Anda di halaman 1dari 1

Jejak Jejak Menuju Universitas Indonesia

Jika boleh jujur, saya yang saat itu masih duduk di bangku SMA dan
memimpikan masuk jurusan teknik, sangat mengidamkan bisa kuliah ITB. Saya
termasuk orang yang angkuh, saat mendaftar untuk SNMPTN, tanpa bimbang saya pilih
FTI ITB dan SBM ITB sebagai pilihan saya. Ternyata pada tanggal 27 Mei 2014,
datanglah berita kepada saya bahwa saya tidak lulus seleksi untuk masuk ke ITB. Saya
cukup kaget atas berita itu, karena saya lumayan percaya diri dengan pilihan saya. Saya
jadi pusing saat memikirkan kuliah, karena saya yang angkuh itu sama sekali tidak
mempersiapkan diri untuk tes tertulis sama sekali. Harapan saya satu-satunya tinggallah
UI jalur parallel, tapi berita buruk di 27 Mei itu, mulai membuat saya hilang semangat.
Tanggal 30 Mei 2014, datang lagi berita, lebih jelasnya berita baik, bahwa saya diterima
menjadi mahasiswa Universitas Indonesia jurusan Teknik Industri. Saya sangat
bersyukur atas berita itu dan semangat saya pun meningkat lagi.
Saya pertama kali menginjak kaki di UI pada tanggal 8 Juni 2014, impresi
pertama saya saat keluar dari stasiun Pondok Cina adalah tempatnya rada kotor ya.
Mulailah jati diri saya sebagai mahasiswa UI keluar, saya ingin sekali membersihkan
sampah di sekitar stasiun Pondok Cina dan tempat makannya tersebut. Saya juga ingin
menambahkan tempat sampah yang besar, juga menanam rumput dan tanaman lainnya
di sekitar situ agar suasananya menjadi sejuk dan orang akan merasa segan jika mau
membuang sampah sembarangan. Impresi saya yang ke-2 adalah bis kuning di UI
kurang banyak! Alangkah bagusnya jika bis kuning di UI bisa ditambahkan, sehingga
transportasi di UI semakin lancar. Mungkin kita bisa membuat penggalangan dana untuk
membeli beberapa bis kuning baru setiap tahunnya. Masih ada banyak ide di kepala
saya, seorang mahasiswa baru UI 2014. Ide-ide ini tentu saja hanyalah sekedar impian.
Tapi saya berharap saya bisa membuat banyak perubahan nyata selama saya menjadi
mahasiswa di universitas kuning ini.

Anda mungkin juga menyukai