Anda di halaman 1dari 1

POLITEKNIK KESEHATAN TANJUNG KARANG

JURUSAN KEPERAWATAN TANJUNG KARANG


Karya Tulis Ilmiah, Juni 2015
Adam Bayu Setiadi
GAMBARAN FAKTOR-FAKTOR KEJADIAN TUBERKULOSIS PARU DI
WILAYAH KERJA PUSKESMAS PANJANG BANDAR LAMPUNG
TAHUN 2014
xv + 65 halaman, 9 tabel, 2 gambar dan 10 lampiran
ABSTRAK
Tuberkulosis paru adalah penyakit radang parenkim paru karena infeksi
kuman Mycobacterium tuberculosis. Berdasarkan Profil Kesehatan Kota Bandar
Lampung tahun 2013, jumlah penderita tuberkulosis paru BTA positif tertinggi
adalah wilayah Puskesmas Panjang, dimana tercatat jumlah kasus tuberkulosis
paru pada tahun 2010 sebanyak 116 orang, tahun 2011 sebanyak 101 orang, tahun
2012 sebanyak 109 orang, tahun 2013 sebanyak 163 orang, dan tahun 2014
sebanyak 141 orang. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran faktorfaktor kejadian tuberkulosis paru di Wilayah Kerja Puskesmas Panjang Bandar
Lampung tahun 2014.
Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif untuk menghitung
persentase dengan desain cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah
penderita tuberkulosis paru di Wilayah Kerja Puskesmas Panjang Bandar
Lampung tahun 2014, untuk sampel dihitung dengan simple random sampling
yang berjumlah 91 orang. Analisis data dilakukan dengan menyajikan persentase
umur, kondisi rumah, kondisi sosial ekonomi, dan pengetahuan responden.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah jumlah responden yang terbanyak
mengalami tuberkulosis paru memiliki umur 26-35 tahun (40,7%), pendapatan
rendah atau dibawah UMR Lampung (76,9%), kondisi rumah buruk (73,6%), dan
pengetahuan baik (96,7%). Saran yang dapat diberikan adalah diharapkan petugas
puskesmas dapat memberikan informasi tentang syarat rumah yang sehat dan
makanan pengganti yang mengandung gizi seimbang (karbohidrat, protein,
vitamin dan mineral) yang dapat dijangkau oleh masyarakat dengan tingkat
ekonomi yang rendah, sehingga angka kejadian tuberkulosis paru tidak
meningkat.
Kata kunci
: Tuberkulosis Paru, Faktor-Faktor Kejadian
Daftar bacaan : 26 (2007 2013)

iii

Anda mungkin juga menyukai