Anda di halaman 1dari 2

Kegiatan PHBS yang tepat untuk diterapkan pada masyarakat di DAS Sungai Besar !

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), adalah wujud pemberdayaan masyarakat yang
sadar, mau dan mampu mempraktekkan PHBS. Dalam hal ini ada 5 program prioritas yaitu
KIA, Gizi, Kesehatan Lingkungan, Gaya Hidup, dan Dana Sehat/Asuransi Kesehatan/JPKM.
Program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), adalah upaya untuk memberikan
pengalaman belajar atau menciptakan suatu kondisi bagi perorangan, keluarga, kelompok dan
masyarakat, dengan membuka jalur komunikasi, memberikan informasi dan melakukan
edukasi, untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku, melalui pendekatan pimpinan
(Advokasi), bina suasana (Social Support) dan pemberdayaan masyarakat (Empowerment).
Dengan demikian masyarakat dapat mengenali dan mengatasi masalahnya sendiri, terutama
dalam tatanan masing-masing, dan masyarakat/dapat menerapkan cara-cara hidup sehat
dengan menjaga, memelihara dan meningkatkan kesehatannya (Dinkes, 2006)
PHBS

Bidang Gizi, misalnya:


makan dengan gizi seimbang
minum tablet besi selama hamil
memberi bayi ASI eksklusif
mengkonsumsi garam beryodium
memberi bayi dan balita kapsul vitamin A

PHBS

Bidang KIA dan KB, misalnya:


memeriksakan kehamilan
persalinan ditolong tenaga kesehatan
menimbang balita setiap bulan
mengimunisasi lengkap bayi
ikut Keluarga Berencana (KB)
makan makanan bergizi
ibu hamil tidak merokok

PHBS

Bidang Kesehatan Lingkungan, misalnya:


cuci tangan dengan sabun dan air setelah buang air besar
menghuni rumah sehat
memiliki akses dan menggunakan air bersih
memiliki akses dan menggunakan jamban
memberantas jentik nyamuk
membuang sampah pada tempat sampah
cuci tangan
tidak merokok
tidak meludah sembarangan

PHBS

PHBS

Bidang Pemeliharaan Kesehatan. misalnya:


memiliki jaminan pemeliharaan kesehatan
aktif mengurus UKBM/sebagai kader
memanfaatkan Puskesmas/sarana kesehatan yang telah disediakan

PHBS

Bidang Obat dan Farmasi, misalnya:


memiliki tanaman obat keluarga
tidak menggunakan napza
menggunakan obat generik
jauhkan anak dari bahan-bahan berbahaya/beracun
minum oralit jika diare

Bidang Gaya Hidup Sehat, misalnya:


tidak merokok di dalam rumah
melakukan aktivitas fisik/olahraga setiap hari
makan sayur dan buah-buahan setiap hari

Anda mungkin juga menyukai