Anda di halaman 1dari 2

Klasifikasi Polyethylene

Menurut Irwan Hidajat pada tahun 1995,polyethylene merupakan salah satu


polimer dengan struktur molekul paling sederhana, bersifat termoplastik dari
polimerisasi ethylene (C2H4). Polimer termoplastik adalah polimer yang dapat
mencair dan mengalir pada suhu tinggi.Polyethylenediklasifikasikan berdasarkan
rantai dan densitasnya menjadi:
1. UHMWPE (Ultra High Molecular Weight Polyethylene)
Merupakan polyethylenedengan berat molekul sangat besar antara 3,1 dan
5,57 juta dengan densitas 0,935-0,930 g/cm3
2. HDPE (High Density Polyethylene)
Merupakan polyethylenedengan densitas lebih besar atau sama dengan
0,941 g/cm3.
3. PEX (Cross-linked Polyethylene), merupakan polyethylenedengan densitas
medium yang terdiri dari ikatan cross-linked.
4. MDPE (Medium Density Polyethylene), merupakan polyethylenedengan
kisaran densitas antara 0,926-0,940 g/cm3.
5. LLDPE (Linear Low Density Polyethylene), merupakan polyethylene
dengan kisaran densitas antara 0,915-0,925 g/cm3, berbentuk linear dengan
cabang-cabang pendek.
6. LDPE (Low Density Polyethylene), merupakan polyethylenedengan
kisaran densitas antara 0,910-0,940 g/cm3dengan cabang-cabang pendek
maupun panjang.
7. VLDPE (Very Low Density Polyethylene), merupakan polyethylene
dengan kisaran densitas antara 0,880-0,915 g/cm3.
(Repository.usu.ac.id)

Karakteristik Polyethylene

Polietilena memiliki sifat sifat yang dapat dibedakan dengan sifat sifat
polimer lainnya. Sifat sifat tersebut antara lain sifat fisika dan kimia. Berikut
adalah sifat sifat fisika dari polietilena. Sifat fisika polietilen, dibedakan menjadi 2,
yaitu:
1. Sifat fisika polyethylene
Tabel 2.1 Sifat Fisika Polyethylene
Sifat Fisika
Fase : Padat

Alat Ukur
-

Warna : Putih

Titik lebur kristal : 109 183 C

Melting Block

Koefisien fraksi : 0,06 0,3

Kristalinitas : 55 85%

Difraktometer sinar-X

Kekuatan tarik :
1250 4100 psi

Mesin uji tarik

Konduktivitas termal :
2,3 3,4 Btu in/hr ft

(www.lp.itb.ac.id)
Selain sifat fisika yang telah dijabarkan, beberapa sifat kimia polietilena antara
lain :
1. Tidak larut dalam pelarut apa pun pada suhu kamar tetapi mengendap oleh
2.
3.
4.
5.

hidrokarbon dan karbon tetraklorida.


Tahan terhadap asam dan basa.
Dapat dirusak oleh asam sulfat pekat.
Tidak tahan terhadap cahaya dan oksigen.
Bila dipanasi secara kuat akan membentuk cross linkyang diikuti dengan pembelahan

ikatan secara acak pada suhu lebih tinggi, tetapi dipolimerisasi tidak terjadi
6. Larutan dari suspense polietilena dengan karbon tetraklorida pada suhu sekitar 60 C
dapat direaksikan dengan Cl membentuk produk lunak dan kenyal. Pemasukan atom
Cl secara acak ke dalam rantai dapat menghancurkan kekristalan polietilena
7. Polietilena termoplastik dapat diubah menjadi elastomer tervulkanisir yang
mengandung sekitar 30% Cl dan 1,5% belerang melalui pengklorosulfonan.
8. Vulkanisir pada umumnya dilakukan melalui pemanasan dengan oksida logam
tertentu. Hasil akhir berupa hipalon yang tahan terhadap bahan kimia dan cuaca
(Kirk Othmer, et al,1968)

Anda mungkin juga menyukai