Anda di halaman 1dari 4

Berikut ini manfaat gerakan sholat bagi kesehatan tu buh:

TAKBIRATUL IHRAM.
Postur: berdiri tegak, mengangkat kedua tangan sejajar telinga, lalu melipatnya di
depan perut atau dada bagian bawah
Manfaat:
Gerakan ini melancarkan aliran darah,
getah bening (limfe) dan kekuatan otot lengan.
Posisi jantung di bawah otak memungkinkan darah mengalir lancar ke seluruh
tubuh.
Saat mengangkat kedua tangan, otot bahu meregang sehingga aliran darah
kaya oksigen menjadi lancar. Kemudian kedua tangan didekapkan di depan perut
atau dada bagian bawah. Sikap ini menghindarkan dari berbagai
gangguanpersendian, khususnya pada tubuh bagian atas
RUKUK.
Postur: Rukuk yang sempurna ditandai tulang belakang yang lurus sehingga bila
diletakkan segelas air di atas punggung tersebut tak akan tumpah. Posisi kepala
lurus dengan tulang belakang.
Manfaat:
Postur ini menjaga kesempurnaan posisi dan fungsi tulang belakang (corpus
vertebrae) sebagai penyangga tubuh dan pusat syaraf.
Posisi jantung sejajar dengan otak, maka aliran darah maksimal pada tubuh
bagian tengah.
Tangan yang bertumpu di lutut berfungsi relaksasi bagi otot otot bahu hingga
ke bawah.
Selain itu, rukuk adalah latihan kemih untuk mencegah gangguan prostat.
ITIDAL
Postur: Bangun dari rukuk, tubuh kembali tegak setelah, mengangkat kedua tangan
setinggi telinga.
Manfaat:
Itidal adalah variasi postur setelah rukuk dan sebelum sujud.
Gerak berdiri bungkuk berdiri sujud merupakan latihan pencernaan yang baik.
Organ organ pencernaan di dalam perut mengalami pemijatan dan pelonggaran
secara bergantian. Efeknya, pencernaan menjadi lebih lancar.
SUJUD
Postur: Menungging dengan meletakkan kedua tangan, lutut, ujung kaki, dan dahi
pada lantai.
Manfaat:
Aliran getah bening dipompa ke bagian leher dan ketiak.
Posisi jantung di atas otak menyebabkan darah kaya oksigen bisamengalir
maksimal ke otak. Aliran ini berpengaruh pada daya pikir seseorang.

Karena itu, lakukan sujud dengan tumaninah, jangan tergesa gesa agar darah
mencukupi kapasitasnya di otak. Postur ini juga menghindarkan gangguan wasir.
Khusus bagi wanita, baik rukuk maupun sujud memiliki manfaat luar biasa bagi
kesuburan dan kesehatan organ kewanitaan.
DUDUK
Postur: Duduk ada dua macam, yaitu iftirosy ( tahiyyat awal ) dan tawarruk
( tahiyyat akhir ). Perbedaan terletak pada posisi telapak kaki.
Manfaat:
Saat iftirosy, kita bertumpu pada pangkal paha yang terhubung dengan syaraf
nervus Ischiadius.
Posisi ini menghindarkan nyeri pada pangkal paha yang sering menyebabkan
penderitanya tak mampu berjalan.
Duduk tawarruk sangat baik bagi pria sebab tumit menekan aliran kandung kemih
(urethra),
kelenjar kelamin pria (prostata) dan saluran vas deferens.
Jika dilakukan. dengan benar, postur irfi mencegah impotensi.
Variasi posisi telapak kaki pada iftirosy dan tawarruk menyebabkan seluruh otot
tungkai turut meregang dan kemudian relaks kembali.
Gerak dan tekanan harmonis inilah yang menjag kelenturan
dan kekuatan organ-organ gerak kita.
Itulah sebagian manfaat duduk dalam sholat di pandang dari segi kesehatan.
Dan salah satu dari rangkaian shalat yang begitu indah, adalah duduk diantara dua
sujud.
Dan pada aaat itulah semua untaian doa dirangkum. Seluruh kalimat yang
diucapkan saat duduk antara dua sujud itu adalah doa, seluruhnya..
Itulah doa yang diajarkan oleh Tuhan Sang Pencipta kepada mahluk yang diciptaNya. Rangkuman semua permintaan seorang mahluk dalam segala problematika
hidupnya
RobbighfirliiTuhan ampuni diriku
Warhamni kasihanilah daku
Wajburni dan segala dosa dan salahku
Warfani dan derajatku
Warzuqni.. dan rezekiku
Wahdinii.. dan petunjuk bagiku
Wa aafinii.. dan kesehatanku
Wafuaanni.. dan maafkanlah diriku
Untaian itu dimulai dengan permohonan ampun, sebagai ungkapan kerendahan diri
di depan Sang Khalik.

