
Yang dimaksud "newsgroup" adalah forum perbincangan, atau boleh dibayangkan
sebagai suatu tempat di mana terdapat ruangan-ruangan perbincangan yang unik, dan
tiap-tiap ruangan mempunyai topik perbincangan yang berbeda. Di setiap ruangan itu
biasanya terdapat lebih dari satu orang yang saling bertukar pendapat atau pikiran. Jadi
Anda memberikan pendapat Anda ke semua orang yang ada di ruangan tersebut.
Newsgroup juga dianggap seperti "Bulletin Board" yang ada di sekolah atau kantor, di
mana setiap orang boleh meletakkan artikel-artikel atau pendapat-pendapatnya dan
boleh dilihat dan dibaca oleh semua orang. Dengan aplikasi newsgroup artikel atau surat
yang Anda kirim dapat dengan cepat terletak di grup yang Anda inginkan.

1.4.5 Internet Relay Chat (IRC)


Internet Relay Chat (IRC) adalah aplikasi internet yang digunakan untuk
bercakap-cakap di internet . Bercakap-cakap di internet dikenal dengan istilah chatting.
Chatting dilakukan dengan cara mengetik apa yang ingin Anda katakan kepada teman
chatting Anda, kemudian mengirimkannya dalam bentuk teks. Melalui chating Anda
dapat berkenalan dan bercerita dengan orang lain di belahan dunia lain.

1.4.6 File Transfer Protocol (FTP)


File transfer protocol yang disingkat dengan FTP adalah aplikasi internet yang di
gunakan untuk mengirimkan atau mengambil file ke atau dari sebuah komputer lain.
FTP memungkinkan transfer data lebih cepat. FTP sering digunakan untuk mencari dan
mengambil (download) arsip file di suatu server di internet yang mempunyai alamat
tertentu yang menyediakan berbagai arsip (file). File tersebut memang diizinkan untuk
diambil oleh penguna internet yang membutuhkan. File ini dapat berupa hasil
penelitian, artikel-artikel, jurnal dan lain-lain. FTP juga dipergunakan untuk mengupload file materi situs (homepage) sehingga dapat diakses oleh penguna dari pelosok
dunia.

1.4.7 Telnet

Telnet adalah aplikasi internet yang digunakan untuk mengakses komputer yang
letaknya jauh. Telnet dapat Anda gunakan apabila Anda mempunyai alamat IP (IP
Address) dari komputer yang akan diakses dan Anda juga harus mempunyai hak akses
(User ID dan password).

1.4.8 Gopher
Gopher adalah aplikasi yang digunakan untuk mencari informasi yang ada
diinternet. Namun informasi yang dicari hanya terbatas pada teks saja. Untuk
mendapatkan informasi melalui gopher, Anda harus menghubungkan diri dengan gopher
server yang ada di internet .

WEB DESAIN / FRONTPAGE

A. Fungsi Menu dan Ikon


1. Menu Bar

Gambar 8. Tampilan Menu Bar

Menu Bar adalah barisan menu yang menampilkan perintah yang digunakan
untuk mengatur dan mengolah objek. Masing-masing menu mempunyai
submenu dan perintah. Pada modul ini dijelaskan fungsi submenu-submenu yang
sering digunakan dalam perangkat lunak desain web.
a. Menu View
Menu ini berisi perintah yang berhubungan dengan pengaturan tampilan di
layer dan pengaturan letak menu-menu dan ikon-ikon tambahan. Menu View
terdiri atas hal-hal yang diuraikan pada tabel 7 berikut ini.

Tabel 7. Fungsi Menu View


Menu dan Ikon

Fungsi Perintah
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
halaman web aktif di lembar kerja FrontPage
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
folder di lembar kerja FrontPage
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
direktori web di server
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
berbagai laporan yang berhubungan dengan
website yang sedang dibangun
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
bantuk dari navigasi website yang sedang
dibangun
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
bentuk alur tautan (hyperlinks) dari satu halaman

ke halaman lain di website yang sedang dibangun


Perintah yang digunakan untuk menampilkan
daftar yang harus dikerjakan (tasks) ketika kita
membangun website, biasanya menu ini muncul
ketika kita memulai membangun website dari
sebuah template FrontPage
Perintah yang digunakan untuk pengaturan
tampilan Ruler dan Grid di lembar kerja FrontPage
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
Tracing Image atau gambar yang dijadikan
panduan dalam membuat halaman web
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
daftar folder dalam direktori local website yang
sedang dibangun
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
Navigation Pane di lembar kerja FrontPage
Perintah yang digunakan untuk menampilkan
Task Pane di lembar kerja FrontPage

b. Menu Insert
Menu ini berisi perintah yang berhubungan dengan penyisipan objek ke
halaman web. Menu ini terdiri atas hal-hal yang diuraikan pada tabel 8 berikut
ini.

