Anda di halaman 1dari 3

TUGAS 1

KEWIRAUSAHAAN
1. Mimpi besar saya di 20 tahun yang akan datang, saya ingin membuat sebuah usaha di bidang
kesehatan yaitu mendirikan sebuah klinik disertai apotek dalam satu tempat untuk membantu
masyarakat yang membutuhkan mengingat pada saat ini berbagai macam penyakit sangat
banyak, serta berkembangnya banyak penyakit yang sangat mudah menjangkit manusia. Saya
ingin membangun sebuah klinik dan apotek sederhana yang mudah dijangkau oleh seluruh
lapisan masyarakat dan saya akan memberikan pengobatan gratis untuk orang yang tidak
mampu, kaum duafa serta anak yatim. Disamping membantu perekonomian keluarga, saya
juga bisa berbuat baik dengan menolong sesama yang membutuhkan. Sebagai awalan, klinik
yang saya bangun tidak perlu terlalu besar sehingga membutuhkan modal yang tidak terlalu
banyak. Saya membutuhkan 5 ruangan besar yaitu untuk praktek dokter umum, dokter gigi,
apotek dan tempat meracik obat, dokter spesialis penyakit dalam dan ruang tindakan yang
berguna saat ada kecelakaan yang harus segera ditolong.
Saya akan memegang tanggung jawab apotek karena saya akan menjadi seorang apoteker
nantinya dan bekerja sama dengan kenalan dokter untuk mau bekerja di klinik milik saya
dengan kesepakatan yang telah dibuat bersama. Menurut saya dilihat dari bidang usaha,
mimpi yang akan saya bangun akan menguntungkan karena banyaknya kebutuhan manusia
terhadap pelayanan kesehatan pada jaman sekarang ini yang semakin banyak penyakit baru
dan mudahnya manusia terjangkit suatu penyakit. Jika usaha saya sukses saya akan
memperbesar klinik menjadi rumah sakit ibu dan anak dan jika makin berkembang saya akan
memperbesar kembali menjadi rumah sakit yang juga menerima pelayanan umum serta
operasi. Semoga mimpi saya tercapai dengan niat baik dari hati dan belajar sungguh sungguh mulai dari saat ini.
2. Sebagai referensi yang sesuai dengan mimpi saya yaitu seseorang yang saya kenal dan
sukses, saat saya baru lulus dari Sekolah Menengah Kejuruan Farmasi saya diterima bekerja
disebuah klinik di Perumnas Depok sebagai AA (Asisten Apoteker) oleh seorang dokter
sekaligus pemilik klinik tersebut. Beliau adalah Dokter Fakhrurrozi, seorang dokter umum
sekaligus ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) wilayah depok. Sebelum membangun klinik
dan apotek nya sendiri beliau pernah bekerja di beberapa rumah sakit dan juga klinik.

