Anda di halaman 1dari 1

SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER GENAP 2015/2016

Mata Kuliah
Hari/tanggal
Waktu
Dosen
1.

: Akuntansi Manajemen
: Selasa, 31 Mei 2016
: 09.00 11.00
: Dra. Asmiarni Anwar, Ak.

a. Faktor-faktor apakah yang mempengaruhi ramalan penjualan?


b. Mengapa ramalan penjualan merupakan titik tolak untuk membuat anggaran? Jelaskan!
c. Jelaskan perbedaan antara anggaran operasional dan operasi keuangan (termasuk rinciannya)!

2. Soal dalam ribuan rupiah:


Dibawan ini data yang tersedia adalah sebagai berikut:
Penjualan
Pemakaian bahan baku langsung
Upah langsung
Overhead pabrik variabel
Overhead pabrik tetap
Biaya penjualan dan administrasi variabel
Biaya penjualan dan administrasi tetap
Pajak atas laba 20%

Rp 38.600.000,00
Rp 16.000.000,00
Rp 8.000.000,00
Rp 4.000.000,00
Rp 2.000.000,00
Rp 3.600.000,00
Rp 3.200.000,00

Hitunglah:
a. Harga pokok penjualan dengan pendekatan kontribusi dan pendekatan fungsional.
b. Laba kotor, marjin kontribusi, biaya produksi, biaya utama, biaya konversi, dan laba bersih
operasional.
3. Biaya-biaya yang dianggarkan untuk bahan baku dan upah kerja langsung per unit barang jadi
adalah masing-masing Rp 60.000,00 dan Rp 25.000,00. Manajer produksi sangat puas dengan
data-data dibawah ini:
Anggaran induk
Biaya aktual
Penyimpangan
Bahan baku langsung Rp 600.000.000,00 Rp 550.000.000,00 Rp 100.000.000,00 M
Upah kerja langsung
Rp 250.000.000,00 Rp 235.000.000,00 Rp 15.000.000,00 M
Ditanyakan: Apakah kepuasan manajer itu beralasan? Jelaskan dengan laporan yang rinci,
mengapa anggaran induk tidak tercapai, output barang jadi berjumlah 8500 unit.
4. Sebuah perusahaan merencanakan tingkat persediaan barang sebagai berikut:
Pada akhir Mei Rp 34.000.000,00; Juni Rp 30.000.000,00; Juli Rp 38.000.000,00; Agustus
Rp 32.000.000,00. Penjualan diharapkan adalah: Juni Rp 70.000.000,00; Juli Rp 50.000.000,00;
Agustus Rp 66.000.000,00. Harga pokok penjualan adalah 60% dari penjualan.
Pembelian dalam bulan April Rp 38.000.000,00; Mei Rp 32.000.000,00; dengan sistem
pembayaran 10% dibayar tunai, 80% di bulan berikutnya, dan 10% pada bulan berikutnya lagi.
Buatlah anggaran pembelian dan anggaran pembayaran!

Anda mungkin juga menyukai