Tabel 8. Fungsi Menu Insert


Menu dan Ikon

Fungsi Perintah
Perintah yang digunakan untuk menyisipkan break
Perintah yang digunakan untuk menyisipkan garis
mendatar
Perintah yang digunakan untuk menyisipkan layer
Perintah yang digunakan untuk menyisipkan frame
yang berupa layer
Perintah yang digunakan untuk menyisipkan tanggal
dan waktu
Perintah yang digunakan untuk menyisipkan simbol
Perintah yang digunakan untuk menyisipkan
komentar
Perintah yang digunakan untuk menyisipkan
kompone web yang telah disediakan, seperti marquee,
button, hit counter, dan sebagainya
Perintah yang digunakan untuk menambahkan basis
data
Perintah yang digunakan untuk menambahkan
omponen form yang berupa textbox, text area, label,
dan sebagainya
Perintah yang digunakan untuk menyisipkan gambar
Perintah yang digunakan untuk menambahkan
tombol interaktif
Perintah yang digunakan untuk menambahkan file
lain
Perintah yang digunakan untuk memberikan
penanda (bookmark)
Perintah yang digunakan untuk membuat link yang
terhubung ke file lain

PTD KAYU

c. Struktur Kayu
Penebangan pohon dilakukan bila pohon telah cukup umurnya, untuk mendapatkan
mutu baik. Batang dari pohon merupakan bagian yang menghasilkan kayu untuk bahan
bangunan. Bahan kayu keras yang diameternya tidak kurang dari 20 cm dan panjang
bagian lurusnya minimal 1 m, masih dapat digunakan untuk bahan mebel dan kerajinan
tangan. Bila batang pohon ditebang, gelang-gelang tahunan dapat terlihat pada tampang
melintang dan menunjukkan umur dari pohon. Lihat gambar struktur penampang
batang. Tiap tahun terbentuk satu gelang tahunan. Pohon di Indonesia tumbuh lebih
cepat pada musim hujan dibandingkan pada musim panas. Oleh karena itu, terjadi
perbedaan warna pada batang dan gelang tahunan.

Gambar: 9 Struktur Penampang Batang

d. Kegunaan Bahan Kayu

Pada tahun 857 Masehi, Penduduk Indonesia membangun rumah dengan menggunakan
bahan kayu, karena kebutuhan tempat untuk berteduh menghindari diri dari ancaman
binatang buas, dan pengaruh cuaca. Manusia pada zaman dulu membangun rumah
menggunakan batang-batang pohon. Peralatan yang digunakan berupa kapak, pahat,
dan gergaji. Dengan peralatan tersebut, mereka menebang pohon dan menggergaji
sesuai ukuran, batang-batang yang sudah dipotong tersebut dirakit menjadi sebuah
rumah. Ini terbukti dari peninggalan nenek moyang kita yaitu rumah tradisional dari
kayu.

Gambar: 10 Rumah dari kayu

Kini selain kayu untuk membangun rumah, kayu juga dapat dibuat sebagai bahan baku
pembuatan kertas, pensil, dan alat tulis lainya. Selain itu kayu dapat dibuat menjadi

mebel seperti lemari pakaian, meja, kursi makan, tempat tidur bahkan untuk souvenir
kerajinan tangan dan sebagainya.

Gambar: 11 Perlengkapan rumah tangga

Menurut jenisnya kayu ada yang keras dan ada pula yang lunak. Pada kayu yang lunak
biasanya orang digunakan untuk perlengkapan rumah tangga dan sebagainya,
sedangkan jenis kayu yang keras biasanya digunakan orang untuk jembatan, rangka
atap bangunan, dan mebel seperti kursi, tempat tidur dan sebagainya. Jenis kayu yang
keras selain kuat juga tahan lama jika dibanding jenis kayu lunak.