Seorang dokter yang sukses membangun beberapa klinik kecil di depok menjadi klinik besar
dan terkenal. Pribadi beliau yang baik hati serta menolong pada sesama yang membuat saya
kagum. Pada awal dibuka nya klinik tersebut dokter ozi membuka pelayanan dan pengobatan
gratis bagi yang membutuhkan, kaum duafa serta anak yatim, pelayanan dan pengobatan
gratis tersebut tidak hanya dilakukan beliau saat pertama kali membuka klinik tetapi sampai
sekarang pun beliau masih membebaskan biaya pengobatan bagi yang tidak mampu.
Seorang dokter hebat yang juga mempunyai istri seorang dokter serta dua anak laki
laki, keluarga dokter yang bahagia. Beliau mau menerima saya bekerja di klinik dan mau
mengajari saya saat saya belum punya pengalaman kerja sama sekali, seorang dokter yang
bijaksana dan tidak pernah marah saat saya melakukan kesalahan, seorang ayah yang sayang
pada keluarganya dan seorang hamba Allah yang taat beribadah serta rajin bersedekah
kepada anak yatim dan seorang dokter yang sangat patut untuk dicontoh. Saya terinspirasi
oleh beliau dan ingin membuat usaha yang hampir serupa dengan beliau.
Sebagai contoh lain yaitu sebuah klinik dan bahkan dokter praktek pribadi pada awalnya
yang berhasil mengembangkan usaha nya hingga menjadi rumah sakit, ini adalah sedikit
sejarah rumah sakit simpangan depok.
Rumah Sakit Simpangan Depok merupakan pengembangan tempat Praktek Pribadi yang
dimulai sejak tahun 1976. Dari Praktek Pribadi kemudian berkembang menjadi Klinik 24 jam
dan Rumah Bersalin Simpangan Depok. Pada tanggal 13 April 2004, Klinik 24 jam dan
Rumah Bersalin Simpangan Depok mendapatkan izin mendirikan Rumah Sakit Ibu dan Anak
(RSIA) Simpangan Depok. Seiring dengan berjalannya waktu, RSIA Simpangan Depok
memperluas tanah dan bangunannya. Tanggal 08 Januari 2006 RSIA Simpangan Depok
mendapatkan izin yang bersifat sementara menjadi Rumah Sakit Umum Simpangan Depok
sesuai surat keputusan nomor : 503/01.413 Yankes-PPTSP/2006. Tanggal 15 April 2008 RS
Simpangan Depok telah mendapatkan izin pelayanan umum yang bersifat tetap sesuai Surat
Keputusan dari Departemen Kesehatan dengan Nomor : HK 07.06/III/1224/08 tentang Izin
Pelayanan Kesehatan.

3. Langkah langkah yang akan saya jalankan untuk menggapai mimpi saya yaitu
- Niatkan dengan hati
- Belajar dengan giat saat ini
- Lulus dengan baik serta nilai yang bagus
- Mencari pekerjaan serta belajar lagi, jika perlu belajar berwirausaha sedini mungkin

Berpikir teliti, inovatif dan kreatif


Pikirkan, inginkan serta putuskan apa yang akan dilakukan
Buat serta susun rencana apa yang akan dilakukan
Mengumpulkan modal
Mencari investor atau orang yang mau diajak kerjasama
Lakukan apa yang telah direncanakan
Yakini apa yang telah dilakukan
Perjuangkan apa yang telah diyakini
Sukseskan apa yang telah diperjuangkan
Bersyukur dan nikmati hasil yang telah diperoleh

4. Cara saya memperoleh modal awal adalah saya akan menginvestasikan barang yang saya
punya, mungkin saya akan menginvestasikan perhiasan seperti emas atau barang-barang
lainnya seperti tanah dan bangunan serta kendaraan bermotor untuk memenuhi modal yang
diperlukan. Jika masih belum cukup juga mungkin saya akan meminjam kepada bank atau
orang yang saya kenal. Dan yang paling mungkin untuk saya lakukan adalah mencari
investor yang mau bekerjasama dengan pembagian keuntungan sesuai dengan perjanjian
yang telah disepakati oleh kedua belah pihak.
5. Kesimpulan :
Wirausaha adalah orang yang mempunyai semangat, sikap, perilaku dan kemampuan
kewirausahaan, sedangkan kewirausahaan adalah semangat, sikap, perilaku dan kemampuan
seseorang dalam menangani usaha atau kegiatan untuk memperoleh keuntungan. Seorang
wirausaha harus memiliki daya pikir yang kreatif, karena setiap wirausaha dituntut untuk
menciptakan hal-hal baru dan produk yang baru sehingga bisa memenangkan persaingan
tetapi persaingan yang secara sehat. Seorang wirausaha harus berorientasi ke depan, sebab
seorang wirausaha harus mampu melihat peluang-peluang dan kemungkinan-kemungkinan
usaha di masa yang akan datang.
Dan semoga dengan adanya kemauan serta belajar lebih giat lagi usaha yang saya
impikan akan berhasil dan sukses di masa yang akan datang. Karena usaha yang saya
impikan merupakan keinginan dari dalam diri saya sendiri sebagai seorang farmasis yang
ingin membantu sesama dalam pelayanan kesehatan dan menyejahterahkan kesehatan
masyarakat Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai