Anda di halaman 1dari 13

1

10

LAPORAN HASIL KEGIATAN PENYULUHAN DIARE


DI PANTI ASUHAN KEMALA PUJI
BANDAR LAMPUNG

Hari/ Tanggal

: Senin, 27 juni 2016

Waktu

: 14.00- 15.30 WIB

Tempat

: Panti Asuhan Kemala Puji

Topik

: Diare

Peserta

: Anak- anak panti asuhan kemala puji


11

A. Pelaksanaan
Pelaksanaan kegiatan penyuluhan dibagi menjadi tiga tahap, yaitu :
1. Tahap perkenalan dan penggalian pengetahuan peserta
Setelah memberi salam dan perkenalan pemateri terlebih dahulu menyampaikan
maksud dan tujuan diberikan penyuluhan sebelum materi disampaikan. Kemudian
pemateri memberi pertanyaan pembuka untuk menegtahui tingkat pengetahuan
peserta (pretest) tentang materi yang diberikan.
Pertanyaan yang diberikan, sebagai berikut :
Apakah pengertian diare ?
Bagaimana pencegahan diare?
Peserta menjawab pertanyaan pemateri dengan bahasa mereka, dimana sebagian
besar

peserta dapat menjawab pertanyaan dengan benar. Setelah itu pemateri

langsung masuk pada materi penyuluhan.


2. Tahap Penyajian
Penyajian materi sesuai dengan materi penyuluhan yang terlampir pada SAP. Diselasela materi yang disampaikan, pemateri memberikan kesempatan pada peserta untuk
bertanya langsung apabila ada materi yang tidak di mengerti. Setelah materi
disampaikan semua, pemateri melakukan demonstrasi pembuatan larutan gula garam.
3. Evaluasi
Evaluasi struktur
Mahasiswa datang sebelum waktu yang ditetapkan untuk mempersiapkan
sarana dan prasarana untuk kegiatan penyuluhan. Semua peserta datang tepat

waktu. Penyuluhan dimulai setelah semua anak pantai berkumpul di ruangan.


Evaluasi proses
Peserta yang hadir . pelaksanaan penyuluhan berjalan sebagaimana yang
diharapkan dimana peserta antusias menjawab pertanyaan yang diajukan

pemateri dan hampir sebagian besar peserta aktif melontarkan pertanyaan.


Evaluasi hasil
Lebih dari 75 % dari peserta yang hadir mampu menjawab pertanyaan dari
mahasiswa tentang materi yang disampaikan. Hal ini membuktikan bahwa
peserta memperhatikan materi yang disampaikan.
Pertanyaan yang muncul dari peserta antara lain :
1. Apa penyebab diare?
2. Bagaimana pencegahan diare?
Jawaban yang diberikan :
1. Makan makanan basi, lingkungan kotor, tidak mencuci tangan
2. Gunakan air bersih yang cukup, biasakan cuci tangan sebelum makan
dan jaga kebersihan badan
12

13

Anda mungkin juga menyukai