Anda di halaman 1dari 2

Pendahuluan

Komputer sudah menjadi bagian penting dalam kehidupan kita. Ia digunakan


hampir disemua bidang kehidupan kita sekarang. Sejak kemunculannya,
komputer berkembang sangat pesat dari yang awalnya satu ruangan dan
mengecil hingga ukurang cincin. Perkembangan yang pesat membawa komputer
pada kebutuhan interkoneksi sesama, sebagai suatu solusi penyampaian
informasi, dan dikenalah istilah jaringan komputer.
Definisi
Jaringan komputer tidak lebih dari 2 atau lebih komputer yang saling terhubung
oleh kabel atau nirkabel sehingga mereka bisa bertukar informasi.
Tentu saja , komputer dapat bertukar informasi dengan cara lain selain jaringan.
Kebanyakan dari kita akan menggunakan cara sneakernet alias menyalin file ke
flashdrive(atau CD/DVD) dan membawa data tersebut ke komputer lain.
Masalah utama dari sneakernet adalah lambat. Cara ini mengurangi performa
dari flash dirive yang dibawa dan banyak biaya untuk dikkeluarkan. Maka dari
itu, jaringan komputer dibuat
Tujuan utama kenapa jaringan komputer dibuat adalah berbagi file, berbagi
sumberdaya, dan berbagi program.
Klasifikasi jaringan komputer
Menurut Tanenbaum(2012) jaringan komputer dapat diklasifikasikan berdasarkan
jaangkauannya yang dapat dilihat pada tabel berikut

1. Personal Area Network


PAN (Personal Area Network) adalah komunikasi perangkat dalam lingkup
perseorangan. Contohnya yaitu jaringan nirkabel yang terhubung dengan
komputer dan perangkat-perangkatnya. Setiap komputer pasti punya
monitor yang terhubung dengannya, inilah yang dimaksud personal area
network.
2. Local Area Network

LAN adalah jaringan yang dioperasikan secara pribadi dalam satu lingkup
kecil, satu gedung seprti rumah, kantor, atau pabrik. LAN biasanya
digunakan untuk menghubungkan PC dengan perangkat elektronik untuk
berbagi sumber daya(seperti printer). Ketika LAN digunakan oleh
perusahaan , mereka disebut enterprise network.
3. Metropolitan Area Networks
MAN mencakup satu kota. Contoh paling umum adalah tv kabel yang
mencakup satu kota. Dewasa ini TV kabel menempatkan pemancar di area
bukit terdekat yang sinyalnya akan mencapai konsumen di kota tersebut.
4. Wide Area Network
WAN mencangkup area geografis yang luas, biasanya satu negara atau
benua. Contohnya jaringan yang mencakup kantor-kantor di jakarta,
bandung ,Aceh, surabaya, dan Jayapura.
5. Internetwork
Internetwork atau lebih dikenal internet adalah kumpulan dari berbagai
jaringan yang terhubung dari seluruh penjuru dunia.
Klasifikasi berdasarkan fungsi
1. Client-Server
Jaringan klien-server pada dasarnya ada satu komputer yang disiapkan
menjadi pelayan(server) dari komputer lainnya yang sebagai klien (client).
Contoh : file-server, print server.
2. Peer-to-Peer
jaringan ujung ke ujung itu ditunjukkan dengan komputer-komputer saling
mendukung, sehingga setiap komputer dapat meminta pemakaian
bersama sumberdaya dari komputer lainnya, demikian pula harus siap
melayani permintaan dari komputer lainnya. Contohnya torrent network.
Klasifikasi berdasarkan topologi
Berdasarkan topologi jaringan, jaringan komputer dapat dibedakan atas[3]:
1.
2.
3.
4.
5.
6.

Topologi
Topologi
Topologi
Topologi
Topologi
Topologi

bus
bintang
cincin
mesh
pohon
linier

Anda mungkin juga menyukai