Anda di halaman 1dari 2

Dunia Tanpamu

Di bukit utara kota


Tempat kita selalu menikmati senja
Di taman kota alubarna
Tempat kita untuk saling berbagi suka maupun duka

Ini seperti terjadi sekilas


Dengan luka yang membekas
Dan demi nafas ini
percayalah

Kau yang selalu tertinggal di pikiranku setiap bangun dari tidurku


Yang selalu terlihat di pikiranku setiap tahun baru
Kau juga yang selalu menjadi mimpi burukku dan indahku
Yang selalu menimbulkan luka sampai hari terakhirku

Dunia ini sudah berubah, titania


Bagaimana caraku menikmati senja?
Bagaimana caraku menikmati hujan?
Juga bagaimana caraku menikmati salju?

Mengawali pagi hari tanpa senyumanmu


Bukit utara kota yang terasa hampa saat senja tiba
Taman kota alubarna, yang bahkan sekarang ku tak pernah
kesana
Sepertinya aku tak punya jantung, apakah kau bawa?

Apakah tuhan akan mengulang dunia ini?


Apakah kita akan berinkarnasi di dunia lagi?

Jika benar biarlah hati ini menemukan jantungnya


Dalam kesempatan satu banding sejuta

Dunia tanpa candamu,bak pelangi yang tak berwarna


Dunia tanpa tangismu,bak pohon tanpa daunnya
Dunia tanpa senyummu,bak bumi kehilangan suryanya
Dunia tanpamu, apakah aku boleh tiada?

Anda mungkin juga menyukai