Gambar: 12 Jembatan dari kayu

c. Kekuatan Kayu
Lembaga Penelitian Hasil Hutan (LPHH) di Bogor telah melakukan penelitian mengenai
kayu-kayu di Indonesia. Untuk berbagai keperluan, kayu-kayu tersebut dinilai menurut
kekuatanya yang ditentukan dari tingkat dan pemakaian kayu.
Untuk tingkat kekuatan kayu, di dilakukan pengujian kuat tarik, kuat lentur, dan kuat
tekan, serta pengujian berat jenis kayu. Persyaratan untuk masing-masing tingkat
menurut Den Berger ditentukan sebagai berikut:

Tingkat

II

III IV

a. Kuat lentur
dalam Kg /
cm2
1000

725

500 360 < 360

b. Kuat tekan
dalam Kg /
cm2

750

425

300 215 < 215

c. Berat Jenis
dalam Kg /
cm3

0,9

0,6

0,4 0,3 < 0,3

Jenis kayu yang termasuk pada tingkat I (satu) diantaranya: kayu jati, merbau, bengkirai,
resak, biasa digunakan pada konstruksi yang berat. Pada tingkat II (dua) diantaranya:
kayu rasamala, merawan, digunakan untuk konstruksi berat terlindungi. Untuk tingkat
III (tiga) diantaranya: kayu puspa, kamper, kemuning digunakan konstruksi berat
terlindungi. Untuk tingkat IV (empat) diantaranya: kayu meranti, suren, Mahoni,
sungkai, pinus, lame digunakan untuk konstruksi ringan dan tingkat V (lima)
diantaranya: kayu albasia untuk pekerjaan keperluan sementara.

Kayu adalah bahan elastis yang dapat dibebani, tidak akan patah bila dibebani dengan
beban ringan, seperti gambar di bawah ini:

Apabila kayu dibebani dengan beban terlalu berat, maka kayu akan patah, seperti
gambar di bawah ini:

Kuat Tekan:
Kayu dapat ditekan searah/sejajar serat kayu dan juga tegak lurus arah serat kayu.
Kayu lebih kuat menerima tekanan sejajar serat kayu dibandingkan arah tegak lurus
serat kayu. Bila diberi beban melebihi kuat tekan kayu, kayu akan tertekuk dan patah.

Kuat Tarik :
Kayu dapat ditarik searah/sejajar serat kayu dan juga tegak lurus arah serat kayu.
Kayu lebih kuat menerima tarikan sejajar serat kayu dibandingkan arah tegak lurus serat
kayu.

Kuat Lentur:

Kayu ditumpu pada dua titik dapat menerima beban dan akan lentur sampai batas kuat
lentur kayu yang diijinkan, dan kayu akan patah bila melampaui kuat lentur yang
diijinkan, seperti gambar berikut:

PTD LISTRIK

KONSEP LISTRIK
Sebenarnya listrik sudah lama ditemukan. Namun, untuk peman-faatan listrik
menjadi energi lain dimulai sejak ditemukannya beberapa penemuan oleh Thomas Alva
Edison (1847-1931), termasuk di antaranya lampu pijar.

Gambar 1-1 Thomas Alva Edison

Setiap hari kita begitu akrab dengan listrik.


Bila listrik padam tentunya sangat merepotkan kita
semua. Bayangkan mulai lampu, televisi, kulkas,
pompa air dan peralatan rumah tangga lainnya tidak
dapat bekerja.
Dari peristiwa tersebut kalian
berpikir dan sadar betapa pentingnya listrik. Lalu
apa sebenarnya listrik tersebut?
Ada empat hal yang perlu diketahui tentang listrik,
yaitu :
a. Listrik mempunyai arus disebut arus listrik, dengan simbol I dan dinyatakan dalam
satuan ampere ditulis A,
b. Listrik mempunyai tekanan (tegangan) disebut tegangan listrik, dengan simbol U dan
dinyatakan dalam satuan volt ditulis V,
c. Listrik mempunyai hambatan disebut hambatan listrik, dengan simbol R dan
dinyatakan dalam satuan ohm ditulis ,
d. Listrik mempunyai daya disebut daya listrik, dengan simbol P dan dinyatakan dalam
satuan watt ditulis W.
Dengan memanfaatkan energi listrik manusia banyak terbantu dalam kehidupannya,
misalnya dengan listrik kita dapat memperoleh panas melalui rice cooker atau kompor listrik
untuk memasak nasi, memperoleh cahaya penerang melalui lampu dan memperoleh air
melalui pompa air yang berputar (bergerak) menghisap air.
Agar listrik dapat dimanfaatkan secara aman, dibutuhkan instalasi pengkabelan
(instalasi listrik) untuk penerangan dan kotak kontak. Kotak kontak digunakan untuk
menghubungkan peralatan listrik ke sumber listrik. Suatu instalasi listrik terdiri dari
komponen-komponen listrik, misal-nya dudukan lampu (Lamp Holder atau Fitting}, kotak
kontak (Stop Contact), saklar (Switch), sekering (Fuse), pemutus rangkaian mini (MCB) dan
pengukur pemakaian daya.

