Anda di halaman 1dari 5

Rangkuman bab 3 pkn kelas 4 SD

Oleh Alif
Bab 3:kabupaten dan kota
Kabupaten dan kota adalah gabungan dari Beberapa kecamatan membentuk
pemerintah Kabupaten dan kota.
KABUPATEN DAN KOTA
Kabupaten dan kota adalah gabungan dari beberapa kecamatan
Luas wilayah kabupaten/kota adalah jumlah wilayahDari luas seluruh kecamatan
Kabupaten dipimpin oleh bupati,Sedangkan kota dipimpin oleh wali kota.
Disamping itu,Bupati dan Wali kota juga dibantu olehperangkat sesuai dengan
keahliannya masing-masing
bupati dan wali kota tidak bertanggung jawab kepada gurbernur,melainkan kepada
menteri dalam negeri perbedaan-perbedaan antara kabupaten dan kota =
1.kabupaten terdiri dari beberapa kecamatan,kelurahan dan desa.kota hanya terdiri
dari beberapa kecamatan dan kelurahan saja.
2.kepadatan penduduk kabupaten lebih rendah dibandingkan dengan kota
3.Mata pencarian penduduk kabupaten umumnya di bidang pertanian, perkebunan,
pertenakan dan perikannan.penduduk kota umumnya bermatapencarian di bidang
industri dan perdagangan
5.wilayah kabupaten biasanya lebih luas dibandingkan dengan wilayah kota.

B.Struktur Pemerintahan kabupaten


1.bupati dan wali kota
Bupati adalah pemimpin pemerintahan diwilayah kabupaten,sedangkan Wali kota
pemimpin pemerintahan di wilayah kota.Bupati dibantu oleh wakil bupati,sedangkan
wali kota dibantu oleh wakil wali kota.bupati/wali kota dipilih setiap 5 tahun.kota/wali
kota dipilih oleh masyarakat melalui pemilihan kepala daerah (pilkada). Tugas tugas
utama bupati dan wali kota: memberi pelayanan kepada masyarakat yang
mencangkup
bidang
kependudukan,pendidikan,kesehatan,pertanahan,fasilitas
umum,ketertiban sosial,lingkungan hidup,serta kesejahteraan sosial masyarakat
Contoh tugas dari bupati dan wali kota antara lain:

Membangun dan memelihara jalan raya,jembatan, masjid,gereja dan fasilitas


pelayanan umum lainnya

Menjaga kebersihan dan keasrian wilayah kerjanya.


Memberdayakan pasar,terminal dan stasiun kereta sebagai tempat penunjung
perkonomian masyarakat
Meningkatkan mutu pelayanan kesehatan
Menegakkan ketertiban umum demi tercipta kehidupan masyarakat yang
rukun dan harmonis
Menanggulangi masalah sosial masyarakat di wilayah kerjanya.

2. Sekretariat Daerah
Sekretariat Daerah bertugas membantu bupati/wali kota mengurusi bidang
pemerintahan,keuangan atau ekonomi dan kepegawaian.Sekretariat daerah
dipimpin oleh sekretaris daerah yang bertanggung diberhentikan oleh Gurbenur
atas usul bupati/wali kota.
3.Suku Dinas Daerah
Suku Dinas Daerah adalah pelaksana kebijakkan yang diberlakukan oleh
pemerintah kabupaten/kota.Selain itu,jumlah suku dinas daerah di tiap kabupaten
berbeda-beda,disesuaikan dengan kondisi setempat
Contoh suku dinas daerah yang terdapat di ka kabupaten/kota antara lain
Suku dinas perkerjaan umum yang bertugas membangun dan memelihara sarana
dan prasana pelayanan umum.Contoh:jalan raya dan jembatan
Suku dinas kesehatan,yang bertugas membina dan mengawasi kegiatan pelayanan
kesehatan di wilayah setempat.
Suku dinas pendidikan bertugas mengawasi kegiatan pendidikan baik di sekolah
atau di luar sekolah.

Suku dinas perhubungan bertugas mengurusi bidang transportasi dan angkutan


umum
Suku dinas tata ruang bertugas membangun serta memelihara taman-taman
kota.Suku dinas ini juga bertugas menertibkan rumah yang dibangun tanpa izin
Sukun dinas daerah dapat membentuk Unit pelaksana Teknis Daerah (uptd)
kabupaten/kota.melaksanakan tugas-tugas suku dinas daerah secara teratur.
4.lembaga teknis daerah

