Anda di halaman 1dari 2

Apa Hubungan Kesehatan Rongga Mulut Dengan Jantung?

Ini Jawabannya
Posted by dentalroom on Apr 29, 2016 in article | 0 comments

Ladies, semua yang masuk ke perut Anda tentu harus melalui mulut Anda terlebih dahulu. Ini
juga yang pada akhirnya menjadi sorotan jika bicara tentang kesehatan, salah satunya kesehatan
jantung. Jika Anda belum tahu, sebenarnya ada hubungannya antara kesehatan mulut dan jantung
Anda.
Seperti dikutip dari www.stylecraze.com, yang menyatakan bahwa salah satu penyakit mulut,
periodontis, dan penyakit jantung memiliki penyebab yang sama, yaitu rokok dan diabetes. Jika
Anda merupakan perokok aktif, maka merokok bisa merusak gigi sekaligus jantung. Begitu juga
dengan adanya diabetes.
Dalam laman yang sama bahkan dikatakan bahwa bakteri di dalam mulut yang menyebabkan
periodontis akan ikut terbawa masuk ke dalam perut dan aliran darah saat mengunyah dan
menyikat gigi, sehingga menyebabkan peningkatan protein C-reaktif, yang mengindikasikan
peradangan pada pembuluh darah.
Bakteri pada mulut ini nantinya dapat menyebabkan hati memproduksi protein tertentu dalam
jumlah banyak, yang menyebabkan peradangan pembuluh darah. Peradangan pada akhirnya
dapat menyebabkan serangan jantung atau stroke.
Sedangkan pada orang yang sudah menderita penyakit jantung, setiap kali ada pendarahan di
mulut, bakteri di mulut akan memasuki aliran darah dan menetap di katup jantung sehingga
menginfeksi, melemahkan atau merusak jaringan.
Kondisi ini bisa diperparah dengan konsumsi obat-obatan seperti dekongestan, antihistamin,
analgesik dan diuretik yang dapat mengurangi aliran air liur. Padahal air liur berfungsi
melancarkan jalannya makanan dan menetralkan asam yang diproduksi oleh bakteri di dalam
mulut, membantu melindungi Anda dari infeksi mikroba penyebab penyakit.

Jadi, untuk jalan pencegahan, sebaiknya Anda menghentikan kebiasaan merokok dan banyak
minum agar bisa meluruhkan bakteri jahat dan membersihkan rongga mulut. Karena bukan tidak
mungkin, dari mulut Anda lah penyakit bisa datang

Anda mungkin juga menyukai