Pernahkah kalian mendengar orang berkata daya listrik di rumah saya 450
watt? dan apakah artinya? Artinya daya listrik yang terpasang pada rumah orang
tersebut dapat dipakai untuk mengaktifkan peralatan listrik maksimum 450 watt
dan bila lebih maka akan terjadi kelebihan beban yang mengakibatkan komponen

pengaman bekerja memutuskan aliran listrik. Hal ini perlu diketahui agar kita dapat
mengatur jumlah pemakaian peralatan listrik di rumah secara bergantian.
Bagaimanakah cara kita mengetahui daya dari peralatan tersebut? Umumnya
setiap peralatan listrik dan lampu penerangan oleh pabriknya dicantumkan daya
dan tegangan operasinya, misalnya lampu pijar dengan tulisan 220V/25W yang
tertulis pada permukaan lampu tersebut. Tulisan tersebut berarti lampu pijar dapat
dihubungkan ke aliran listrik yang bertegangan 220V dengan daya listrik yang
dipakai oleh lampu tersebut sebesar 25 Watt.
Demikian juga dengan peralatan listrik yang lain selalu disertai dengan datadata tersebut. Oleh karena itu, sangat mudah bagi kalian untuk menghitung berapa
daya listrik yang dibutuhkan untuk mengoperasikan semua peralatan listrik yang
ada di rumah kalian, dengan hanya menjumlahkan semua nilai daya yang tertera
pada masing-masing peralatan listrik tersebut. Tentunya bila hasil perhitungan
kalian menunjukkan nilai yang lebih besar dari daya listrik yang terpasang pada
rumah, maka perlu ada pengaturan pemakaian agar pemakaian tidak melebihi daya
listrik yang tersedia.

Gambar 2: Beberapa peralatan listrik

Instalasi listrik untuk penerangan atau biasa disebut dengan instalasi penerangan
adalah instalasi listrik yang memberi energi listrik untuk keperluan penerangan (lampu).
Sebelum kalian melakukan pemasangan instalasi listrik penerangan, perlu dilakukan
perencanaan terlebih dahulu. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam perencanaan instalasi
listrik penerangan adalah sebagai berikut.

Rumah kayu
Pemasangan instalasi penerangan pada rumah kayu, seluruhnya dipergunakan pipa
union atau PVC kecuali bagian atas langit-langit. Penempatan komponen listrik yang

berupa sakelar dan stop kontak dapat dipasangkan pada tiang rumah. Komponen
tersebut tidak dipasangkan pada dinding karena tebal dinding tidak memenuhi syarat.

Rumah tembok
Pemasangan instalasi listrik pada rumah tembok kita gunakan pipa union atau PVC.
Dahulu pipa dipasang pada permukaan tembok atau dinding. Sekarang pada umumnya
pipa dipasang atau ditanam dalam tembok sehingga instalasi tidak kelihatan. Beberapa
komponen yang dapat ditanam seperti sakelar dan stop kontak.

Agar kalian dapat membaca gambar bagan pada instalasi listrik penerangan, berikut
ini dituliskan simbol-simbol yang digunakan pada gambar bagan instalasi.

= Saklar tunggal

= Saklar deret (seri)

= Saklar tukar

Stop kontak berarde atau dengan hubung-an pembumian (ground)

Stop kontak tanpa arde

= Lampu pijar

= Lampu TL

= Kawat nol (kawat tidak

Kawat hubung (kawat

= Kawat fasa (kawat

bertegangan)

fasa setelah keluar dari sakelar

bertegangan)

Gambar 26:
Simbol-simbol instalsi penerangan

Anda mungkin juga menyukai