DillaNazara - SPM Publik22

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

NIM

: 15061186

Nama : Dilla Nazara


MK

: Akuntansi Sektor Publik

Soal
1. Apa yang dimaksud dengan Goal congruence?
2. Jelaskan lima jenis pusat pertanggungjawaban dalam sektor publik!
3. Sistem penilaian kinerja dilakukan dengan cara menciptakan mekanisme
reward & punishment. Menurut saudara lebih manjur memberikan reward
atau punishment, jelaskan!
Jawaban
1. Goal congruence merupakan keselarasan antara tindakan individu untuk
meraih tujuan pribadi guna meraih tujuan organisasi.
2. Pusat pusat pertanggungjawaban:
a. Pusat biaya (Expense center)
Prestasi manajernya dinilai berdasarkan biaya yang telah
dikeluarkan. Suatu unit organisasi disebut sebagai pusat biaya
apabila ukuran kinerja dinilai berdasarkan biaya yang telah
digunakan (bukan nilai output yang dihasilkan). Contoh pusat biaya
adalah Departemen produksi, Dinas Sosial dan Dinas Pekerjaan
Umum.
b. Pusat pendapatan (Revenue center)
Prestasi manajernya dinilai bedasarkan pendapatan yang
dihasilkan. Contoh pusat pendapatan adalah Dinas Pendapatan
Daerah.
c. Pusat laba (Profit center)
Pusat laba adalah pusat pertanggungjawaban yang menandingkan
input (expense) dengan output (revenue) dalam satuan moneter.
Kinerja manajer dinilai berdasarkan laba yang dihasilkan. Contoh:
BUMN dan BUMD, obyek parawisata milik PEMDA, bandara, dan
pelabuhan.
d. Pusat investasi (Investment center)
Prestasi manajernya dinilai berdasarkan laba yang dihasilkan
dikaitkan dengan investasi yang ditanamkan pada pusat
pertanggungjawaban yang dipimpinnya. Contoh Pusat Investasi
adalah Departemen Riset dan Pengembangan dan Balitbang.
e. Pusat beban terbatas (Discretionary expense center)
Pusat beban terbatas merupakan unit yang menghasilkan output
yang tidak dapat diukur secara finansial atau bagi, unit yang tidak
ada hubungan yang kuat antara pemakaian sumber (input) dan
hasil yang dicapai (output).
3. Menurut saya lebih manjur dengan memberikan punishment dari pada
memberikan reward. Karena meskipun dengan menawarkan reward,
belum tentu semua anggota dari organisasi tersebut tertarik ingin
mencapai reward yang akan diberikan. Lain halnya dengan pemberian
punishment, pihak yang bersangkutan akan berusaha merubah dan

mendisiplinkan diri sehingga bisa mengikuti peraturan yang harus


dilaksanakan.

Anda mungkin juga menyukai