Lembaga teknis daerah berfungsi melaksanakan tugas yang belum dilakukan oleh
sekretariat daerah.Biasanya, bidang-bidang yang diurus oleh lembaga teknis daerah
mencangkup bidang kependudukan,keuangan,pendidikan, kearsipan, pengawasan,
pemerintahan kecamatan dan pelayanan kesehatan. Lembaga teknis daerah

kabupaten/kota dapat berbentuk badan,kantor dan rumah sakit daerah.jumlah


lembaga teknis daerah ada 8
C.Dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD)
DPRD kabupaten/kota adalah lembaga perwakilan rakyat di wilayah
kabupaten/kota.anggota dprd dipilih oleh masyarakat setiap 5 tahun sekali.anggota
DPRD minimal 25 maksimal 45.fungsi utama DPRD sebagai lembaga perwakilan
rakyat adalah menampung dan menyalurkan suara masyarakat

Tugas DPRD:
Mentapkan peraturan daerah kabupten/kota bersama bupati/wali kota
Menetapkan Anggaran pendapatan belanja daerah (APBD)
Mengawasi pelaksanaan pemerintahan yang diselenggeran oleh bupati/wali kota
Meminta laporan kerja pemerintahan kabupaten/kota dalam menyelenggarakan
pemerintahan.
Memberi saran atau masukan kepada pemerintah
Dalam menjalankan tugas-tugasnya,DPRD memiliki hak antara lain:
Hak interpelasi,yaitu hak untuk meminta penjelasan kepada bupati/wali kota
mengenai kebijakan yang berdampak luas.
Hak angket,yaitu hak untuk menyelidiki kebijakan yang dilaksanakan oleh bupati/wali
kota.
Hak menyatakan pendapat,yaitu hak untuk berpendapat atas kebijakan yang
dikeluarkan oleh bupati/wali kota
DPRD memiliki struktur keanggotaan yang terdiri dari:

Pimpinan
Komisi
Panitia musyawarah
Badan kehormatan
Panitia anggaran
Alat kelengkapan lain yang diperlukan

D.Sumber Pemasukan pemerintah kabupaten/kota


1.pendapatan asli daerah(PAD)
Pendapatan asli daerah adalah sumber pemasukan yang asli berasal dari
kabupaten/kota setempat

2.Dana perimbangan
Dana perimbangan merupakan pemasukan pemerintah kabupaten/kota yang
diberikan oleh pemerintah pusat
Dana perimbangan diberikan kepada tiap kabupaten/kota disesuaikan dengan
kebutuhan dan kondis wilayah
Dana perimbangan terdiri dari tiga macam yaitu
Dana bagi hasil yaitu dana yang bersumber dari pajak yang dibayarkan oleh seluruh
masyarakat indonesia
Dana alokasi umum,yaitu dana yang diberikan kepada kabupaten/kota yang
ditentukan berdasarkan kebutuhan dan pontesi daerah tersebut
Dana alokasi khusus,yaitu dana yang diberikan kepada kabupaten/kota untuk
penyelenggaraan kegiatan khusus kenegaraan

E.Lembaga Negara yang berada di kabupaten/kota


1.kepolisian resor (polres)
Polres adalah lembaga kepolisian di tingkat kota/kabupaten.polres dipimpin oleh
kepala kepolisian resor(kalpores)kalpores bertanggung jawab kepada
kepala
kepolisian daerah(kalpoda).tugas polres:
Mengakkan peraturan yang berlaku sehingga tercipta keamanan dan ketertiban di
masyarakat
Menyeleraskan pelaksanaan tugas beberapa polsek di wilayahnya.
2.Komando Distrik Militer (kodim)
Kodim
adalah
perwakilan
tentara
nasional
indonesia(TNI)
Diwilayah
kabupaten.kodim dipimpin oleh seorang komandan yang biasa disebut Dandim.
Tugas utama kodim adalah menjaga keutuhan negara kesatuan republik indonesia
dari berbagai gangguan keamanan yang berasal dari dalam maupun luar.
3.pengadilan negeri
Pengadilan negeri merupakan lembaga penegak hukum tugas utamanya adalah
mengadili orang yang melakukan perbuatan melanggar hukum
4.komisi pemilihan umum daerah (KPUD) kabupten/ kota
Tugas KPUD adalah menyolenggarakan pemilihan umum kepala daerah (pilkada)
yang memilih bupati atau wali kota baru setiap lima tahun sekali.Selain itu, KPUD

juga wajib menyediakan segala kebutuhan penyelenggaraan pilkada,seperti kotak


suara dan surat suara.
5.Kejaksanaan Negeri
Kejaksanaan Negeri merupakan lembaga penegak hukum seperti pengadilan
Negeri,namun memiliki fungsi yang berbeda tugas kejaksanaan negeri ialah
menuntut ilmu orang yang melanggar hukum dalam proses sidang pengadilan

Alhamdulillah
Karya Alief

Anda mungkin juga menyukai