Anda di halaman 1dari 2

Cisco system adalah perusahaan pertama yang mengeluarkan sebuah router yang

mendukung banyak protokol jaringan secara komersial. Protokol jaringan tersebut


kemudian dikembangkan menjadi beberapa protokol baru yang kemudian hari dikenal
dengan cisco proprietary network protokol. Beberapa di antaranya adalah: Cisco
Discovery Protocol (CDP), Enhanced Interior Gateway Routing
Protocol (EIGRP),VLAN Trunking Protocol.
Hardware yang diproduksi dewasa ini oleh Cisco System adalah Router, Switch,
Catalyst, Firewall, Pesawat VoIP, Wireless Access Point dan banyak lagi yang lain. Tentu
saja, Cisco juga menciptakan software pendukung kerja dari hardware yang ada. Untuk
hardware yang tergolong pintar Cisco memasukkan software sistem operasi khusus
milik Cisco yaitu Internetwork Operating System (IOS)

Transcript of UPS BERSAING SECARA GLOBAL DENGAN


TEKNOLOGI INFORMASI

UPS
UPS dan Teknologi Informasi
Penerapan Teknologi Informasi dalam UPS
Strategi Bisnis yang dapat Diraih UPS dengan Penerapan Sistem Informasi
Teknologi dalam UPS serta Hubungannya dengan Strategi Bisnis
Input, Proses, Output dalam Sistem Penelusuran Paket UPS
United Parcel Service, Inc. adalah perusahaan internasional dalam bidang
transportasi yang bermarkas di Sandy Springs, Georgia, Amerika Serikat.
Perusahaan ini didirikan tahun 1907 dengan markas sebelumnya di Seattle.
Perusahaan ini mempekerjakan 407.000 pekerja dan beroperasi lebih dari
220 negara. (Wikipedia)
Moto UPS pelayanan terbaik dengan harga termurah mendorong mereka
untuk menerapkan sistem informasi. Selain itu sistem informasi juga
berkaitan dengan manajemen dan desain rantai pemasok, pengiriman
barang, pengiriman surat, transportasi, dan berbagai jasa lainnya.
Post Sales Order memungkinkan pemesanan dan pengiriman yang cepat
melalui situs web.
Sistem Informasi memungkinkan UPS untuk bersaing dalam bidang jasa
pengiriman.
Dalam upaya melawan persaingan berat dalam pelayanan paket seperti
FedEX dan Airbone Express, UPS menghabiskan satu miliar US dolar setiap
tahunnya dalam rangka meningkatkan pelayanan mereka dengan cara
melakukan investasi besar besaran dalam bidang teknologi informasi.
Teknologi yang diterapkan UPS sangat tampak dalam penerapan alat DIAD
yang dapat melakukan scan pada barcode, mengakses informasi dari
komputer pusat melalui jaringan internet, menampilkan jalur pengiriman,
menghitung biaya pengiriman paket, dan lain lain. Selain itu, penerapan

teknologi dalam UPS juga dapat terlihat pada penggunaan situs dan aplikasi
yang memudahkan users untuk mengakses informasi yang dibutuhkan.
UPS BERSAING SECARA GLOBAL DENGAN TEKNOLOGI INFORMASI
BARCODE
Penerapan teknologi informasi di UPS bermula dari fungsi barcode yang
mengandung berbagai informasi. Dengan barcode, informasi tentang paket
dapat diakses kapan saja dengan menggunakan jaringan internet. Barcode
berisi informasi tentang pengiriman, tujuan, tanggal pengantaran paket, dan
informasi lainnya.
DIAD
Selain penerapan barcode, para karyawan pengantar paket juga dibekali
teknologi informasi portable yang bernama Delivery Information Acquisition
Device (DIAD). DIAD mengunduh informasi lengkap sebuah paket dan
menentukan rute pengirimannya. Selain itu, DIAD juga merekam tanda
tangan penerima secara digital.
UPS SITE AND MOBILE
Informasi paket bersifat fleksibel, sehingga dapat diubah oleh users sesuai
kebutuhan menggunakan komputer pribadi ataupun telepon genggam.
Dengan mengakses situs UPS yang bersifat Post Sales Order, users dapat
mengunduh informasi jalur pengiriman, biaya, dan penentuan waktu/tempat
sampai barang. Users juga dapat melihat lokasi paket saat pengiriman
sedang berlangsung.
UPS Tanpa Sistem Informasi
UPS tidak mampu bersaing secara kompetitif
Informasi paket tidak tersampaikan dengan efisien
Biaya pelayanan lebih besar tanpa sistem informasi
Pengiriman paket menjadi lambat
Kesalahan informasi lebih besar tanpa sistem informasi
Kesimpulan
Sistem Informasi berperan besar dalam perkembangan sebuah perusahaan.
Bersama dengan fungsi manajemen dan teknologi yang tinggi, sistem
informasi dapat menyediakan data yang diperlukan secara efektif dan
efisien. Sistem informasi itu sendiri tidak luput dalam dunia persaingan.
Tanpa sistem informasi, sebuah perusahaan tidak akan dapat bersaing kuat
dengan kompetitor lainnya.

Anda mungkin juga menyukai