Anda di halaman 1dari 8

KEMENTERIAN PEKERJAAN UMUM DAN PERUMAHAN RAKYAT

DIREKTORAT JENDERAL BINA MARGA

LAPORAN RENCANA SURVEI


JALAN BEBAS HAMBATAN YOGYAKARTASOLO

PT. BLANTICKINDO ANEKA


Planning Engineering Designing Management Economic
Consultant
Jln. Ciniru IV No.13 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

021-7247489
blantick.aneka@gmail.com

I. Jenis Survei yang Dilakukan


I.1 Survei Penghitungan Lalu lintas (Traffic Count Survey)

Penghitungan volume lalu lintas dilakukan di sejumlah ruas jalan utama


yang mewakili pergerakan hari kerja dan hari libur. Survei dilakukan di
sejumlah titik di ruas jalan yang berada di sekitar koridor rencana, yaitu
ruas jalan Yogyakarta Solo dan sebaliknya, ruas jalan Kartasura
Boyolali dan sebaliknya, ruas jalan Yogyakarta Magelang dan sebaliknya,
ruas jalan Wonosari Yogyakarta dan sebaliknya, serta ruas jalan ring
road Utara dari Gejayang Seturan dan sebaliknya. Survey ini telah
dilaksanakan dari tanggal 30 Juli hingga 2 Agustus 2016. Gambar di
bawah memperlihatkan lokasi titik-titik yang menjadi lokasi survei.

I.2 Survei Waktu Perjalanan (Travel Time Survey)

Survey waktu perjalanan dilakukan untuk mengetahui waktu yang


dibutuhkan oleh kendaraan untuk melewati seksi jalan yang disurvei
termasuk waktu berhenti karena hambatan-hambatan. Survey dilakukan
pada 3 ruas, yaitu ruas Yogyakarata Solo, ruas Yogyakarta Wonosari, dan
ruas Yogyakarta Magelang. Survei ini juga telah dilakukan dari tanggal 30 Juli

hingga 2 Agustus 2016. Berikut hasil survey ditunjukkan dalam tabel di


bawah ini.

Kecepatan Bergerak
(km/jam)

Titik-titik Kontrol
Ke

Waktu
(menit)

Panjang
(km)

Solo

69

54,8

47,65

Wonosari

41

37,7

55,17

Magelan
g

63

44

41,9

Dari
Yogyakart
a
Yogyakart
a
Yogyakart
a

I.3 Survei willingness to pay (WTP) / affordability to pay (ATP)


Dilakukan

survai

WTP/ATP

untuk

menentukan

batas-batas

kemampuan/kemauan bayar calon pengguna jalan tol. Survai ini dilakukan


sepanjang koridor jalan tol dengan memperhatikan karakteristik sosial
ekonomi calon pengguna dan wilayah/zona. Survai Willingness-to-Pay
dilakukan

dengan

metoda

Stated

Preference

(SP)

dengan

target

responden yang representatif. Perancangan dan pelaksanaan survei


(termasuk pemilihan sampel dan metoda wawancara) harus dilakukan
secara cermat agar diperoleh hasil survai yang representatif. Lokasi survei
ditunjukkan pada titik A dan B pada gambar di bawah ini, juga salah satu
dokumentasi dari survei yang telah dilakukan pada 31 Juli hingga 4
Agustus 2016.

I.4 Survei Topograf


Survei topografi dilakukan di sepanjang rencana trase jalan di dalam
koridor yang ditetapkan untuk penyiapan peta topografi dengan skala 1 :
1000. Gambar di bawah menunjukkan 12 titik yang akan menjadi lokasi
survei ini.

I.5 Survai Geoteknik


Dilakukan survai geoteknik yaitu melakukan pekerjaan sondir. Berikut
ditampilkan gambar yang menunjukkan lokasi rencana survei geoteknik.

I.2 Jadwal Survei


Tabel di bawah memperlihatkan detai pelaksanaan dan rencana jadwal
perancanaan. Dari beberapa uraian tersebut, ada beberapa kegiatan yang
telah dilakukan, seperti survey TC, survei waktu perjalanan, dan survey
ATP/WTP

Anda mungkin juga menyukai