Anda di halaman 1dari 2

Sudah banyak orang mengetahui pesona Pulau Nusa Penida.

Pulau ini terletak di sebelah


tenggara Bali yang dipisahkan oleh Selat Badung. Di sekitar Pulau Nusa Penida ada pulau-pulau
kecil seperti Nusa Ceningan dan Nusa Lembongan.
Tak usah ragu lagi, apa yang bisa Anda nikmati di pulau ini adalah keindahan. Lain dari lokasi
lainnya, keindahannya menawarkan pengalaman yang berbeda. Fasilitas pariwisata terbilang
minim, sehingga Anda bisa menikmati potensi wisata yang masih natural di Nusa Penida.
Menikmati pesona Nusa Penida tidak boleh hanya yang ada dipermukaannya saja, Anda harus
terjun ke dalam air. Lakukan diving atau snorkeling untuk melihat keindahan bawah lautnya. Ada
beberapa spot-spot terbaik di sini, yakni ada di Pantai Ped, Crystal Bay, Toyapakeh, Suana bay,
dan yang paling banyak diminati ialah Manta Point. Lokasi itu dinamakan Manta Point karena
tempat itu merupakan satu-satunya spot yang ditinggali oleh banyak sekali manta atau ikan pari.
Di daratan, Anda bisa menjajal trekking atau menjelajah ke berbagai lokasi di sana. Ada sebuah
lokasi menarik yang menjadi favorit wisatawan yakni Temeling. Tempat ini merupakan sebuah
lokasi yang menyimpan keagungan pemandian air panas. Airnya sangat jernih sehingga Anda
bisa berenang-renang di dalamnya sampai puas setelah menyusuri bukit yang tinggi. Di pulau ini
juga terdapat penangkaran burung-burung langka seperti Jalak Bali. Lokasi penangkaran ini ada
di daerah Ped, bernama FNPF (Friends of National Park Foundation).
Kalau Anda sangat berminat ke Pulau Nusa Penida, pelajari dulu rute menuju lokasi ya.
Sebelumnya, bawa juga bekal pakaian yang cukup, sebab Anda pasti tak ingin melewatkan
berenang di sana. Ombaknya cukup landai, sehingga aman untuk Anda. Pastikan juga kamera
yang Anda bawa dalam kondisi yang sangat baik agar tidak kehilangan momen yang semestinya
bisa diabaikan.
Untuk mencapai Pulau Nusa Penida, Anda bisa menggunakan kapal feri dari Pelabuhan Padang
Bai. Ongkos menyeberang menggunakan kapal feri dari pelabuhan ke Nusa Penida ialah Rp
16.000,- per orang. Selain itu, Anda bisa melalui Pantai Sanur menggunakan Speed Boat. Tarif
Speed Boat per orang sekitar Rp 75.000,-.

Di sana, sudah tersedia penginapan sederhana seperti homestay dan bungalow. Anda juga bisa
mengelilingi keindahan Pulau Nusa Penida dengan menggunakan sepeda atau sepeda motor yang
disewakan penduduk setempat. Harga sewanya antara Rp 80.000,- sampai Rp 120.000,-. Selamat
menikmati keindahan Nusa Penida

Anda mungkin juga menyukai