Diakhiri dengan permintaan maaf, agar IA berkenan dengan segala tutur dan pinta.
Adalah penting agar kita dikasihi, disayangi dicintai. Dari sekian milyar mahluk
bernama manusia yang telah dan akan diciptakan-Nya, maka sungguh pantas bila
kita perlu memohon sejuk kasih-Nya.

Sumpah-Nya jelas bahwa tidak semua manusia akan menerima kasih sayang-Nya.
Jelas bahwa kenikmatan dunia bukanlah fakta bahwa seseorang diberi limpahan
kasihnya.
Dan kalau Kami menghendaki niscaya Kami akan berikan kepada tiap- tiap jiwa
petunjuk, akan tetapi telah tetaplah perkataan dari padaKu: Sesungguhnya akan
Aku penuhi neraka jahannam itu dengan jin dan manusia bersama-sama. (QS. AsSajdah :13)
SALAM
Gerakan: Memutar kepala ke kanan dan ke kiri secara maksimal.
Manfaat:
Relaksasi otot sekitar leher dan kepala menyempurnakan aliran darah di kepala.
Gerakan ini mencegah sakit kepala dan menjaga kekencangan kulit wajah.
BERIBADAH secara, kontinyu bukan saja menyuburkan iman, tetapi
mempercantik diri wanita luar dan dalam.
Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah),
bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa
apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala
perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada
dalam kebenaran (QS. Al-Baqarah : 186)
Arti kesehatan
Sehat menurut batasan World Health Organization adalah keadaan sejahtera dari
badan, jiwa, dan sosial yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara
sosial dan ekonomis. Tujuan Islam mengajarkan hidup yang bersih dan sehat adalah
menciptakan individu dan masyarakat yang sehat jasmani, rokhani, dan sosial
sehingga umat manusia mampu menjadi umat yang pilihan.
Dalam kamus bahasa Arab, kata afiat diartikan sebagai perlindungan Allah untuk
hamba-Nya dari segala macam bencana dan tipu daya. Kalau sehat diartikan
sebagai keadaan yang baik bagi segenap anggota badan, setidaknya mata yang
sehat adalah mata yang tidak memakai kacamata. Tetapi mata yang afiat adalah
yang dapat melihat dan membaca objek-objek yang bermanfaat serta mengalihkan
pandangan dari objek-objek yang terlarang karena itulah fungsi yang diharapkan
dari penciptaan mata.
Dalam Undang-Undang ini yang pengertian kesehatan adalah:
Kesehatan adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa, dan sosial yang
memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomis.
Upaya kesehatan adalah setiap kegiatan untuk memelihara dan meningkatkan
kesehatan yang dilakukan oleh pemerintah dan atau masyarakat
Maka dari situlah saudaraku jangan pernah kita lalai melaksanakan kewajiban kita
sebagai seorang muslim..

Bukankah Tuhan kita Maha Pemurah Allah menyuruh kita melaksanakan sholat 5
waktu agar kita lebih dekat pada Nya,ki pun dapat pahala darinya,kesehatan untuk
diri kita juga kita dapat.
"Dan dirikanlah sembahyang itu pada kedua tepi siang (pagi dan petang) dan pada
bahagian permulaan daripada malam. Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang
baik itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk. Itulah peringatan
bagi orang-orang yang ingat" (QS. Hud: 114.).

Demikian artikel dari kami atas kurang lebihnya kami mohon maaf
WASSALLAMMALLAIKUM WR.WB

Anda mungkin juga menyukai