Anda di halaman 1dari 3

Seorang anak dibawa oleh ibunya dengan keluhan BAB

encer sejak 1 hari yang lalu disertai demam. Dari


pemeriksaan fisik didapatkan mata cekung dan anak tidak
mau minum. Penatalaksanaan yang tepat pada anak
tersebut adalah
A. Rehidrasi, antibiotik yang sesuai, antipiretik
B. Rehidrasi, antivirus, antipiretik
C. Rehidrasi, antipiretik, terapi cairan
D. Rehidrasi, antibiotikyang sesuai, antipiretik, terapi
cairan
E. Rehidrasi, antibiotikyang sesuai, terapi cairan
Laki-laki 23 tahun datang ke IGD dengan keluhan nyeri
perut kanan. Dari pemeriksaan fisik didapatkan nyeri kanan
bawah disertai mual, muntah, tidak nafsu makan. Suhu
tubuh 37,8 C, nyeri tekan Mc.Burney positif, nyeri tekan
lepas positif. Pada pemeriksaan laboratorium leukosit
9000/L, segmen 86%. Berapakah skor Alvarado pada
kasus diatas?
A. 6
B. 7
C. 8
D. 9
E. 10
Seseorang dating dengan keluhan tidak bisa BAB, 3 hari
yang lalu pasien diare dan diberikan obat agar tidak diare.
Obat apakah yang mungkin menyebabkan keluhan pasien
tersebut?
A. Papaverin
B. Kaolin
C. Norit
D. Attapulgit
E. Loperamid
Anak perempuan usia 4 tahun datang diantar ibunya ke
puskesmas dengan BAB disertai lendir dan darah sejak 3
minggu yang lalu. BAB mengejan dan sedikit-sedikit 45x/hari, nyeri perut (+), suhu badan 36,8 C. Daiagnosis
pada pasien ini adalah
A. Disentri basiler
B. Disentri amoeba
C. Intoleransi glukos
D. Polip recti
E. Demam tifoid
Seorang laki-laki 39 tahun datang dengan keluhan demam
tinggi sejak 7 hari yang lalu. Pasien juga mengeluhkan
badan terasa sakit, lemas, mual, dan muntah. Pasien
bekerja sebagai penjagal hewan. Dari pemeriksaan fisik
didaptkan badan kuning, TD 130/80 mmHg, nadi
100x/menit, suhu 40 C, RR 18x/menit, sclera ikterik,
didapatkan nyeri tekan pada muskulus gastroknemius.
Pemeriksaan laboratorium Hb 11.5, ureum dan kreatinin

meningkat. Diagnosis yang paling tepat untuk pasien diatas


adalah
A. Antraks
B. Leptospirosis
C. Demam tifoid
D. Malaria
E. Dengue Fever
Seorang anak laki-laki 13 tahun dibawa ibunya ke
puskesmas dengan keluhan badan lemas. 4 hari yang lalu
pasien mengalami demam tinggi yang muncul terus
menerus, turun dengan pemberian parasetamol namun
kemudian naik kembali. Demam disertai nyeri kepala, ngilu
otot, dan sendi. Saat ini demam turun namun pasien
mengeluh nyeri ulu hati. Pada pemeriksaan fisik kesadaran
apatis, TD 100/85 mmHg, nadi 112x/menit, RR 18x/menit,
suhu 37 C, kulit lembap, rumple leed (+). Telapak tangan
dingin serta lembap. Pada pemeriksaan laboratorium HHb
13,2 g/dL, leukosit 4600/mm3 , trombosit 100.000.
Kemungkinan diagnosis pada kasus diatas adalah?
A. Dengue fever
B. DHF grade I
C. DHF Grade II
D. DHF grade III
E. DHF Grade IV
Bayi 8 bulan dibawa ke IGD dengan diare sudah 3 hari,
frekuensi sering, tidak ada lendir dan darah. Disertai
demam, batuk, dan pilek. Bayi tidak mau menetek, air mata
(-), mata cowong (+), turgor kulit kembali sangat lambat.
Berdasarkan rekomendasi WHO, apa terapi yang tepat
untuk pasien tersebut
A. Probiotik 1x1 sachet
B. Tablet zinc 20mg/hari selama 10 hari
C. Kotrimoxazol
D. Tablet zinc 10 mg/hari selama 10 hari
E. Injeksi antibiotic
Seorang perempuan 30 tahun datang dengan keluhan tidak
bisa kentut sejak 2 hari yang lalu disertai mual dan muntah.
Pasien memiliki riwayat operasi usus buntu 1 minggu yang
lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan perut distended TD
75/45 mmHg, Nadi 120x/menit, RR 30x/menit, Suhu 37 C.
Diagnosis yang tepat pada pasien tersebut adalah
A. Ileus obstruktif
B. Ileus paralitik
C. Gastritis akut
D. Gastroenteritis kronik
E. Kolesistitis
Anak perempuan 10 tahun dibawa ibunya dengan keluhan
mata kuning sejak 2 hari yang lalu. 1 minggu sebelumnya
mengeluh lemas, nafsu makan menurun, mual, dan air
kencing pekat seperti the. Di sekolah ada teman penderita

yang mengalami hal yang serupa, dan pasien sering jajan


sembarangan di sekolahnya. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan sclera ikterik, hepar teraba 4cm dibawah arkus
kostae, kulit ikterik. Apakah hasil pemeriksaan penunjang
yang paling mungkin pada kasus tersebut?
A. HbsAg +
B. Anti HBs +
C. HBeAg +
D. Hepatitis antigen +
E. IgM HAV +
Seorang anak datang dengan keluhan BAB berlendir dan
berdarah tanpa disertai diare. Pada foto polos abdomen
dijumpai massa berbentuk sausage shape. Diagnosis yang
mungkin pada pasien tersebut adalah
A. Intususepsi
B. Volvulus
C. Necrotizing enterocolitis
D. Giardiasis
E. Atresia esophagus
Seorang laki-laki usia 57 tahun datang dengan keluhan sulit
BAB sejak 6 bulan yang lalu. Pasien juga mengeluh berat
badan menurun 10 kg selama 2 bulan terakhir. Pada hasil
pemeriksaan colon in loop didapatkan penyempitan di
daerah rectosigmoid. Diagnosis yang mungkin pada pasien
tersebut adalah
A. Hirschprung disease
B. Crohn disease
C. Colitis ulseratif
D. Ca colon
E. Atresia ani
Anak laki-laki 6 tahun 10 bulan datang dengan keluhan
demam sejak 10 hari yang lalu. Pada minggu pertama,
demam dirasakan meningkat terutama pada malam hari
disertai mual, nyeri perut, dan kembung. Pada saat demam
tinggi, anak sering mengigau. Tanda vital suhu 39 C. Pada
pemeriksaan laboratorium didapatkan Hb 11.4; Ht 37%;
leukosit 10.000; trombosit 146.000. Obat pilihan utama
untuk kasus diatas adalah
A. Amoxicilin
B. Ceftriaxone
C. Kloramfenikol
D. Ciprofloxacin
E. Eritromisin

Anda mungkin juga menyukai